Jenjang Pendidikan Data Responden

Bab 4 Hasil Penelitian dan Pembahasan 6.Dept Engineering 97 - Hotel Galunggung 7.Dept FB 91 8.Dept Engineering 81 - Hotel Padjajaran 9.Dept FB 86 10.Dept Engineering 73 Keterangan : - Responden yang memiliki skor tertinggi telah menerapkan akuntansi pertanggungjawaban dengan memadai. - Responden yang memiliki skor terrendah menunjukan akuntansi pertanggungjawaban belum diterapkan secara maksimal. Dari data diatas dapat dilihat bahwa responden nomor satu mempunyai skor total tertinggi berjumlah 104, dimana angka ini menunjukan kemungkinan bahwa responden nomor satu telah menerapkan akuntansi pertanggungjawaban dengan memadai dimana syarat-syarat untuk menerapkan akuntansi pertanggungjawaban telah dilaksanakan dengan baik. Sedangkan pada responden nomor sepuluh memiliki skor yang rendah dengan jumlah 73. Hal ini menunjukkan bahwa dalam perusahaan tersebut akuntansi pertanggungjawaban belum diterapkan secara maksimal. Analisis penerapan akuntansi pertanggungjawaban dengan efektivitas pengendalian biaya pada setiap butir pertanyaan didalam penelitian, bahwa dalam kuesioner penelitian dikumpulkan pendapat responden terhadap 24 pertanyaan pernyataan yang berhubungan dengan penerapan akuntansi pertanggungjawaban 39 Bab 4 Hasil Penelitian dan Pembahasan dengan efektivitas pengendalian biaya, setiap responden diharapkan menjawab ”sangat setuju”, ”setuju”, ”tanpa pendapat”, ”tidak setuju”, ”sangat tidak setuju”. Untuk mengetahui kecenderungan tiap-tiap variabel dilakukan pengelompokkan dengan mengacu pada skala likert. Nilai rata-rata dari masing- masing responden dapat dikelompokkan dalam kelas interval. Ukuran interval berguna untuk memberikan informasi tentang interval 1 orang atau objek dengan orang atau objek yang lain. Jumlah kelas 5, sehingga intervalnya dapat dihitung sebagai berikut : Interval = kelas jumlah minimal nilai maksimal nilai − Keterangan : nilai maksimal = skor maksimal 5 nilai minimal = skor minimal 1 Dari informasi tersebut dapat ditentukan skala distribusi kriteria pendapat responden sebagai berikut : 1. Nilai jawaban 1,00 sampai dengan 1,79 sangat tidak setuju 2. Nilai jawaban 1,80 sampai dengan 2,59 tidak setuju 3. Nilai jawaban 2,60 sampai dengan 3,39 tanpa pendapat 4. Nilai jawaban 3,40 sampai dengan 4,19 setuju 5. Nilai jawaban 4,20 sampai dengan 5,00 sangat setuju Dari hasil penelitian responden maka dapat dijelaskan kecenderungan jawaban responden untuk masing-masing variabel yaitu sebagai berikut : 40