Tujuan Manfaat Pembatasan Masalah

1.2. Tujuan

Adapun tujuan dari penulisan Tugas Akhir ini adalah : 1. Menghitung kapasitas daya dukung tiang pancang kelompok berdasarkan nilai effisiensi; 2. Mengetahui dan membandingkan hasil daya dukung tiang pancang dengan metode penyelidikan dari data sondir, Standart Penetrasi Test SPT dan bacaan manometer alat hydraulic jack.

1.3. Manfaat

Penulisan Tugas Akhir ini diharapkan bermanfaat bagi : 1. Untuk menambah ilmu pengetahuan, wawasan, dan pembanding kelak jika akan melakukan suatu pekerjaan yang sama atau sejenis; 2. Dapat membantu mahasiswa lainnya sebagai referensi atau contoh apabila mengambil topik bahasan yang sama; 3. Terutama bagi penulis sendiri sebagai penambah ilmu pengetahuan dan pengalaman agar mampu melaksanakan kegiatan yang sama pada saat bekerja atau terjun ke lapangan.

1.4. Pembatasan Masalah

Pada Proyek Pembangunan Gedung DPRD Sumatera Utara yang berada di jalan Imam Bonjol no.5 Medan, terdapat berbagi macam kegiatan konstruksi mulai dari kegiatan pengerjaan struktur bawah hingga kegiatan pengerjaan struktur atas. Karena mengingat keterbatasan sedangkan permasalahan yang ada Universitas Sumatera Utara dilapangan cukup luas maka pada pembahasan Tugas Akhir ini hanya membahas tentang analisa daya dukung tiang pancang kelompok pile group. Dalam penulisan tugas akhir ini batasan-batasan yang dipergunakan adalah 1. Data yang dipakai adalah data yang berkaitan dengan Proyek Pembangunan Gedung DPRD Sumatera Utara; 2. Data Geoteknik yang digunakan adalah hasil penyelidikan tanah lokasi Proyek Pembangunan Gedung DPRD Sumatera Utara; 3. Hanya ditinjau untuk tiang pancang tegak lurus vertikal; 4. Tiang pancang yang digunakan adalah dari beton bertulang K-500 dengan menggunakan tiang pancang berdiameter 50 cm dan panjang tiang 22 m; 5. Menghitung daya dukung tiang dari data sondir, data SPT dan bacaan manometer alat hydraulic jack; 6. Menghitung pembebanan pada tiang pancang kelompok; 7. Menghitung kapasitas daya dukung tiang pancang kelompok berdasarkan nilai effisinsi.

1.5. Metode Pengumpulan Data