PENGARUH PELATIHAN MENJAHIT TERHADAP PENINGKATAN PENDAPATAN KELUARGA DI LOKA LATIHAN KERJA – USAHA KECIL MENENGAH KECAMATAN LUBUK PAKAM.

PENGARUH PELATIHAN MENJAHIT TERHADAP PENINGKATAN
PENDAPATAN KELUARGA DI LOKA LATIHAN KERJA – USAHA
KECIL MENENGAH KECAMATAN LUBUK PAKAM

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Persyaratan
Untuk Mempertahankan Skripsi

Oleh:
EVA MARITO MARBUN
1123171007

PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

2017

RIWAYAT HIDUP
A.


Riwayat Pribadi
1. Nama

: Eva Marito Marbun

2. Tempat Tanggal Lahir

: Galang, 18 Oktober 1993

3. Alamat

: Perumnas BSP Jln. Manggis Raya No. 33
Lubuk Pakam

B.

4. Jenis Kelamin

: Perempuan


5. Agama

: Kristen Protestan

6. Anak Ke

: 3 dari 4 Bersaudara

7. Email

: evamaritomarbun94@gmail.com

Data Orang Tua
Nama Orang Tua
1. Ayah

: G. Marbun, S.P, M.M

2. Ibu


: R. Sinurat, S.Pd

Pekerjaan Orang Tua
1. Ayah

: PNS

2. Ibu

: PNS

3. Alamat Orang Tua

: Perumnas BSP Jln. Manggis Raya No. 33
Lubuk Pakam

C.

Riwayat Pendidikan

1. Pendidikan SD

: SD Negeri 101914 Kampung Baru

2. Pendidikan SMP

: SMP Negeri 2 Lubuk Pakam

3. Pendidikan SMA

: SMA Negeri 1 Galang

ABSTRAK
Eva Marito Marbun. NIM. 1123171007 : Pengaruh Pelatihan Penjahit Terhadap
Peningkatan Pendapatan Keluarga Di Loka Latihan KerjaUsaha Kecil Menengah Di Kecamatan Lubuk Pakam. Skripsi.
Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Medan. 2017.
Masalah dalam penelitian ini yaitu: 1. Rendahnya pendapatan keluarga di kecamatan
Lubuk Pakam, 2. Kurangnya SDM dalam meningkatkan pelatihan menjahit, 3. Jumlah
pengangguran dan angka kemiskinan yang semakin meningkat, 4. Kurangnya kepercayaan diri
dalam membuka usaha menjahit sehingga kewalahan dalam pendapatan keluarga. Tujuan

Penelitian yaitu: Untuk mengetahui pengaruh pelatihan menjahit di Loka Latihan Kerja –Usaha
Kecil Menengah terhadap peningkatan pendapatan keluarga.
Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah pelatihan yang dikemukan oleh
Bernard Keys dan Joseph Wolfe dalam Richard L. Daft (2011:122) mengemukakan bahwa
pelatihan dan pengembangan merupakan upaya terencana yang dilakukan perusahaan untuk
memfasilitasi pegawai untuk mempelajari berbagai keterampilan dan perilaku yang berhubungan
dengan pekerjaan, serta teori pendapatan keluarga yang dikemukan oleh Menurut Booserup Ester
dalam Gunawan (2008:20), pendapatan keluarga adalah jumlah pendapatan keseluruhan/rill dari
seluruh anggota rumah tangga yang disumbangkan untuk memenuhi kebutuhan bersama maupun
perseorangan dalam rumah tangga.
Penelitian ini termasuk jenis deskriptif kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah 30
orang. Alat pengumpulan data yaitu angket serta teknik analisis data mengunakan korelasi
product moment dan uji hipotesis ( uji-t).
Hasil analisis korelasi product moment dan uji-t untuk mengetahui adakah pengaruh
antara variabek x dan y. dari hasil rumus korelasi product moment diperoleh
=
33,19 > 0,361 (kategori kuat), artinya terdapat pengaruh pelatihan menjahit terhadap peningkatan
pendapatan keluarga dikategorikan sangat berpengaruh (kuat). Selanjutnya hasil perhitungan uji
hipotesis diperoleh
= 5,291> 2,750. Jadi dapat disimpulkan bahwa “ Ada

Pengaruh Mengikuti Pelatihan Menjahit Terhadap Peningkatan Pendapatan Keluarga Di Loka
Latihan Kerja –Usaha Kecil Menengah Kecamatan Lubuk Pakam”.

i

KATA PENGANTAR
Dengan kerendahan hati penulis panjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan
Yang Maha Esa sehinga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul
“Pengaruh Pelatihan Menjahit Terhadap Peningkatan Pendapatan Keluarga Di Loka
Latihan Karya – Usaha Kecil Menengah Kecamatan Lubuk Pakam”.
Skripsi ini diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana.
Untuk penyelesaian skripsi ini penulis berusaha, baik itu tenaga maupun pikiran.
Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari kesempurnaan baik dari bentuk
penyusunan maupun materinya. Kritik yang membangun dari pembaca sangat penulis
harapkan untuk kesempurnaan skripsi ini. Akhir kata semoga skripsi ini dapat
memberikan manfaat kepada kita sekalian. Sekian dan terima kasih.

Medan,

April 2017


Penulis

Eva Marito Marbun
NIM.1123171007

ii

UCAPAN TERIMA KASIH
Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkat
dan dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi berjudul:
“Pengaruh Pelatihan Menjahit Terhadap Peningkatan Pendapatan Keluarga Di Loka
Latihan Kerja – Usaha Kecil Menengah Kecamatan Lubuk Pakam” disusun untuk
memenuhi syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Luar Sekolah Fakultas
Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan.
Pada Kesempatan ini Penulis mengucapkan terima kasih yang sebesarbesarnya kepada:
1. Bapak Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd selaku Rektor Universitas Negeri
Medan.
2. Bapak Dr. Nasrun, M.S selaku Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas
Negeri Medan.

3. Bapak Prof. Dr. Yusnadi, MS selaku Wakil Dekan Bidang Akademik FIP
UNIMED
4. Bapak Drs. Elizon Nainggolan, M.Pd selaku Wakil Dekan Bidang Umum
dan Keuangan FIP UNIMED.
5. Bapak Drs. Edidon Hutasuhut, M.Pd selaku Wakil Dekan Bidang
Kemahasiswaan FIP UNIMED.
6. Ibu Dra. Hj. Rosdiana, M.Pd selaku Ketua Jurusan Pendidikan Luar Sekolah
Universitas Negeri Medan.
7. Bapak Dr. Sudirman, S.E, M.Pd selaku Sekretaris Jurusan Pendidikan Luar
Sekolah Universitas Negeri Medan.

iii

8. Ibu Silvia Mariah Handayani, S.Pd. M.Pd selaku Dosen Pembimbing Skripsi
yang telah banyak memberi bimbingan dan saran kepada penulis sejak awal
sampai dengan terselesainya penulisan skripsi ini.
9. Bapak Prof. Dr. Yusnadi M.S, Ibu Dra. Rosdiana, M.Pd dan Bapak
Dr.Sudirman, SE, M.Pd selaku Dosen Penguji penulis yang telah
memberikan bimbingan, saran dan koreksian dan juga dorongan yang sangat
berharga dalam proses penyelesaian skripsi ini.

10. Seluruh Bapak dan Ibu Dosen Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu
Pendidikan Universitas Negeri Medan yang telah membekali berbagai
pengetahuan dan pengalaman yang mendukung dalam penyusunan skripsi
ini.
11. Buat Kak Surya Indrawati, S.Pd beserta seluruh Staff Tata Usaha Fakultas
Ilmu Pendidikan yang telah membantu dalam penyelesaian surat-surat
penyusunan skripsi penulis.
12. Bapak Parlindungan Hutapea, A,Md selaku Kepala UPT LLK-UKM Lubuk
Pakam, yang telah banyak membantu penulis selama melaksanakan
penelitian.
13. Teristimewa kepada kedua orangtuaku tersayang Ayahanda G.Marbun dan
Ibunda tercinta R.Sinurat yang telah membesarkan mendoakan mendidik,
mengasihi, mencintai, dan berjerih lelah memenuhi segala kebutuhan baik
berupa moril dan material yang telah memotivasi penulis sehingga dapat
menyelesaikan studi dan memperoleh gelar sarjana.
14. Terkhusus kepada abang saya Holmes Marbun, kakak saya Gredcina
Marbun dan adik Leo Marbun penulis serta seluruh keluarga besar penulis

iv


yang selalu memberikan doa dan dorongan sehingga penulis dapat
menyelesaikan studi di Universitas Negeri Medan hingga selesai skripsi ini.
15. Teman Seperjuanganku : Meri Sidauruk, Dhita Rahiswari, Oktaviani
Dalimunthe, Fitri Mariani, Rini Chintya, Wina Rizky, Istiana, Elnisa
Herdani dan Siti Khadijah yang selalu setia mendukung, dan memberi
semangat dalam hidupku.
16. Kepada teman kos ku yang kusayangi Deacy Andani Manik dan Aprilena
Bella Vista Silalahi yang selalu memberikan semangat dalam menyelesaikan
skripsi ini.
17. Teman-teman D’Macho: Ravon Roland Tua Banjarnahor, Domensano
Padang, Muhcim Sihombing, Ardiles Tumanggor, Roland Gurning dan
Ichun Manullang saya ucapkan terimakasih karena selalu mendukung dan
memberi semangat dalam menyelesaikan skripsi.
18. Teman-teman PLS Reguler/Ekstensi Stambuk 2012 dan yang lain yang tak
dapat disebutkan satu-persatu terimakasih karena selama ini kita bisa saling
mendukung terutama dalam penyusunan skripsi ini.
19. Kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam penulisan skripsi ini yang
tidak dapat disebutkan satu persatu atas doa dan dukungan yang telah
diberikan kepada penulis.
Demikian saya sampaikan dengan harapan semoga skripsi ini dapat

bermanfaat bagi kita semua.
Medan, April 2017
Penulis

Eva Marito Marbun
1123171007

v

DAFTAR ISI
ABSTRAK ..................................................................................................... i
KATA PENGANTAR ..................................................................................

ii

UCAPAN TERIMA KASIH ........................................................................

iii

DAFTAR ISI ............................................................................................. ... vi
DAFTAR TABEL .........................................................................................

viii

DAFTAR GAMBAR .....................................................................................

ix

DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................

x

BAB I PENDAHULUAN
A Latar Belakang Masalah .................................................................

1

B. Identifikasi Masalah ......................................................................

5

C. Pembatasan Masalah .....................................................................

6

D. Rumusan Masalah .........................................................................

6

E. Tujuan Penelitian ...........................................................................

6

F. Manfaat Penelitian .........................................................................

6

BAB II KAJIAN PUSTAKA
A. Kerangka Teoritis ..........................................................................

8

1. Peningkatan Pendapatan Keluarga ............................................

8

2. Pembelajaran Orang Dewasa ....................................................

12

3. Usaha Mikro dan Menengah .....................................................

17

4. Pelatihan Menjahit ...................................................................

24

B. Kerangka Konseptual ....................................................................

33

C. Hipotesis ........................................................................................

34

vi

BAB III METODE PENELITIAN
A. Desain Penelitian ............................................................................

35

B. Populasi Dan Sampel ......................................................................

35

1. Populasi .......................................................................................

35

2. Sampel .........................................................................................

36

C. Variabel Penelitian Dan Defenisi Operasional ...............................

36

1. Variabel Penelitian .....................................................................

36

2. Defenisi Operasional ..................................................................

36

D. Teknik Pengumpulan Data .............................................................

37

E. Uji Coba Instrumen .......................................................................

39

F. Tehnik Analisis Data...................................................................... 40
G. Lokasi Dan Waktu Penelitian.........................................................

41

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Lokasi Penelitian ...........................................................................

43

B. Deskripsi Data ...............................................................................

47

C. Hasil Penelitian …………………………………………………... 49
C. Pembahasan Hasil Penelitian .........................................................

57

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan.. ..................................................................................

62

B. Saran ..............................................................................................

62

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................. ..

63

LAMPIRAN..................................................................................................

65

vii

DAFTAR TABEL
Tabel 3.1

Kisi-Kisi Angket ........................................................................ 37

Tabel 3.2

Jadwal Perencanaan Penelitian Tahun 2017…………............... 42

Tabel 4.1

Tabulasi Hasil Deskripsi Data Variabel X ................................

48

Tabel 4.2

Tabulasi Hasil Deskripsi Data Variabel Y ................................

49

Tabel 4.3

Tabulasi Hasil Penelitian ..........................................................

50

Tabel 4.4

Korelasi Pelatihan Menjahit dan Peningkatan Pendapatan
Keluarga………………………………………………………… 51

viii

DAFTAR GAMBAR
Gambar 2.1

Kerangka Konseptual ..........................................................

34

Gambar 4.1

Struktur Organisasi LLK-UKM ...........................................

47

ix

DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 Angket Penelitian Pelatihan Menjahit .......................................

65

Lampiran 2 Angket Penelitian Peningkatan Pelatihan Menjahit ..................

69

Lampiran 3 Uji Coba Angket Pelatihan Menjahit ........................................

72

Lampiran 4 Analisis Uji Coba Angket Peningkatan Pendapatan Keluarga ..

73

Lampiran 5 Perhitungan Pelatihan Menjahit.................................................

74

Lampiran 6 Peningkatan Peningkatan Pendapatan Keluarga........................

77

ix

1

BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah
Indonesia merupakan Negara yang kaya dengan Sumber Daya Alam dan
Sumber Daya Manusia yang berlimpah. Sumber daya alam yang telah tersedia
harus diolah oleh sumber daya manusia yang memiliki kecakapan dan
kemampuan. Namun sangat disayangkan sumber daya manusia yang ada say ini
belum mampu untuk mengelola dan mengembangakan ilmu dan keahliannya
sehingga dapat mengelolah sumber daya alam yang ada.
Pendapatan perkapita rakyat Indonesia masih di bawah standar penduduk
Indonesia. Saat ini, angka kemiskinan mencapai 12 persen dari jumlah penduduk
Indonesia. Hal ini dibuktikan Badan Pusat Statistik (BPS) pendapatan rata-rata
penduduk Indonesia mencapai Rp 41,8 juta per tahun. Pendapatan rata-rat orang
Indonesia menunjukan kenaikan sejak 2012. Pendapatan perkapita tahun 2012
sekitar Rp 35,11 juta per tahun, lalu naik menjadi Rp 38,28 juta per tahun pada
tahun 2013. Tetapi kenyataannya masih tingginya angka pengangguran dan
rendahnya lapangan pekerjaan.
Menurut data pertumbuhan ekonomi pada tahun 2012 di Sumatra Utara
mencapai 6,30% peningkatan tersebut terjadi pada semua sektor ekonomi dengan
pertumbuhan tertinggi dicapai oleh sektor keuangan, persewaan, dan jasa
perusahaan sebesar 12,67% . sektor ekonomi yang mengalami pertumbuhan
adalah sektor pengankutan dan komunikasi sebesar 9,65%, disusul sektor
perdagangan, hotel, restaurant 8,52%, sektor bangunan 8,03%, sektor jasa-jasa

2

7,55%, sektor pertambangan dan penggalian 6,25%, sektor pertanian 3,36%,
sektor listrik, gas, dan air bersih 3,05%, dan sektor industri pengolahan sebesar
2,68%(Badan Pusat Statistik Sumatra Utara). Peningkatan dari masing-masing
sektor ini tentunya sangat dipengaruhi juga oleh meningkatnya pertumbuhan
jumlah penduduk yang terjadi di Sumatra utara.
Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Lubuk Pakam tahun 2012 yang
diukur berdasarkan kenaikan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar
harga konstan 2000 sebesar 6,06 persen sedikit meningkat dibanding tahun
2011. Pertumbuhan tertinggi dicapai oleh sektor keuangan, persewaan dan jasa
perusahaan sebesar 10,11 persen. Disusul oleh sektor bangunan 9,86 persen,
sektor jasa-jasa 9,23 persen, sektor listrik, gas dan air bersih

sebesar

8,73 persen, sektor pengangkutan dan komunikasi 7,50 persen, sektor
pertambangan dan penggalian sebesar 6,61 persen, sektor perdagangan, hotel dan
restoran 6,38 persen dan sektor pertanian 4,89 persen. Sedangkan sektor industri
pengolahan menjadi sektor yang paling rendah pertumbuhannya, yaitu 4,45
persen. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya angka kemiskinan yang disebabkan
oleh tingginya pengangguran, letak geografis yang tidak terjangkau, hingga
rendahnya tingkat pendidikan masyarakat di Indonesia.
Kecamatan Lubuk Pakam merupakan wilayah yang berada di jalur lalu
lintas antar Sumatra. Awalnya wilayah ini belum mengalami perkembangan
dibidang perekonomian dan perindustrian. Di kecamatan Lubuk Pakam, semakin
banyak usaha home industri maupun perdagangan yang tumbuh diwilayah ini.
Jumlah penduduk yang tinggal di Kecamatan Lubuk Pakam pun semakin
bertambah.

3

Banyak orang tahu apa yang harus dia lakukan, akan tetapi pada
kenyataannya banyak orang tidak mau melakukan dan mewujudkannya. Pada
dasarnya pemberian pendidikan pelatihan dan keterampilan dimaksudkan agar
peserta pelatihan mampu melakukan eksplorasi terhadap dunia sekitar melalui
keterampilan yang dimilikinya. Sehingga dengan pengetahuan yang didapatnya
tersebut, peserta kursus akan dapat melangsungkan hidupnya dan menjadi
manusia yang utuh, yang mandiri. Mampu menghasilkan sesuai dengan kodratnya
sebagai makhluk Tuhan yang harus memberdayakan apa yang ada di sekitarnya
untuk kepentingan dirinya dan orang lain.
Peserta pelatihan akan mulai mengerti dengan bekal keterampilan ini,
memahami tentang apa yang ia lihat dan apa yang mesti mereka lakukan untuk
dapat menjawab tantangan globalisasi yang ada. Sehingga mereka tertarik untuk
selalu bekerja keras dan berusaha. Ketika peserta pelatihan memasuki dunia kerja
yang penuh persaiangan, mereka sudah merasa siap baik secara mental, fisik dan
keterampilan. Mampu menunjukkan kepercayaan diri dan keterampilan yang
dimiliki untuk memberi posisi tawar mereka dalam bekerja. Instruktur dan
Lembaga Keterampilan dan Pelatihan mempunyai peran sangat penting dalam
keberhasilan menciptakan peserta kursus yang berkualitas. Instruktur harus
menguasai tugas dan kemampuan yang diperlukan dalam proses pemberian
pendidikan pelatihan dan keterampilan.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan Roza, (2009) mengenai
peranan pelatihan terhadap peningkatan kinerja karyawan membuktikan bahwa
pelatihan dapat meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap karyawan
sehingga lebih efektif dalam pencapaian sasaran-sasaran program kerja ataupun

4

tujuan perusahaan yang telah ditetapkan. Disamping itu pelaksanaan pelatihan
memerlukan biaya yang tidak sedikit maka diperlukan suatu perencanaan yang
matang, sistematis dan terarah dengan baik agar dana yang dikeluarkan tidak siasia melainkan dapat meningkatkan prestasi kerja karyawan yang pada akhirnya
akan memberikan kontribusi yang positif bagi kemajuan perusahaan.
Kegiatan pelatihan merupakan sebuah proses mengajarkan pengetahuan
dan keahlian tertentu serta sikap agar karyawan semakin terampil dan mampu
melaksanakan tanggung jawab dengan baik, sesuai dengan standar kerja. Kegiatan
pelatihan juga dimaksudkan untuk mengurangi kesenjangan antara sumber daya
yang dimiliki perusahaan dengan sumber daya manusia yang diharapkan
perusahaan agar perusahaan dapat mencapai tujuan, visi dan misi.
Di kecamatan Lubuk Pakam, sebagian banyak perempuan secara aktif ikut
dalam mencari nafkah tingginya partisipasi perempuan dalam kegiatan nafkah
baik bersama suami maupun sendiri. Kegiatan menjahit bagi perempuan di Lubuk
Pakam pada awalnya sebagai penyisih waktu luang, namun berkembang
mengikuti pasar sehingga menjadi salah satu mata pencaharian untuk menunjang
perekonomian keluarga. Dalam keadaan terbatasnya peluang kerja dan kecilnya
jumlah perempuan yang bekerja ternyata di Lubuk Pakam banyak ditemui industri
rumah tangga menjahit, dimana selain menjadi pekerja perempuan juga menjadi
pengusaha. Usaha tersebut menghasilkan produk berupa pakaian.
Dalam

perkembangannya,

pelatihan

menjahit

di

Lubuk

Pakam

menghadapi berbagai kendala dan kerap muncul antara lain dalam bidang SDM
maupun sarana dan prasarana dalam pelatihan menjahit. Keterbatasan SDM
dibidang menjahit mengakibatkan perkembangan menjahit belum berkembang

5

sesuai yang diharapkan, misalnya pemerintah kota Lubuk Pakam telah banyak
melatih masyarakat dalam bidang menjahit tetapi belum mencukupi untuk terus
mengembangkan usaha menjahit di Lubuk Pakam.
Jumlah pengusaha menjahit di wilayah Lubuk Pakam masih menghadapi
kendala keterbatasan peralatan, sehingga kapasitas produksi belum memenuhi
pesanan. Keterbatasan permodalan juga menjadi kendala perkembangan menjahit,
karena untuk modal kerja masih sangat terbatas sehingga melayani sistem
pemasaran pesanan belum banyak memproduksi secara tetap atau tidak stabil.
Adapun alasan mengambil usaha menjahit karena banyak ditemui
perempuan yang terlibat secara aktif dalam mencari nafkah di Lubuk Pakam
dibidang usaha menjahit. Berangkat dari uraian diatas, maka penulis tertarik untuk
meneliti lebih lanjut tentang pengaruh pelatihan menjahit terhadap peningkatan
ekonomi keluarga.

B. Identifikasi Masalah
Dari latar belakang masalah diatas, maka penulis mengindentifikasi masalah
yang diteliti sebagai berikut:
1. Rendahnya pendapatan keluarga di kecamatan Lubuk Pakam.
2. Kurangnya SDM dalam meningkatkan pelatihan menjahit di Kecamatan
Lubuk Pakam.
3. Jumlah pengangguran dan angka kemiskinan yang semakin meningkat di
Kecamatan Lubuk Pakam.
4. Kurangnya kepercayaan diri dalam membuka usaha menjahit sehingga
kewalahan dalam pendapatan keluarga.

6

C. Batasan Masalah
Dari sekian banyak masalah yang

dikemukakan, maka masalah yang

menjadi pembahasan dalam penelitian ini dibatasi pada pengaruh pelatihan
menjahit terhadap peningkatan pendapatan keluarga di kecamatan Lubuk Pakam.

D. Perumusan Masalah
Perumusan masalah merupakan hal yang pokok dalam suatu penelitian. Dalam
perumusan masalah penulis membuat rumusan spesifikasi terhadap hakikat
masalah yang diteliti. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “Apakah ada
pengaruh pelatihan menjahit terhadap peningkatan pendapatan keluarga di LLKUKM Kecematan Lubuk Pakam?”

E. Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan penelitian diatas, maka yang menjadi tujuan penelitian
ini adalah “Untuk mengetahui pengaruh pelatihan menjahit di LLK-UKM
terhadap peningkatan ekonomi keluarga di Kecamatan Lubuk Pakam.”

F. Manfaat penelitian
Hasil penelitian ini diharapkan bermanfaat bagi pihak, diantaranya:
1. Manfaat teoritis
a. Dapat menambah wawasan dan pengetahuan dalam proses pemberian
pelatihan menjahit.
b. Dapat menambah wawasan dan pengetahuan tentang ragam manfaat
pemberian pelatihan menjahit.
c.

Dapat mengubah paradigma lama yang selama ini menganggap bahwa
pelatihan menjahit tidak perlu dikembangkan secara optimal.

7

2. Manfaat praktis
a. Sebagai bahan masukan dan sumber referensi bagi penelitian lain yang akan
melakukan penelitian di bidang yang sama.
b. Dapat dijadikan masukan bagi fakultas ilmu pendidikan khususnya jurusan
pendidikan luar sekolah dalam pengembangan usaha dan kewirausahaan.

BAB V
SIMPULAN DAN SARAN
A. Simpulan
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: Terdapat pengaruh pelatihan
menjahit terhadap peningkatan pendapatan keluarga pada ibu rumah tangga di
Kecamatan Lubuk Pakam. Hal ini diketahui dari hasil pengujian diperoleh persamaan
regresi sebesar 29,707 dan nilai koefisien korelasi sebesar 33,19 berarti kecendrungan
antara dua variabel mempunyai pengaruh yang signifikan, karena semakin baik
keseriusan mengikuti pelatihan menjahit maka semakin tinggi peningkatan
pendapatan keluarga.
Nilai

. Pada taraf

dan

diperoleh
maka hipotesis dalam

. Sehingga

penelitian ini tidak diterima yaitu tidak terdapat “Pengaruh Pelatihan Menjahit
Terhadap Peningkatan Pendapatan Keluarga Di Loka Latihan Kerja – Usaha Kecil
Menengah Kecamatan Lubuk Pakam”.

B. Saran-Saran
Berdasarkan hasil pembahasan penelitian dapat diberikan saran sebagai
berikut:
1. Disarankan kepada para pelatih menjahit harus memiliki atau meningkatkan
kompetensi pembelajaran, karena hal tersebut merupakan modal intelektual
penguasaan untuk bisa meningkatkan pengetahuan warga belajar. Apabila tidak

62

63

memiliki kompetensi pembelajaran maka kemungkinan akan menimbulkan
kegagalan dalam mengajar.
2. Disarankan kepada warga belajar dapat meningkatkan semangat belajarnya. Hal
ini dapat dilakukan apabila para ibu rumah tangga lebih terampil dalam
pembuatan desain-desain baju, gaun, celana dan rok yang terbaru, orisinalitas
desain yang berdeda dengan para ibu rumah tangga yang mengikuti pelatihan
menjahit serta mengikuti perkembangan dunia fashion dan permintaan/pesanan
dari konsumen.
3. Untuk peneliti selanjutnya diharapkan dapat melakukan studi lanjut terhadap
pelatihan menjahit di Kecamatan Lubuk Pakam secara luas seperti meneliti
factor-faktor selain kompetensi warga belajar serta tidak hanya meneliti hasil dari
pelatihannya saja tapi juga pelatihnya.

DAFTAR PUSTAKA
Adi, D K. (2001). Kamus Praktis Bahasa Indonesia. Surabaya : Fajar Mulya
Ali,M.2000. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Bandung: Penabur Ilmu.
Anisah Basleman dan Syamsu Mappa. 2011. Teori Belajar Orang Dewasa.
Bandung:Remaja Rosdakarya.
Arikunto,S.2010.Kewirausahaan. Bandung: Rineka Cipta.
Arikunto,S.2006.Dasar dasar evaluasi pendidikan.Jakarta.Bumi Aksara
Arikunto,S.2006, Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktek, Edisi Revisi,
Rineka Cipta, Jakarta
Biro Pusat Statistik, 2008, Medan dalam angka. Jakarta
Daft, Richard L. 2011. Era Baru Manajemen. Terj. Edisi kesembilan buku II bekerja
sama dengan Tita Maria Kanita. Jakarta:Salemba
David FR. 2006. Manajemen Strategis. Sulistio P dan Mahardika H, penerjemah;
Rahoyo S, editor; Edisi Sepuluh. Jakarta.
Hasan Alwi, et.al, (ed.), “peningkatan”, Kamus Besar Bahasa Indonesia, (
Jakarta: BalaiPustaka, 2007), ed. 3, Cet. Ke- 4, hlm. 1250.
H. Suprijanto. 2007. Pendidikan Orang Dewasa: dari Teori hingga Aplikasi. Jakarta:
Bumi Aksara.
Jhigan. 2004. Ekonomi pembangunan dan perencanaan. Jakarta: Raja Grafindo
Persada.
Kementrian koperasi dan Usaha Kecil dan Menegah Republik Indonesia.2005.Peran
uasah mikro, kecil dan menengah dalam pembangunan ekonomi
nasional.Surabaya
Pangabean, Riana. 2004. Membangun Paradigma Baru Dalam Mengembangkan
UKM.Jakarta.
R. Hadi Sadikin, Tata Laksana Rumah Tangga, Jakarta FIP, IKIP, 1975
Saleh Marzuki. (2012). Pendidikan Nonformal. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

64

65

Soetrisno, Noer.(2004) Koperasi Indonesia Potret dan Tantangan. Seminar
pendalaman Ekonomi Rakyat.
Sugiono.2014.Metode penelitian pendidikan pendekatan kuantitatif,kualitatif,dan
R&D.Bandung,Alfabeta
Sugiyono (1999). Metode Penelitian Bisnis. Bandung:Alfabeta
Taufiq, Muhammad. 2004. Strategi Pengembangan UKM Pada Era Otonomi Daerah
dan Perdagangan Bebas. Jakarta.
Tim Pengembang Ilmu Pendidikan FIP-UPI, Ilmu &Aplikasi Pendidikan (Bandung:
Imperial Bhakti Utama, 2007)
Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional.
Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro,
Kecil, dan Menengah.
Universitas Negeri Medan. 2015. Pedoman Penulisan Skripsi. Medan: Fakultas Ilmu
Pendidikan.
Suarja AR, Wayan. 2007. Kebijakan Pemberdayaan UKM dan Koperasi Guna
Menggerakkan Ekonomi Rakyat dan Penanggulangan Kemiskinan. LPPM
IPB Bogor. http:// www.google.com.
Undang-Undang No.20 tahun
Kemenkumham.go.id

2008

Tentang

Usaha

Mikro.

www.djpp.

Peraturan Pemerintah No.32 Tahun 1998 tentang pembinaan dan pengembangan
usaha
kecil.lembaran
Negara(online)
dalam
(http://hukum.unsrat.ac.id/pp/pp_32_1998.pdf. Diakses pada 29 november
2016).
(http://id.wikipedia.org/wiki/Produk_domestik_bruto) Diaksess pada 29 november
2016