Tempat Kerja Praktek Waktu Kerja Praktek

1.3.2 Kegunaan Akademis

Laporan kerja praktek ini dapat memberikan tambahan wawasan, pengetahuan, dan pemahaman kepada penulis serta dapat memberikan gambaran dalam mengetahui bagaimana pelaksanaan pengelolaan dana investasi. Dan dari hasil laporan ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan dan kajian lebih lanjut terkait dengan topik yang dibahas bagi rekan-rekan mahasiswai khususnya di bidang keuangan.

1.4 Tempat dan Waktu Pelaksanaan Kerja Praktek

1.4.1 Tempat Kerja Praktek

Dalam penyusunan Laporan Kerja Praktek ini, penulis melakukan kerja praktek di PT Bio Farma Persero Penulis ditempatkan di divisi keuangan bagian treasury seksi pendanaan investasi. Alamat : Jl. Pasteur No. 28 Bandung-40161, Indonesia. Telepon : +62-22-2033755 atau +62-22-2033756 Faximile : +62-22-2041306 Email : mailbiofarma.co.id Website : www.biofarma.co.id Facebook : Info Imunisasi Twitter : infoimunisasi Blog : bentengkesehatanumatwordpress.com

1.4.2 Waktu Kerja Praktek

Waktu kerja praktek dilaksanakan selama 1 satu bulan mulai dari tanggal 13 Juli 2015 sampai dengan 21 Agustus 2015 dari pukul 07.00 hingga pukul 16.00 setiap hari kecuali hari sabtu dan minggu atau hari libur sesuai waktu yang telah ditentukan oleh perusahaan. Tabel 1.1 Jadwal Pelaksanaan Kerja Praktek NO Kegiatan Bulan Juli 2015 Agst 2015 Sept 2015 Okt 2015 Nov 2015 Des 2015 1 Persiapan Kerja Praktek Permohonan Surat Kerja Praktek Pengajuan Kerja Praktek ke Instansi 2 Pelaksanaan Kerja Praktek Registrasi Aktivitas Kerja Praktek 3 Pelaporan Kerja Praktek Pengajuan Judul Bimbingan dengan Dosen Pembimbing Revisi Pengumpulan Data Ujian Kerja Praktek Pengumpulan Kerja Praktek 7

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah PT Bio Farma Persero

PT Bio Farma Persero adalah BUMN Badan Usaha Milik Negara yang sahamnya dimiliki sepenuhnya oleh pemerintah. Bio Farma adalah satu-satunya produsen vaksin bagi manusia di Indonesia dan terbesar di Asia Tenggara yang selama ini telah mendedikasikan dirinya dalam rangka memproduksi vaksin dan anti sera berkualitas internasional. Produksi vaksin dan anti sera ini diproduksi untuk turut serta mendukung program imunisasi nasional dalam rangka mewujudkan masyarakat Indonesia dengan kualitas derajat kesehatan yang lebih baik. Bio Farma berdiri dengan nama “Parc Vaccinogene” pada tanggal 6 Agustus 1890 berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Hindia Belanda Nomor 14 tahun 1890 di Rumah Sakit Militer Weltevreden, Batavia yang saat ini telah berubah fungsi menjadi Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Soebroto RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta. Lalu pada tahun 1895 – 1901 Perusahaan mengalami pergantian nama dengan “Parc Vaccinogene en Instituut Pasteur”. Sampai saat tahun 1902 – 1941 Perusahaan kembali mengalami perubahan nama dengan “Landskoepoek Inrichting en Instituut Pasteur”. Pada tahun 1923, Bio Farma mulai menempati lokasi di Jalan Pasteur No. 28 Bandung yang dipimpin oleh L. Otten. Saat penjajahan Jepang 1942-1945, Bio Farma berganti nama kembali dengan “Bandung Boeki Kenkyushoo” yang dipimpin oleh Kikuo Kurauchi.