Login House selection Listing floor Listing device Activedeactive Rename Device Device report Set Device status value

Use case pada Gambar 27 yang berwarna putih merupakan proses–proses yang berada di Web application sedangkan yang berwarna abu-abu merupakan proses yang ada di embedded host, warna hitam untuk device driver, berikut penjelasan use case SKAPEI:

a. Login

Proses ini diperlukan sebagai aspek keamanan sistem, proses ini menentukan autentikasi dan authorisasi pengguna terhadap sistem baik untuk menentukan akses terhadap rumah, lantai dan peralatan di dalamnya. Di proses ini pengguna diharapkan untuk mengisi user id dan password.

b. House selection

Proses login akan menentukan hak akses pengguna terhadap rumah yang akan dipantau ataupun diatur peralatannya, sistem ini memberikan hak satu pengguna dapat mengakses satu atau lebih rumah, dengan memilih rumah yang akan diakses dari daftar rumah yang telah ditentukan sebelumnya.

c. Listing floor

Pemilihan rumah pada proses house selection akan menghasilkan daftar lantai yang ada di rumah tersebut, dari daftar lantai tersebut satu atau lebih dapat diakses oleh pengguna. Pengguna berinteraksi pada proses ini akan menghasilkan floor_id ketika memilih salahsatu lantai.

d. Listing device

Satu atau lebih alat akan ditampilkan sistem ketika pengguna telah memlih lantai dari daftar lantai yang ada, daftar ini diperoleh melalui proses device on- board .

e. Activedeactive Rename Device

Sistem memiliki fitur kepada pengguna untuk mengaktifkan dan menonaktifkan peralatan yang ada serta merubah nama alat tersebut, proses ini diperlukan jika peralatan rumah yang terpasang sedang dalam keadaan rusak atau belum terpasang sehingga web application tidak perlu menampilkan alat ini di tampilan monitoring ataupun report.

f. Device report

Device report merupakan proses di web application untuk memberikan laporan berupa daftar peralatan beserta status dan nilainya sehingga pengguna dapat mengetahui kondisi peralatan yang terpasang di rumahnya. Laporan yang ditampilkan bisa dipilih berdasarkan waktu, alat, maupun secara real time langsung. data yang diproses berasal dari proses penyimpanan sebelumnya.

g. Set Device status value

Di proses inilah pengguna dapat menentukan baik state keadaan maupun nilai suatu alat, dengan memilih alat dan mengaturnya proses ini akan meneruskan parameter data terkait ke proses storing dan disimpan ke dalam database yang nantinya akan dipaketkan dan dikirim ke alat rumah terkait. Proses ini akan memberikan tampilan ke pengguna tergantung jenis alat yang akan diatur.

h. Storing