Tujuan Lokasi LAPORAN EKSKURSI KELOMPOK 7

I. Tujuan

 Mengetahui kondisi terumbu karang, kualitas air laut, kondisi meteorologi, kepadatan ekosistem, pasang surut yang terjadi di pulau pramuka.  Memahami dan mampu melakukan pengambilan data menggunakan instrument o HORIBA water quality multimeter. o Refrektometer o Pasut o AWS Automatic Weather Stations  Menganalisa hasil pengambilan data kualitas air laut sesuai dengan Lampiran V KEP ‐02MENKLHI1988 Tentang Baku Mutu Air Laut Untuk Pariwisata dan Rekreasi

II. Lokasi

dan Waktu pengukuran Lokasi Pulau pramuka berada pada bagian tengah gugusan kepulauan seribu. Secara administratif, Pulau Pramuka berada di Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Provinsi DKI Jakarta. Posisi Pulau Pramuka dapat digambarkan secara umum melalui tofografi dan batas wilayah Kecamatan Kepulauan Seribu Utara. Topografinya rata ‐ rata mendatar dengan tingkat ketinggian dari permukaan laut antara 1 sampai dengan 2 meter, tanah berpasir dengan tingkat kesuburan yang relatif rendah. Letak geografis Pulau Pramuka 5°44’19”‐5°45’05” LS dan 106°36’35‐106°37’07” BT. Pulau Pramuka merupakan pusat pemerintahan kabupaten administrasi Kepulauan Seribu. Dengan menggunakan transportasi laut hanya butuh 2,5 jam dari Muara Angke akan sampai di dermaga Pulau Pramuka. Penduduk pulau ini mulai berkembang seiring menjadi daerah pariwisata beberapa tahun belakangan ini karena keindahan alam di sekitar pulau ini dan penduduk yang ramah. Fasilitas ‐fasilitas yang tersedia di pulau ini mencakup tempat penginapanhomestay, rumah makan, rumah sakit, masjid, lapangan olahraga, dan lain ‐lain. Di dalam Pulau Pramuka sendiri terdapat sebuah penangkaran Penyu Sisik yang di kepalai oleh Bapak Salim. Penyu‐penyu ini dikembangbiakan dan di rawat dalam satu area ini. Para wisatawan dapat menyentuh langsung penyu‐penyu ini untuk mendapatkan wawasan mengenai penyu ini. Apabila penyu‐penyu ini sudah cukup umurnya, maka mereka akan dilepaskan di tepi pantai. Waktu Sabtu, 28 April 2012 sampai dengan Minggu, 29 April 2012.

III. Kegiatan