Profitabilitas Solvabilitas Ukuran Perusahaan Umur Perusahaan Jenis Industri

5

B. LANDASAN TEORI

1. Laporan Keuangan

Laporan Keuangan merupakan suatu penyajian terstruktur dari posisi keuangan dan kinerja suatu entitas yang bertujuan untuk memberikan informasi kepada investor, calon investor, manajemen, kreditor, regulator, dan para pengguna lainnya mengenai posisi keuangan, kinerja keuangan dan arus kas entitas yang bermanfaat bagi para pemakai laporan keuangan dalam pengambilan keputusan IAI, 2012.

2. Standar Auditing

Proses pelaksanaan audit dilaksanakan sesuai dengan standar auditing yang telah ditetapkan oleh organisasi profesi akuntan publik. Mulyadi 2011 dalam bukunya yang berjudul Auditing mengemukakan, standar auditing adalah suatu ukuran pelaksanaan tindakan yang merupakan pedoman umum bagi auditor dalam melaksanakan audit.

3. Audit Report Lag

Audit report lag atau yang dikenal juga sebagai audit delay adalah rentang waktu penyelesaian pelaksanaan audit laporan keuangan tahunan, yaitu sejak tanggal tutup buku perusahaan sampai dengan tanggal yang tertera pada laporan auditor independen Halim, 2000 dalam Lianto dan Kusuma, 2010.

C. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Audit Report Lag

1. Profitabilitas

6 Profitabilitas menunjukkan kemampuan perusahaan dalam memperoleh keuntungan Lestari, 2010. Carslaw dan Kaplan 1991 dalam Rachmawati 2008 mengemukakan bahwa perusahaan yang mengalami kerugian cenderung akan meminta auditor untuk mengatur waktu audit lebih lama dari biasanya, selain itu perusahaan yang mengalami kerugian juga biasanya memerlukan proses pengauditan yang lebih lama.

2. Solvabilitas

Solvabilitas merupakan kemampuan perusahaan memenuhi kewajiban- kewajibannya baik jangka pendek maupun jangka panjang Prabowo dan Marsono, 2013. Lestari 2010 menyatakan, tingginya tingkat solvabilitas menunjukkan adanya kemungkinan perusahaan tidak dapat melunasi kewajibannya.

3. Ukuran Perusahaan

Ukuran perusahaan dipengaruhi oleh kompleksitas operasional, variabel dan intensitas transaksi perusahaan. Semakin besar nilai aset suatu perusahaan maka akan semakin pendek audit report lag, begitupun sebaliknya, semakin kecil nilai aset suatu perusahaan maka akan semakin panjang audit report lag perusahaan tersebut Subekti dan Widiyanti, 2004 dalam Lianto dan kusuma, 2010.

4. Umur Perusahaan

Kieso 2002 dalam Frildawati 2009 menyatakan bahwa pendirian perusahaan pada dasarnya untuk jangka waktu yang tak terbatas. Menurut Indra dan Arisudhana 2012, semakin lama umur suatu perusahaan, maka semakin 7 pendek audit report lag perusahaan tersebut. Hal ini dikarenakan perusahaan yang memiliki umur lebih panjang dinilai lebih mampu, dan berpengalaman, serta terampil dalam mengumpulkan, memproses, dan menghasilkan informasi pada saat diperlukan karena telah memiliki pengalaman yang cukup banyak dalam hal tersebut, sehingga auditor tidak membutuhkan waktu yang lama dalam proses auditnya.

5. Jenis Industri

Menurut Lianto dan Kusuma 2010, perbedaan karekteristik industri dapat menyebabkan perbedaan jangka waktu dalam proses pelaksanaan audit. Courtis 1976, Ashton dan Elliot 1987 dalam Subekti dan widiyanti 2004 dalam Lianto dan Kusuma 2010, menyatakan bahwa perusahaan finansial mengalami audit report lag lebih pendek dibandingkan dengan perusahaan-perusahaan jenis industri lain. Hal ini dikarenakan sebagian besar aset yang dimiliki perusahaan finansial berbentuk moneter sehingga lebih mudah diukur bila dibandingkan dengan aset yang berbentuk aset.

6. Opini Audit

Dokumen yang terkait

Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Audit Report Lag Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2013

2 82 104

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Audit Report Lag (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014).

0 6 15

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI AUDIT Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Audit Report Lag (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2014).

0 3 17

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP Analisis Faktor - Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Audit Report Lag Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2013.

0 2 16

BAB 1 PENDAHULUAN Analisis Faktor - Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Audit Report Lag Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2012-2013.

0 2 9

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP Analisis Faktor-Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Audit Report Lag Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2012.

0 0 16

BAB 1 PENDAHULUAN Analisis Faktor-Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Audit Report Lag Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2012.

0 1 9

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP Analisis Faktor-Faktor Yang Berpengaruh Terhadap Audit Report Lag Pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2012.

0 1 16

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP AUDIT SWITCHING PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI).

0 1 40

SKRIPSI DEWI LESTARI

0 0 100