Latar Belakang masalah PENDAHULUAN

commit to user 1

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang masalah

Di era globalisasi saat ini, terutama di dalam dunia teknologi dan industri mengalami kemajuan yang sangat pesat. Hal ini sangat berpengaruh terhadap kelangsungan sebuah perusahaan, karena terdapat persaingan yang ketat dalam dunia bisnis. Oleh karena itu, perusahaan dituntut untuk menghasilkan produk yang berkualitas dengan harga yang bisa bersaing dengan perusahaan ekspor lainya. Semuanya itu, bertitik berat pada strategi pemasaran. Oleh karena itu PT Dan Liris sangat berhati-hati di dalam pengambilan langkah untuk pemasaran produk. Strategi pemasaran merupakan langkah awal dalam rangka mengenalkan produk pada konsumen dan ini akan menjadi sangat penting karena berkaitan erat dengan keuntungan yang dapat diperoleh perusahaan. Dengan kata lain strategi pemasaran merupakan keseluruhan langkah atau kondisi yang harus disiapkan sebelum pelayanan jasa informasi diberikan kepada pelanggan, dalam mencapai tujuan perusahaan dan menjelaskan langkah apa yang harus dipersiapkan dalam proses pemasaran tersebut. Dalam strategi pemasaran yang dapat ditempuh oleh perusahaan terdiri atas 3 tiga tahap yaitu Irawan, dkk, 1997: 134 : 1. Memilih konsumen yang dituju 2. Mengidentifikasi keinginan kepuasan konsumen 3. Menentukan marketing mix commit to user Produsen yang bermaksud memperluas pemasaran barang dan jasa ke luar wilayah pabean Indonesia, harus memenuhi persyaratan - persyaratan yang berlaku. Keputusan menteri perdagangan No. 331 KP XII 1987 tanggal 23 Desember 1987 mengubah ketentuan di atas sehingga ekspor dapat dilakukan oleh setiap pengusaha yang telah : 1. Memiliki Surat Izin Usaha Perdagangan SIUP 2. Memiliki Tanda Pengenal Perusahaan TDP 3. Memiliki Nomor Pokok Wajib Pajak NPWP PT Dan Liris selain mencari laba yang maksimum, juga mengikuti harga pasar internasional. Dikarenakan terdapat persaingan yang sangat ketat dalam penjualan produk tekstil. Sehingga konsumen tidak pindah ke perusahaan yang lain. Di PT Dan Liris terdapat berbagai produk, seperti benang, kain Grey, finishing, printing dan garment. Dalam penulisan tugas akhir ini, penulis akan membahas tentang produk grey, alasan memilih produk grey karena, grey merupakan produk yang paling sering di ekspor. Berdasarkan uraian di atas, maka penulisan laporan ini sebagai Tugas Akhir yang digunakan untuk mengetahui dan mempelajari tentang strategi pemasaran yang diterapkan oleh PT Dan Liris, serta permasalahan yang sering terjadi menyangkut strategi pemasaran. Sehingga laporan ini berjudul “PENERAPAN STRATEGI PEMASARAN TEKSTIL GREY PADA PT DAN LIRIS DI SUKOHARJO”. commit to user

B. Perumusan Masalah