10 akan orang yang sudah meninggal itu. Yesus tidak dibangkitkan dengan tubuh
jasmani. Demikian juga tubuh orang kristen yang mempunyai ―harapan sorgawi‖ tidak akan dibangkitkan. Neraka di dalam arti sesungguhnya tidak ada. Tidak
mungkin bagi seseorang untuk mengalami berkat ataupun sengsara di
Hades. Hades
di dalam bahasa Yunani artinya ―dunia orang mati‖, ―alam maut‖, ―kerajaan maut‖. mereka yang dilemparkan ke dalam gehena atau lautan api akan lenyap ke dalam
ketiadaan kekal.
2.4.3 Umat Allah
Saksi Yehuwa mempunyai pendapat bahwa kaum Israel pernah menjadi umat pilihan Allah, tetapi ditolak untuk selamanya sejak tahun 70 M. Nubuat yang tidak
digenapi pada kaum I srael dalam arti yang sebenarnya itu akan digenapi pada ―Israel
rohani‖, yaitu jemaat Kristen sejati. Saksi Yehuwa menganggap kelompok mereka sebagai satu-
satunya jemaat Kristen yang sejati. ―Hamba yang setia dan bijaksana‖ sebagaimana yang disebutkan dalam Matius 24:45 menggambarkan ―sisa orang-orang
yang diurapi‖, yaitu para Saksi Yehuwa yang bertanggung jawab mengawasi
perkerjaan pemberitaan pada zaman modern ini. Mereka adalah Saksi-Saksi Yehuwa yang termasuk golongan ―hamba yang setia dan bijaksana‖ itu sudah diakui
keberadaannya dan diberi upah tidak lama setelah Kristus telah datang kembali secara tidak kelihatan pada tahun 1914. Menurut mereka, pada hari terakhir ini Allah
menjalin hubungan hanya dengan Watchtower Bible dan Tract Society dan orang- orang yang menerima ajaran organisasi itu. Seseorang hanya dapat mengerti Alkitab
dan rencana serta maksud Allah bila bergabung dengan organisasi itu yang ada di bumi ini. Keselamatan seseorang bergantung pada kesediaanya menerima ajaran
organisasi itu.
2.4.4 Tentang Transfusi Darah
Bagi Saksi Yehuwa darah adalah sesuatu yang sangat penting bagi kehidupan. Darah harus dihargai dengan jalan tidak tidak memakannya. Sebagaimana yang telah
diajarkan Yehuwa di dalam Alkitab. Dalam hukum yang Yehuwa berikan kepada orang Israel, Ia memerintahkan, ―mengenai setiap orang .... yang dalam perburuan
menangkap binatang liar atau unggas yang boleh dimakan, ia harus mencurahkan darahnya dan menutupinya dengan debu.‖ ..... Aku berfirman kepada putra-putra
Israel: kamu tidak boleh makan dara segala jenis makhluk.‖ Imamat 17:13-14
larangan makan darah binatang yang mula-mula Allah berikan kepada Nuh sekitar
11 800 tahun sebelumnya, masih berlaku, pandangan yehuwa jelas: hamba-hambanya
boleh makan daging binatang, kecuali darahnya. Perintah serupa juga berlaku bagi orang Kristen. Dalam kaitannya dengan tranfusi darah, Saksi Yehuwa menganggap
transfusi darah sama halnya dengan memakan darah, karena memasukkan darah ke dalam tubuh manusia. Jadi itu tidak diperbolehkan, siapapun orangnya. Barangsiapa
yang melakukan pelanggaran berarti tidak mematuhi perintah Yehuwa.
17
2.4.5 Tentang Alkitab
Saksi-saksi Yehuwa menggunakan Alkitab terjemahan
New World
yang disingkat
NW
. Menurut Saksi Yehuwa Alkitab ini bukanlah Alkitab yang berbeda dengan Alkitab Kristiani pada umumnya. Alkitab ini merupakan Alkitab Saksi
Yehuwa yang diterjemahkan ke dalam 236 negara dan sekitar 400 bahasa. Dengan tujuan penerjemahan Alkitab tersebut dapat memudahkan pengkikutnya dalam
memahami dan tidak menimbulkan penafsiran baru. Sehingga sering sekali Alkitab yang menjadi pegangan Saksi Yehuwa dianggap sebagai Alkitab tersendiri dan
berbeda dengan Alkitab Kristiani pada umumnya.
18
Meskipun dilihat dari struktur fisiknya memang berbeda dengan Alkitab Kristiani pada umumnya. Terdapat
penulisan ayat-ayat yang saling berkaitan diantara ayat-ayat yang tertulis dengan tujuan memudahkan di dalam mencari ayat yang saling berkaitan.
19
Alkitab memiliki kekuasaan yang tinggi untuk menyatakan apakah itu benar dan salah 2 Tim 3:16. Alkitab tidak hanya mengajarkan tentang cara beribadah
kepada Allah, tetapi juga berisi ―petunjuk hidup‖ yang dapat membawa seseorang untuk menikmati kedamaian, kesejahteraan dan kebahagiaan Yes 45:17,18 sehingga
mereka percaya bahwa semua jaran agama harus diuji hadulu kebenarannya dengan menggunakan tulisan-tulisan kudus yang terilham, baik jaran yang dikemukanan oleh
mereka sendiri atau ajaran yang dikemukakan oleh pihak lain. Untuk itu, nama Saksi- Saksi Yehuwa berdasar pada Alkitab, yaitu Yesaya 43:10,11.
20
2.4.6 Keselamatan