Teknik Pengumpulan Data Teknik Analisis Data

G. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan beberapa teknik agar diperoleh data yang akurat dan relevan. Adapun teknik-teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Observasi Teknik pengumpulan data dengan observasi yaitu teknik pengumpulan data secara langsung di lapangan. Teknik ini digunakan untuk mengamati dan melihat proses pelaksanaan komunikasi internal di kantor Kecamatan Ngaglik Kabupaten Sleman. b. Wawancara Metode wawancara yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara terstruktur dengan menggunakan pedoman wawancara dimana telah ditetapkan terlebih dahulu masalah dan pertanyaan yang akan diajukan kepada pihak yang diwawancarai. Tujuan diadakannya wawancara untuk memperoleh data atau informasi secara mendalam mengenai pelaksanaan komunikasi internal di kantor Kecamatan Ngaglik Kabupaten Sleman. c. Dokumentasi Metode ini merupakan suatu cara pengumpulan data dengan menghimpun dan menganalisis dokumen-dokumen penting yang berhubungan dengan masalah yang akan diteliti sehingga akan diperoleh data yang lengkap, dan akurat. Data tersebut diperoleh dari hasil laporan-laporan dan keterangan-keterangan tertulis, tergambar, tercetak maupun terekam yaitu visi misi, struktur organisasi, jumlah pegawai, letak geografis dan peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan pelaksanaan komunikasi internal, kemudian dipilih sesuai dengan fokus permasalahan dalam penelitian. Cara ini digunakan untuk memperoleh data tertulis yang berhubungan dengan penelitian.

H. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data adalah suatu usaha untuk memberikan interpretasi terhadap data yang telah diteliti. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini dibagi menjadi tiga, yaitu: a. Reduksi data Data Reduction Reduksi data diartikan sebagai proses pemilihan, pemusatan perhatian pada penyederhanaan, pengabstrakan dan transformasi data yang kasar yang muncul dari catatan-catatan yang tertulis di lapangan. Reduksi data dilakukan terus menerus selama proses penilaian berlansung dan berlanjut sesudah penelitian di lapangan, sampai laporan akhir lengkap tersusun. b. Penyajian data Data Display Penyajian adalah sekumpulan informasi yag disusun untuk memberi kemungkinan adanya penarikan kesimpulan dan pengambilan tindakan. Sebagaimana halnya dengan reduksi data, penciptaan dan penggunaan penyajian data tidak terpisah dari kegiatan analisis. c. Menarik kesimpulan dan Verifikasi Conclusing Drawing Langkah analisis data selanjutnya adalah menarik kesimpulan. Kesimpulan penelitian dengan melihat hasil reduksi data dan tetap mengacu pada perumusan masalah serta tujuan yang hendak dicapai. Data yang telah tersusun tersebut dihubungkan dan dibandingkan antara satu dengan yang lainnya, sehingga mudah ditarik kesimpulan sebagai jawaban dari setiap permasalahan yang ada.

I. Teknik Keabsahan Data

Teknik keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi sumber. Teknik triangulasi sumber dilakukan dengan cara membandingkan antara data hasil wawancara pada informan penelitian satu dengan informan penelitian yang lain. Ditunjukan dengan adanya kesamaan antara hasil observasi dengan wawancara, adanya kesamaan hasil wawancara antara informan satu dengan dokumen yang berkaitan. 59

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN