Membaca relasi data dari transaksi penjualan

contohnya yaitu satu id_barang dimiliki oleh banyak id_supplier sehingga membuat administrator toko buku mengalami kendala. 2. Terjadinya duplikasi data pada semua tabel yang menghambat proses transaksi penjualan di toko buku AB. Dari alasan tersebut, maka dilakukan restrukturisasi tabel guna untuk memperbaiki relasi tabel-tabel di toko buku AB, dan untuk memudahkan didalam melakukan pembuatan gudang data. Bagian berikut ini akan menguraikan lebih rinci proses- proses restrukturisasi tabel : 1. Membaca relasi data dari transaksi penjualan. 2. Memperbaiki relasi database pada tabel-tabel yang belum benar dengan cara melakukan restrukturisasi.

3.2.1.1 Membaca relasi data dari transaksi penjualan

Pada bagian ini, membaca relasi data sangatlah penting. Relasi data dibutuhkan untuk mengetahui hubungan antar tabel dalam basis data. Tabel basis data dari toko buku tidaklah semua diambil, hanya tabel yang berkaitan dengan transaksi penjualan saja dan beberapa tabel yang dibuat guna untuk memperbaiki relasi antara tabel satu dengan tabel yang lain sehingga transaksi penjualan pada tabel 3.1 dapat sesuai dengan perancangan yang diharapkan dan mempermudah untuk proses pembuatan gudang data selanjutnya. Pada bagian struktur tabel basis data toko buku AB ada 9 tabel yang akan digunakan untuk proses restrukturisasi tabel. Berikut ini merupakan penjelasan dari 9 tabel tersebut. 1 Tabel data_barang Gambar 3.13 Tabel data_barang Gambar 3.13 adalah tabel data_barang yang digunakan untuk membuat tabel barang. Pada tabel data_barang ini terdapat beberapa kolom data, tetapi hanya ada lima kolom data yang digunakan, yaitu: Kode_Barang, Produk_ID, Topik_ID, ID_Penerbit, dan Judul_Buku. 2 Tabel data_beli Gambar 3.14 Tabel data_beli Gambar 3.14 adalah tabel data_beli. Pada tabel data_beli terdapat beberapa kolom data tetapi hanya satu kolom data yang digunakan, yaitu: Nomor_Beli. Nomor_Beli ini akan digunakan untuk mendapatkan id_supplier berdasarkan no beli. Untuk lebih lanjutnya dapat dilihat pada bagian lampiran mengenai restrukturisasi tabel bagian tampung supplier barang. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 3 Tabel data_jual Gambar 3.15 Tabel data_jual Gambar 3.15 adalah tabel data_jual. Pada tabel data_jual terdapat beberapa kolom data, tetapi hanya tiga kolom data yang digunakan, yaitu: Nomor_Jual, Tanggal_Jual dan Total_Qty_Brg. Nomor_Jual, Tanggal_Jual dan Total_Qty_Brg ini digunakan untuk mendapatkan kode barang yang sesuai dengan nomor jual. Untuk lebih rincinya, dapat dilihat pada bagian lampiran mengenai restrukturisasi tabel di pembentukan tabel Data Detail Jual. 4 Tabel detail_jual Gambar 3.16 Tabel detail_jual Gambar 3.16 adalah tabel detail_jual. Pada tabel detail_jual, terdapat beberapa kolom data, tetapi hanya tiga kolom data yang digunakan, yaitu: Nomor_Jual, Kode_Barang, dan Qty_Barang. Data Nomor_Jual, Kode_Barang, dan Qty_Barang berfungsi untuk menghubungkan nomor_jual yang ada pada data_jual. Untuk lebih rincinya, dapat dilihat pada bagian lampiran mengenai restrukturisasi tabel di pembentukan tabel Data Detail Jual. 5 Tabel detail_beli Gambar 3.17 Tabel detail_beli Gambar 3.17 adalah tabel detail_jual. Pada tabel detail_beli terdapat beberapa kolom data tetapi hanya tiga kolom data yang digunakan, yaitu: Nomor_Beli, Kode_Barang. Data Nomor_Beli, dan Kode_Barang berfungsi untuk menghubungkan Kode_Barang yang berada di tabel data_barang, dan Nomor_Beli di tabel data_beli. Untuk lebih rincinya, dapat dilihat pada bagian lampiran mengenai restrukturisasi tabel di pembentukan tabel Tampung Supplier Barang. 6 Tabel supplier PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Gambar 3.18 Tabel supplier Gambar 3.18 adalah tabel supplier. Pada tabel supplier, terdapat beberapa kolom data tetapi hanya dua kolom data yang digunakan, yaitu: ID_Supplier, dan Nama. ID_Supplier, dan Nama. ID_Supplier sendiri digunakan untuk banyak tabel, salah satu kegunaannya yaitu untuk mendapatkan data barang yang sesuai dengan data supplier. Tabel supplier ini akan digunakan di tabel: data_beli, transaksi, tampung supplier barang, tampung_barang_supplier, barang_jadi, sementara transaksi dan tabel woo. Untuk lebih rincinya, dapat dilihat pada bagian lampiran mengenai restrukturisasi tabel. 7 Tabel penerbit Gambar 3.19 Tabel penerbit Gambar 3.19 adalah tabel penerbit. Pada tabel penerbit, terdapat beberapa kolom data tetapi hanya dua kolom data yang digunakan, yaitu: ID_Penerbit, dan Nama_Penerbit. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI Tabel penerbit digunakan dalam proses restrukturisasi tabel. Untuk lebih rincinya, dapat dilihat pada bagian lampiran mengenai restrukturisasi tabel di pembentukan tabel penerbit. 8 Tabel produk Gambar 3.20 Tabel produk Gambar 3.20 adalah tabel produk. Pada tabel produk, terdapat beberapa kolom data tetapi hanya dua kolom data yang digunakan, yaitu: Produk_ID, dan Keterangan. Tabel produk sendiri akan digunakan dalam proses restrukturisasi tabel di bagian pembentukan tabel produk. 9 Tabel topik Gambar 3.21 Tabel topik Gambar 3.21 adalah tabel topik. Pada tabel topik, terdapat beberapa kolom data tetapi hanya dua kolom data yang digunakan, yaitu: Topik_ID, dan Keterangan. Tabel topik sendiri akan digunakan dalam proses restrukturisasi tabel di bagian pembentukan tabel topik.

3.2.1.2 Memperbaiki relasi database pada tabel-tabel yang belum