Manfaat Penelitian PEMIKIRAN POLITIK DAN GERAKAN SOSIOKULTURAL KEWARGANEGARAAN KAUM INTELEKTUAL MUSLIM NEO-MODERNIS DALAM PENGUATAN DEMOKRASI DAN CIVIL SOCIETY DI INDONESIA : suatu perspektif keadaban kewarganegaraan (civic virtue).

Abdul Rozak, 2015 PEMIKIRAN POLITIK DAN GERAKAN SOSIOKULTURAL KEWARGANEGARAAN KAUM INTELEKTUAL MUSLIM NEO-MODERNIS DALAM PENGUATAN DEMOKRASI DAN CIVIL SOCIETY DI INDONESIA Suatu Perspektif Keadaban Kewarganegaraan Civic Virtue Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu 4. Dampak dan relevansi pemikiran politik dan gerakan sosiokultural kewarganegaraan Nurcholish Madjid dan Abdurrahman Wahid dalam konteks penguatan demokrasi dan civil society dalam prespektif keadaban kewarganegaraan civic virtue di Indonesia dan keilmuan pendidikan kewarganegaraan

D. Manfaat Penelitian

Manfaat dari hasil penelitian disertasi ini secara akademik-teoritik menambah khazanah dan kontribusi epistemologi keilmuan pendidikan kewarganegaraan sebagai bidang ilmu yang interdisipliner khususnya dalam topic kajian pengembangan pemikiran politik Islam yang terkait dengan wacana konseptual tentang hubungan antara Islam dan demokrasi, Islam dan civil society dalam konteks pergumulan dan dialektika Islam dengan realitas keindonesiaan sebagai salah satu bidang kajian keilmuan PKn. Selain itu secara praksis juga memberikan kontribusi ilmiah dalam pengembangan model pendidikan kewarganegaraan kemasyarakatan dalam kerangka pendidikan politik dan pengembangan keilmuan kewarganegaraan di Indonesia. Dengan demikian terdapat formulasi baru atau paradigma baru dalam bidang keilmuan pendidikan kewarganegaraan dalam membangun warga negara yang berkeadaban sebagai bidang kajian substansi materi dan paradigma metodologis pendidikan kewarganegaraan kemasyarakatan yang khas Indonesia. Dengan demikian dari segi kebijakan pendidikan, gagasan dan pemikiran politik intelektual muslim neo-modernis ini dapat dijadikan sebagai salah satu bidang kajian utama dalam kurikulum dan proses pendidikan pada Program Studi Pendidikan Kewarganegaraan baik jenjang sarjana, magister dan doktor. Secara praksis, penelitian ini bermanfaat bagi para akademisi PKn dalam kerangka merekonstruksi dan mengembangkan bahan kajian pendidikan kewarganegaraan yang berbasis pada khazanah pemikiran intelektual Indonesia dalam program PKn secara formal di satuan pendidikan maupun program PKn kemasyarakatan non formal sebagai wadah pendidikan politik bagi warga negara. Selain itu, penelitian ini juga bermanfaat bagi praktisi pendidikan kewarganegaraan dalam penyelenggaraan pendidikan kewarganegaraan kemasyarakatan yang berbasis pada kontruksi sosio religius keindonesiaan. Dengan demikian demokrasi sebagai sistem nilai dalam kehidupan politik, ekonomi, sosial dan budaya yang akan hadir dalam ranah kebangsaan dan kenegaraan Abdul Rozak, 2015 PEMIKIRAN POLITIK DAN GERAKAN SOSIOKULTURAL KEWARGANEGARAAN KAUM INTELEKTUAL MUSLIM NEO-MODERNIS DALAM PENGUATAN DEMOKRASI DAN CIVIL SOCIETY DI INDONESIA Suatu Perspektif Keadaban Kewarganegaraan Civic Virtue Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Indonesia adalah demokrasi yang bercorak dan bermuatan nilai-nilai keislaman dan keindonesiaan. Dari segi isu serta aksi sosial penelitian ini dapat memberikan best practices bagi generasi selanjutnya dalam mengkontekstualisasikan dan membumikan nilai-nilai dan substansi ajaran Islam dalam konteks keindonesiaan dan dunia global dimana sebagai negara bangsa nation states Indonesia semakin kokoh dapat menunjukkan jati dirinya sebagai negara yang mampu membangun keharmonisan antara Islam sebagai ajaran agama dengan isu-isu politik seperti demokrasi, HAM dan civil society serta secara praksis dapat terus mendorong dan mempurkuat posisi Indonesia sebagai negara demokratis yang berpenduduk mayoritas muslim.

E. Sistematika Penulisan