Tujuan Pembelajaran Materi Pembelajaran Metode Pembelajaran Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran

peduli lingkungan dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan percobaan , melaporkan, dan berdiskusi Indikator : 1. Menunjukkan sikap jujur, disipilin, bekerja sama dan bertanggung jawab 3.3 : Menganalisis besaran-besaran fisis pada gerak lurus dengan kecepatan konstan dan gerak lurus dengan percepatan konstan. Indikator 1. Menjelaskan ciri-ciri gerak vertikal ke atas 2. Menentukan rumusan besaran-besaran fisis pada gerak vertikal ke atas 3. Menganalisis grafik hubungan kecepatan dengan waktu pada gerak vertikal ke atas 4. Menganalisis aplikasi gerak vertikal pada kehidupan sehari-hari 4.3 : Menyajikan data dan grafik hasil percobaan untuk menyelidiki sifat gerak benda yang bergerak lurus dengan kecepatan konstan dan gerak lurus dengan percepatan konstan. Indikator : 1. Melakukan percobaan sederhana gerak vertikal ke atas 2. Menyajikan data hasil percobaan dalam bentuk grafik

C. Tujuan Pembelajaran

Setelah proses mencari informasi, menanya, melaksanakan percobaan, berdiskusi, dan presentasi kelas siswa dapat : 1. Menyadari kebesaran Tuhan yang menciptakan keteraturan gerak alam semesta 2. Menunjukkan sikap jujur, disipilin, bekerja sama dan bertanggung jawab 3. Memahami ciri-ciri gerak vertikal ke atas dengan baik 4. Menentukan rumusan besaran-besaran fisis pada gerak vertikal ke atas dengan benar 5. Melakukan percobaan sederhana gerak vertikal ke atas dengan benar 6. Menyajikan data hasil percobaan dalam bentuk grafik dengan benar 7. Menganalisis grafik hubungan kecepatan dengan waktu pada gerak vertikal ke atas dengan tepat 8. Menganalisis aplikasi gerak vertikal dalam kehidupan sehari-hari

D. Materi Pembelajaran

1. Gerak Vertikal ke Atas Apabila benda dilempar ke atas, gerak benda semakin lambat. Gerak vertikal ke atas membentuk lintasan lurus dengan kecepatan berubah tiap persatuan waktu. Selama bola bergerak vertikal ke atas, gerak bola dipengaruhi oleh percepatan grafitasi bumi yang menariknya ke bumi sehingga terjadi pengurangan kecepatan atau mengelami GLBB diperlambat seperti terlihat pada grafik v-t berikut: Pada saat benda bergerak naik berlaku persamaan gerak vertikal ke atas: 1. Kecepatan : v t = v − ¿ : v t 2 = v 2 − 2 gh 2. Tinggi : h=v t− 1 2 g t 2 Keterangan: v o = kecepatan awal ms g = percepatan gravitasi ms 2 t = waktu s v t = kecepatan akhir ms h = ketinggian m Untuk mengetahui grafik hubungan kecepatan dengan waktu pada gerak vertikal ke atas perlu dilakukan percobaan melempar bola ke atas dengan pemberian kecepatan awal.

E. Metode Pembelajaran

Model pembelajaran : Cooperatif Learning Pendekatan: Saintifik Metode: - Ceramah - Tanya jawab - Demonstrasi - Diskusi dan Eksperimen - Presentasi

F. Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran

1 . Media Presentasi power point 2 Alat Bahan  Stopwatch  Bola pimpong . 3 . Sumber Pembelajaran  Aip Saripudin, dkk. 2009. Praktis Belajar Fisika untuk Kelas X SMAMA. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Hal:33-50  Bob Foster. 2004. Terpadu Fisika SMA untuk Kelas X Semester 1. Bandung : Erlangga. Hal : 44-84  Dudi Indrajit . 2009. Mudah dan Aktif Belajar Fisika untuk Kelas X SMAMA. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.Hal : 45-68  Karyono, dkk. 2009. Fisika untuk SMA dan MA Kelas X. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Hal : 32-46  Marthen Kanginan. 2007. Fisika untuk SMA Kelas X . Jakarta: Erlangga. Hal : 51- 83  Mikrajuddin Abdullah.2007. Fisika 1A SMA dan MA untuk Kelas X Semester 1. Bandung: Esis. Hal : 73-106  Srihandayani, dkk. 2009. Fisika untuk SMA dan MA Kelas X. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. Hal : 47- 76  Handout  LKS

G. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran RINCIAN KEGIATAN