Pengertian Pengelolaan kelas Tinjauan tentang Pengelolaan Kelas

8

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Tinjauan tentang Pengelolaan Kelas

1. Pengertian Pengelolaan kelas

Menurut Rusdinal Elizar 2005:7 istilah pengelolaan merupakan terjemahan dari kata “management” yang berarti proses penggunaan sumber daya secara efektif untuk mencapai sasaran. Sejalan dengan Depdikbud 1989 mengartikan pengelolaan kelas sebagai “proses yang memberikan pengawasan pada semua hal yang terlibat dalam pelaksanaan kebijaksanaan dan pencapaian tujuan”. Dengan demikian, pengelolaan kelas diartikan sebagai suatu upaya menciptakan suasana atau kondisi kelas yang memungkinkan murid dalam kelas tersebut dapat belajar dengan efektif. Sedangkan menurut Euis Karawati Donni Juni Priansa 2014:5 pengelolaan kelas terdiri dari pengelolaan dan kelas, pengelolaan ialah rangkaian usaha untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan, sedangkan kelas ialah suatu kelompok orang yang melakukan kegiatan belajar bersama sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. Menurut Moh. Uzer Usman 2006:97 pengelolaan kelas adalah keterampilan guru untuk menciptakan dan memelihara kondisi belajar yang optimal dan mengembalikannya bila terjadi gangguan dalam proses belajar mengajar. Sedangkan Djamarah Sugihartono dkk, 2007: 86 seorang guru hendaknya bisa mengelola kelas dengan baik karena kelas merupakan tempat berhimpun guru dan siswa dalam proses pembelajaran. 9 Dengan pengelolaan kelas yang baik diharapkan siswa memiliki motivasi tinggi dan dapat mencapai hasil belajar optimal. Menurut Barbara L. Wilt Alben Ambarita, 2006: 35 mendefinisikan manajemen kelas sebagai penggunaan tata cara untuk memastikan sebuah lingkungan mendukung terlaksananya pembelajaran dengan sukses. Pengelolaan kelas tidak sekedar bagaimana mengatue ruang kelas dengan segala sarana-prasarana, tetapi juga menyangkut interaksi dari pribadi-pribadi yang ada di dalamnya. Menurut Novan Ardy Wiyani 2013: 59 pengertian pengelolan kelas adalah keterampilan guru sebagai seorang leader sekaligus manajer dalam menciptakan iklim kelas yang kondusif untuk meraih keberhasilan kegiatan belajar mengajar. Pengelolaan kelas diperlukan karena dari hari ke hari dan bahkan dari waktu ke waktu tingkah laku dan perbuatan anak didik selalu berubah. Hari ini anak didik dapat belajar dengan baik dan tenang, tetapi besok belum tentu. Kemarin terjadi persaingan yang sehat dalam kelompok, di masa mendatang boleh jadi persaingan itu kurang sehat. kelas selalu dinamis dalam bentuk perilaku, perbuatan, sikap mental, dan emosional anak didik. Dari beberapa definisi diatas dapat disimpulkan bahwa pengelolaan kelas adalah upaya guru dalam menciptakan dan mempertahankan suasana kelas yang menunjang progam pengajaran, yang meliputi penciptaan iklim belajar yang tepat, pengaturan ruang belajar, dan mengelola interaksi belajar mengajar. 10

2. Kegiatan Utama dalam Pengelolaan Kelas