Pelaksana Kegiatan MASTAKA Sasaran Kegiatan MASTAKA

88 No Materi Pokok Uraian bergaul sehat dan Islami.  Pengenalan mengenai wawasan keislaman dan Muhammadiyah sebagai ideologi dan gerakan pencerahan dan berkemajuan. 02 Pengenalan Catur Dharma Aspek catur darma ; pendidikan dan pembelajaran, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan implementasi AIK serta etika akademik 03 Pengenalan Struktur Organisasi di Lingkungan UMMI  Pimpinan: BPH, Rektor, Wakil Rektor, Senat Akademik, Lembaga, Fakultas  Penunjang: Biro, Bagian-bagian, Pusat Studi, UPT dan Laboratorium  Pelaksana: Program studi  Pemahaman tentang tupoksi masing- masing. 04 Pengenalan suasana dan lingkungan kampus ORMAWA, ORTOM, UKM, Kegiatan kampus internal dan eksternal. 05 Sistem layanan kampus dan kemahasiswaan Layanan akademik, non akademik, kesehatan, dan lain-lain

7. Monitoring dan Evaluasi

Pelaksanaan MASTAKA wajib mendapatkan monitoring dan evaluasi agar kegiatan tersebut sesuai dengan pedoman yang telah ditentukan, adapun unsur pelaksana adalah : 1. RektorWakil RektorDekan Fakultas 2. Dewan Perwakilan Mahasiswa DPM UniversitasFakultas 3. Lembaga Penjaminan MutuGugus Mutu 89 3.2 MASA PENGKADERAN HIMPUNAN MPH

3.2.1 Pendahuluan 1. Dasar Pemikiran

Pengkaderan perlu dilaksanakan secara terencana, terorganisasi, dan terpadu untuk mencapai tujuan menghasilkan kader ORMAWA dan persyarikatan yang intelek, berjiwa kepemimpinan, organisatoris serta berkualitas. Himpunan mahasiswa merupakan unit paling dasar dan wadah yang paling ideal untuk melakukan pengkaderan intensif. Khususnya membangun persepsi terhadap visi-misi kampus UMMI untuk kemajuan terkait kompetensi akademik dan non akademik di bidang yang sama. Perlu adanya persamaan konsep program, aturan pelaksanaan, struktur dan tata cara pelaksanaan pengkaderan di tingkat HIMA.

2. Istilah 

Masa Pengkaderan Himpunan MPH adalah pola umum yang mengatur proses usaha kaderisasi di lingkungan Himpunan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sukabumi HIMA UMMI.  Pedoman umum pengkaderan adalah untuk memberikan gambaran umum yang menyeluruh mengenai prinsip-prinsip dan arah yang mengandung konsep dan tata cara pelaksanaan pengkaderan sehingga dapat mencapai tujuan pengkaderan di tingkat HIMA.

3. Tujuan

MPH wajib dilaksanakan oleh seluruh himpunan di lingkungan UMMI. MPH memiliki prinsip, arah, konsep, struktur serta tata cara pelaksanaan. Tujuan MPH adalah untuk memberikan pelatihan mendasar mengenai pemahaman ideologi keislaman yang menjadi ruh seluruh kegiatan, dasar-dasar kepemimpinan, dasar-dasar keorganisasian, pengenalan HIMA, pengenalan program studi dan sivitas akademika- nya.