Apple ProDOS Jenis-jenis OS Apple

2014 87

2.7. Apple ProDOS

ProDOS direales pertama dengan versi 1.0 pada oktober 1983, sebagai pengganti untuk Apple DOS 3.3. Apple ProDOS ini merupakan peningkatan dari Apple SOS. 2.8. Macintosh Apple Macintosh diluncurkan pada tahun 1984 dengan iklan televisi berjudul 1984 yang didasarkan dari novel karya George Orwell yang juga diberi nama 1984, dengan pernyataan, “On January 24, Apple Computer will introduce Macintosh. And you’ll see why 1984 won’t be like ’1984 ” — maksud dari kata-kata tersebut adalah Macintosh yang baru akan membebaskan komputer dan informasi dari kekangan perusahaan besar dan technocrats. Apple juga membuahkan konsep pewarta Apple Apple evangelist yang dipelopori oleh karyawan Apple bernama Guy Kawasaki. Setelah kegagalan Macintosh Portable di tahun 1989, Apple mencoba memperkenalkan sebuah komputer portabel yang lebih populer, PowerBook, di awal dekade 1990. Generasi pertama produk ini dirancang bersama Sony dan memberikan layout untuk komputer portabel yang masih dipakai sampai saat ini: engsel belakang untuk mendukung layar, keyboard yang diletakkan menjorok ke belakang dan trackball yang kemudian menjadi trackpad diposisikan di depan keyboard tersebut. Di tahun 1994, Apple memperbarui produk Macintosh mereka dengan mengenalkan seri Power Macintosh, yang menggunakan prosesor PowerPC hasil kerjasama IBM, Motorola dan Apple. Prosesor ini menggunakan arsitektur RISC, yang jauh berbeda dengan seri Motorola 680X0 sebelumnya. Sistem operasi milik Apple disesuaikan agar piranti lunak yang dikembangkan untuk prosesor yang lebih tua bisa berjalan dengan seri prosesor PowerPC. Versi terakhir Mac OS saat ini adalah Mac Os X yang diluncurkan pada tahun 2000. Mac OS X adalah sebuah sistem operasi yang didasarkan dari NeXTstep yang menggabungkan stabilitas, kehandalan dan keamanan yang dimiliki UNIX. Mac OS X server juga dirilis pada tahun 2001. Pada dasarnya versi Server ini mirip dengan versi 2014 88 standardnya, dengan perbedaan bahwa versi Server mencakup piranti lunak untuk keperluan manajemen dan administrasi workgroup dalam komputer berskala besar. Contoh fitur tambahan yang tersedia untuk versi ini adalah piranti lunak untuk menjalankan fungsi-fungsi seperti SMTP, SMB, LDAP dan DNS. Selain itu cara melisensinya juga berbeda. Mac OS X adalah sistem operasi yang menggunakan kernel BSD sehingga beberapa kalangan mengatakan bahwa Mac OS X termasuk dalam keluarga Unix. Hal yang menarik dari OS ini adalah keindahan tampilannya sehingga menjadikannya panutan bagi pengembang desktop lain. Ada berbagai macam pandangan bagaimana awal mula Machintos di ciptakan. Apple sengaja membuat Macintosh yang biasa agar Macintosh dapat lebih mudah di jalankan oleh orang yang baru belajar komputer sekali pun. Sistem Operasi Macintosh pada awalnya dikenali sebagai Sistem, seperti “Sistem 6.0.7 atau “Sistem 7 . Pada awalnya juga dikenali sebagai “Toolbox” yang terdapat beberapa kelebihan yang dapat digunakan untuk menggantikan keterpautan kepada toolbox komputer itu sendiri. Awalnya Apple juga sengaja menembunyikan keberadaan sistem operasi ini untuk membedakan Mac dengan sistem operasi yang lain nya seperti MS-DOS, yang lebih mudah digunakan daripada Macintosh. Berikut ini adalah jenis-jenis dari Macintosh OS : • 1984: Macintosh 128K, Macintosh 512K • 1986: Macintosh Plu • 1987: Macintosh II, Macintosh SE • 1988: Macintosh IIx • 1989: Macintosh SE30, Macintosh IIcx, Macintosh IIci, Macintosh Portable • 1990: Macintosh IIfx, Macintosh Classic, Macintosh IIsi, Macintosh LC series • 1991: Macintosh Quadra, PowerBook • 1992: Macintosh IIvx, PowerBook Duo • 1993: Macintosh Centris, Color Classic, Performa, Macintosh TV 2014 89 • 1994: Power Macintosh • 1997: Power Macintosh G3, PowerBook G3, Twentieth Anniversary Macintosh • 1998: iMac • 1999: iBook, Power Macintosh G4 • 2000: Power Mac G4 Cube • 2001: PowerBook G4 • 2002: eMac • 2003: Xserve, Power Mac G5, iMac G4 • 2004: iMac G5 • 2005: Mac mini

3. Perkembangan Mac OS