Tahap IV Pengembangan Produk Tahap V Uji Internal

42 pembelajaran fisika. Angket diberikan kepada siswa SMA Kebangsaan Lampung Selatan untuk mengetahui kebutuhan media pembelajaran fisika. Selain itu, pada penelitian pengembangan ini juga digunakan angket uji ahli dan angket respon pengguna. Angket uji ahli digunakan untuk digunakan untuk menilai dan mengumpulkan data kelayakan produk sebagai media pembelajaran. Sedangkan instrumen angket respon pengguna digunakan untuk mengumpulkan data kemenarikan, kemudahan, dan kemanfaatan produk. 2. Metode wawancara Metode wawancara ini digunakan untuk mengetahui dan menganalisis kebutuhan media pembelajaran. Serta untuk mengetahui ketersediaan sarana dan prasarana pembelajaran di sekolah, seperti ketersediaan sumber belajar, laboratorium komputer, wifi, dan perpustakaan sekolah. Wawancara ini ditujukan kepada salah satu guru fisika SMA Kebangsaan Lampung Selatan. 3. Metode Tes Metode tes digunakan untuk mengetahui tingkat efektivitas produk yang dihasilkan sebagai media pembelajaran. Pada tahap ini, produk digunakan sebagai sumber belajar, pengguna siswa diambil sampel penelitian satu kelas siswa, dimana sampel diambil menggunakan teknik Sampling Jenuh yaitu semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Desain penelitian yang digunakan adalah One group pretest postest design. Gambar desain yang digunakan dapat dilihat pada gambar 3.2. 43 Gambar 3.2 Desain Penelitian One group pretest posttest design Keterangan: O 1 = Pretest pada kelas eksperimen O 2 = Posttest pada kelas eksperimen X = Treatment, penggunaan E-Learning Sumber: Sugiyono 2010:110 Tes ini dilakukan oleh satu kelas sampel siswa SMA Kebangsaan Lampung Selatan, E-learning dengan Edmodo diterapkan dengan metode blended learning yaitu campuran pembelajaran tatap muka dan non tatap muka. Sebelum siswa diberikan treatment berupa pengguanaan E- Learning dengan Edmodo, siswa diberikan pretest.

E. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data pada penelitian yang dilakukan ini meliputi:

1. Uji Validasi Ahli

Uji validasi produk pengembangan terdiri dari uji ahli isimateri dan desain oleh guru ahli. Uji validasi bertujuan untuk menilai sesuai atau tidaknya produk yang dikembangkan sebagai salah satu media pembelajaran. Uji validasi menguji kesesuaian materi E-Learning, konstruksi, dan aspek keterbacaan. Penilaian uji desain dan uji materi dilakukan menggunakan angket. Masing-masing pilihan jawaban mengartikan tentang kesesuaian produk menurut ahli. Analisis angket uji O 1 X O 2