Singkatan Kata Bahasa Indonesia

3.2.1 Akronim Dua Huruf

a OL Online OL merupakan istilah yang dikenal secara umum dalam dunia maya untuk menyatakan keadaan ketika sedang tersambung dengan internet 222 Pelayanan OL Shop onecasestore tidak bisa diandalkan 223 OL shop real seller vs fake seller 224 Amankah beli laptop di Toko OL tujuan daerah pelosok ? Berdasarkan contoh di atas, OL merupakan akronim dari On Line, dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai ‘keadaan ketika sedang tersambung dengan internet’. Namun, akronim ini sudah menjadi satu kata, yang dalam bahasa Inggris dikenal dengan istilah compound. Berikut proses pembentukan akronim dua huruf yang terbentuk dari Pengekalan huruf pertama setiap kata. Bagan 12. Proses Pembentukan Akronim Dua Huruf Dengan Pengekalan Huruf Pertama Setiap Kata. KATA I KATA II AKRONIM PROSES MORFOLOGIS Pengekalan Huruf Pertama Setiap Kata

3.2.2 Akronim Tiga Huruf

a COY Clip On You COY merupakan salah satu program radio live dengan seorang wanita cantik yang berperan sebagai host, dan disiarkan langsung dari kamarnya masing- masing. Program radio live ini sempat hadir di Kaskus, namun setelah mendapat komentar-komentar dari kaskuser, akhirnya program ini tidak dimunculkan lagi di Kaskus. 225 Inilah Puluhan Pemenang Ajang Pencarian Bakat via Online, COY Got Talent 226 Kejanggalan event COY 227 Kocak Inilah Kumpulan Meme ClipOnYu Got Talent Berdasarkan contoh di atas COY adalah akronim dari clip on you, dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai ’ video anda ’ . b FAQ Frequently Ask Question FAQ adalah akronim dalam bahasa Inggris yang digunakan untuk menyatakan suatu pertanyaan dari seseorang termasuk dalam pertanyaan yang paling sering ditanyakan. 228 FAQ khusus Pendaftaran BPJS Kesehatan 229 FAQ kasir indoalfa 230 Baca dulu post FAQ di halaman 1 sebelum masuk Part 2 Berdsarkan contoh di atas, FAQ adalah akronim dari frequently ask question, dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai ‘pertanyaan yang sering ditanyakan’. c IGO Indonesian Girls Only IGO merupakan akronim yang digunakan kaskuser untuk menyatakan kumpulan wanita-wanita cantik asli Indonesia pada suatu forum yang berada di Kaskus. 231 Thread adem , IGO , bening , mulus , semlohay nyesel ga masuk 232 Ini IGO paling Cantik versi Ane 233 Menurut Ane, IGO Ini Mirip Ariana Grande Gan Berdasarkan contoh di atas, IGO adalah akronim dari Indonesian girls only, dalam bahasa Indonesia dapat di artikan sebagai ‘wanita-wanita Indonesia’. d LOL Laugh Out Loud LOL merupakan akronim kata bahasa Inggris yang biasanya digunakan untuk menyatakan suatu kejadian yang sangat lucu. 234 Dilirik Investor, Tim LOL ini kembangkan sayap untuk ikut bersaing di Dota 2 dan CS 235 Nobar Final World 2015 Spesial Jakarta - Pemain LOL wajib masuk gan 236 Penonton LOL World Championship tandingi The International DOTA 2 Berdasarkan contoh di atas, LOL adalah akronim dari laughing out loud, dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai ‘tertawa dengan terbahak- bahak’. e TIA Thanks In Advance TIA merupakan akronim dalam bahasa Inggris untuk menyatakan terima kasih setelah sebelumnya sudah dibantu. 237 Mantep gan servernya TIA ya 238 TIA gan udah ngebagi software yg udah lama ane nyari2 239 Ane merasa kebantu dengan pendapat agan2 semua TIA Berdasarkan contoh di atas, TIA adalah singkatan dari thanks in advance, dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai ‘terima kasih sebelumnya’. Berikut proses morfologis akronim tiga huruf yang terbentuk dari pengekalan huruf pertama setiap kata. Bagan 13. Proses Pembentukan Akronim Tiga Huruf Dengan Pengekalan Huruf Pertama Setiap Kata. KATA I KATA II KATA III PROSES MORFOLOGIS Pengekalan Huruf Pertama Setiap Kata AKRONIM

3.2.3 Akronim Empat Huruf

a ASAP As Soon As Possible ASAP merupakan istilah dalam bahasa Inggris yang digunakan seseorang untuk menyatakan keinginannya untuk sesegera mungkin dilakukan. 240 D-7000 trouble, butuh bantuan ASAP 241 ASAP, dibutuhkan tenaga marketing full time untuk www.the- f.co.uk 242 Free lepas adopt anjing mix golden secepat nya... ASAP Berdasarkan contoh di atas, ASAP adalah akronim dari as soon as possible, dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai ‘segera mungkin’. Akronim ini berhonomi dengan kata Asap ‘uap yang dihasilkan dari hasil pembakaran’ b IMHO In My Humble Opinion IMHO merupakan akronim dalam bahasa Inggris yang digunakan seseorang untuk menyatakan pendapatnya dengan cara sopan. 243 IMHO Kau Yang Berasal Dari Bintang Bakal Berakhir Dengan Ratusan Episode 244 Fungsi Kolom Tangga Rumah yang Anti-Mainstrea, IMHO 245 Ane Lahir 90an gan, IMHO ane gagal paham kenape nih bisa mahal banget?ART LOVER Masuk Berdasarkan contoh di atas, IMHO adalah akronim dari in my humble opinion, dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai ‘ menurut pendapat saya yang santun ’ .