HUBUNGAN AKTIVITAS PEMBELAJARAN BERBASIS LINGKUNGAN ALAM DENGAN KEMAMPUAN BEREKSPLORASI PADA ANAK USIA

ABSTRACT

THE CORELATION BETWEEN THE NATURAL BASED LEARNING
ACTIVITIES AND THE 5 TO 6 YEAR OLD KID’S EXPLORATION
ABILITY

By
DIAN KUSTIANI

The problem taken in this research is the 5 to 6 year old kid’sexploration ability
which is in fact has not optimally developed at TK Amarta Tani HKTI Bandar
Lampung. The objective of this research is to know the corelation between natural
based learning activities and the 5 to 6 year old kid’sexploration ability. This
reasearch is a non experimental quantitative research, by using the analisys of
corelation. The data collecting technics used are interview, observation and
documentation. The data analisys technics used are by analizing the cross table
and the Corelation Speraman Rank. The result show that there is tight corelation
between natural based learning activities and the 5 to 6 year old kid’s exploration
ability by reaching 0,67 percen. As conclusion it is recomendeed to involve more
natural based active learning to develope the 5 to 6 year old kid’s exploration
ability.

Keywords : Exploration ability, natural based learning activities, the 5 to 6 year
old kids.

ABSTRAK

HUBUNGAN AKTIVITAS PEMBELAJARAN BERBASIS LINGKUNGAN
ALAM DENGAN KEMAMPUAN BEREKSPLORASI PADA ANAK USIA
DINI

Oleh

DIAN KUSTIANI

Masalah yang diangkat pada penelitiaan ini adalah kemampuan berekplorasi yang
belum berkembang secara optimal pada anak usia 5-6 Tahun di TK Amarta Tani
HKTI Bandar Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan
antara aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan alam dengan kemampuan
berekplorasi pada anak usia dini. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif,
yang bersifat non eksperimental dengan analisis data korelasi. Teknik
pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi.

Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisi tabel
silang dan analisis Korelasi Spearman Rank. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
ada hubungan yang erat antara aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan alam
dengan kemampuan bereksplorasi pada anak usia dini sebesar 0,67 persen. Oleh
sebab itu perlu lebih ditingkatkan aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan
untuk mengembangkan kemampuan bereksplorasi anak usia dini.
Kata Kunci : kemampuan bereksplorasi, aktivitas pembelajaran berbasis
lingkungan alam, dan anak usia dini.

HUBUNGAN AKTIVITAS PEMBELAJARAN BERBASIS LINGKUNGAN
ALAM DENGAN KEMAMPUAN BEREKSPLORASI PADA ANAK USIA
DINI DI TK AMARTA TANI HKTI BANDAR LAMPUNG
TAHUN AJARAN 2014/2015

Oleh :
DIAN KUSTIANI

Skripsi :
Sebagai Salah Satu Syarat untuk Mencapai Gelar
SARJANA PENDIDIKAN


Pada
Program Studi S1 PG-PAUD
Jurusan Ilmu Pendidikan
Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2015

HUBUNGANAKTIVITAS PEMBELAJARAN BERBASIS LINGKUNGAN
ALAM DENGANKEMAMPUAN BEREKSPLORASIPADA ANAK USIA
DINIDI TK AMARTA TANI HKTI BANDAR LAMPUNG
TAHUN AJARAN 2014/2015

(Skripsi)

Oleh
DIAN KUSTIANI


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2015

DAFTAR GAMBAR

Gambar

Halaman

2.1 Kerangka Pikir Penelitian ...............................................................................29
3.1 Rumus Interval................................................................................................37
3.2 Rumus Korelasi Spearman Rank ....................................................................38

DAFTAR ISI

Halaman
DAFTAR TABEL ................................................................................................xv

DAFTAR GAMBAR.......................................................................................... xvi
DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................... xvii
I.

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah ............................................................................1
B. Identifikasi Masalah...................................................................................6
C. Pembatasan Masalah ..................................................................................6
D. Rumusan Masalah .....................................................................................7
E. Tujuan Penelitian .......................................................................................7
F. Manfaat Penelitian .....................................................................................7

II. KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PIKIR, HIPOTESIS PENELITIAN
A. Perkembangan Kognitif Anak Usia Dini ...................................................9
B. Kemampuan bereksplorasi Anak Usia Dini.............................................15
C. Pembelajaran Anak Usia Dini .................................................................19
D. Aktivitas Pembelajaran Berbasis Lingkungan Alam ..............................22
E. Kerangka Pikir Penelitian .......................................................................28
F. Hipotesis Penelitian ................................................................................29
III. METODE PENELITIAN

A. Metode Penelitian ....................................................................................31
B. Tempat dan Waktu Penelitian..................................................................31
C. Populasi dan Teknik Sampling ................................................................31
D. Teknik Pengumpulan Data ......................................................................32
E. Definisi Konseptual dan Definisi Operasional ........................................34
1. Definisi Konseptual ............................................................................34
2. Definisi Operasional ...........................................................................34
F. Kisi-kisi Instrumen Penilaian ..................................................................35
G. Teknik Analisis Data ...............................................................................36
1. Analisis Tabel......................................................................................37
2. Analisis Uji Hipotesis..........................................................................38
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN PENELITIAN
A. Tempat Penelitian ...................................................................................40
1. Profil Lembaga....................................................................................40

2. Visi dan Misi .......................................................................................41
B. Hasil Penelitian ........................................................................................42
1. Aktivitas Pembelajarn Berbasis Lingkungan Alam (X) .....................42
2. Kemampuan Bereksplorasi Pada Anak Usia Dini (Y) ........................44
3. Analisi Tabel Silang ............................................................................46

4. Uji Hipotesis........................................................................................48
C. Pembahasan Penelitian.............................................................................50

V. KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan .............................................................................................53
B. Saran ........................................................................................................53
DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................54

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran

Halaman

1. InstrumenVariabel X........................................................................................57
2. InstrumenVariabel Y........................................................................................58
3. RencanaKegiatanHarian I ................................................................................59
4. RencanaKegiatanHarian II ...............................................................................62
5. RencanaKegiatanHarian III..............................................................................65
6. RencanaKegiatanHarian IV .............................................................................68

7. RekapitulasiVariabel X ....................................................................................71
8. RekapitulasiVariabel Y ....................................................................................72
9. TabelPenolong..................................................................................................73
10. Poto Kegiatan Penelitian ..................................................................................74
11. SuratIzinPenelitianPendahuluan ......................................................................78
12. SuratIzinPenelitian ...........................................................................................79
13. SuratRekomendasi Dari Sekolah......................................................................80

DAFTAR TABEL

Tabel
3.1
3.2
3.3
4.1
4.2
4.3

Halaman


Kisi-kisi Instrumen Penelitian Variabel X ......................................................35
Kisi-kisi Instrumen Penelitian Variabel Y ......................................................36
Pedoman Untuk Memberikan Interpretasi Koefisien Korelasi .......................39
Distribusi Frekuensi Variabel X .....................................................................43
Distribusi Frekuensi Variabel Y .....................................................................45
Tabel Silang Antara Aktivitas Pembelajaran Berbasis Lingkungan Alam
Dengan Kemampuan Bereskploras.................................................................47

MOTO

I Think And Think Day By Day. Ninetynine Times Are False. The Hundredth One
I Am Right”
“God Always Takes You On The Simplest Way”
(Albert Einstein)

“I don’t Have any special Talents. I do Passionately curious”
(Dian Kustiani)

PERSEMBAHAN


Terimakasih atas segala nikmat dan karunia dari Allah SWT, sehingga penulis
dapat menyelesaikan skripsi ini, yang akan penulis persembahkan untuk orangorang terkasih.
Untuk orangtuaku dan mamasku tercinta, yang apapun dan bagaimanapun
keadaan mereka penulis sangat bersyukur memiliki keluarga seperti kalian. Yang
selalu sabar mendidik, menyayangi, memberikan do’a untuk keberhasilan penulis,
selalu mengingatkan untuk tidak mengeluh, selalu mengingatkan untuk bersabar
dan terus berjuang.
Terimakasih telah memberikan kasih sayang yang begitu luar biasa.
Seperti pagi yang membutuhkan matahari untuk menyinari bumi ini, kalian
sahabat-sahabatku merupakan orang terkasih yang dihadirkan-Nya untuk
memberikan warna dalam kehidupan ini. Terimakasih untuk selalu ada dan terus
memberikan dukungan serta doa yang tulus bagi penulis sehingga dapat
menyelesaikan sebuah tulisan yang insyaallah akan bermanfaat.

RIWAYAT HIDUP

Penulis bernama lengkap Dian Kustiani dilahirkan di Jakarta,
20 Agustus 1992, anak kedua dari Bapak Kusnadi dan Ibu
Patumah. Penulis mengawali pendidikan di Sekolah Dasar
(SD) N 5 Sumberejo Kemiling pada Tahun 1997 hingga

Tahun 2003. Kemudian penulis melanjutkan pendidikan di SMP N 13 Bandar
Lampung hingga tahun 2006. Pada Tahun 2006 penulis melanjutkan sekolah di
SMA N 14 Bandar Lampung sampai dengan Tahun 2009. Pada Tahun 2011
penulis terdaftar sebagai mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan
Anak Usia Dini FKIP Unila.

Pada tahun 2014 penulis melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) sekaligus
melakukan Program Pengalaman Kerja (PPL) di Desa Kembahang, Kecamatan
Batu Brak, Kabupaten Lampung Barat tepatnya di PAUD Tunas Mandiri.

SANWACANA

Assalamualaikum Wr. Wb
Alhamdulillah, Puji Syukur Kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan karunianya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang
berjudul “Hubungan Aktivitas Pembelajaran Berbasisi Lingkungan Alam Dengan
Kemampuan Bereksplorasi Pada Anak Usia Dini di TK Amarta Tani HKTI
Bandar Lampung Tahun Ajaran 2014/2015” yang merupakan salah satu syarat
untuk memperoleh gelar Sarjana Pendidikan di Universitas Lampung.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini tidak terlepas dari
bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak. Oleh sebab itu penulis mengucapkan
terimakasih kepada:
1.

Bapak Dr. Hi. Bujang Rahman, M. Si., selaku Dekan FKIP Universitas
Lampung.

2.

Ibu Dr. Riswanti Rini, M. Si., selaku Ketua Jurusan Ilmu Pendidikan
Universitas Lampung.

3.

Ibu Ari Sofia, M. Psi., selaku Ketua Program S1 PG-PAUD Universitas
Lampung.

4.

Ibu Dra. Sasmiati, M. Hum., selaku Dosen Pembimbing Akademik sekaligus
Dosen Pembimbing I yang telah membimbing dan memberikan saran kepada
penulis dalam penyusunan skripsi ini.

5.

Bapak Drs. Baharuddin, M. Pd., selaku Pembimbing II yang telah bersedia
memberikan bimbingan, motivasi, nasihat-nasihat, kritik dan saran selama
proses penyusunan skripsi ini.

6.

Bapak Dr. Riswandi, M . Pd., selaku Dosen Penguji yang telah memberikan
kritik dan saran yang membangun dalam penyusunan skripsi ini.

7.

Bapak dan Ibu Dosen PG-PAUD FKIP Universitas Lampung, yang telah
memberikan ilmu pengetahuan kepada penulis selama di bangku perkuliahan.

8.

Ibu Eli Andayani, selaku Kepala TK Amarta Tani HKTI Bandar Lampung
yang telah memberikan kesempatan kepada penulis untuk mengadakan
penelitian.

9.

Ibu Mujiatun dan Para Tenaga Pendidik di TK Amarta Tani HKTI Bandar
Lampung yang telah memberikan bantuan dan dukungan selama penelitian
berlangsung.

10. Keluargaku yang selalu mendoakan, menyayangi dan memberikan dukungan
untuk kesuksesanku.
11. Sahabat-sahabatku tercinta Meriska Septianingtyas, Amd.Keb., Rizky Tri
Wahyuni, S.Kom., Briptu Dwi Adhe CS, Eliza Hepriani, S.E., Wahyudy
Bipranata, Amd.Kep., Galih Darmawan, S.E. Terimakasih untuk selalu
memberikan motivasi dan doanya.

12. Teman-teman seperjuangan PG-PAUD khususnya di kelas B Angkatan 2011,
senang rasanya bisa bersama-sama satu kelas dengan mereka selama kurang
lebih empat tahun. Semoga kita tetap menjalin silaturahmi yang baik. Amin
13. Terimakasih kepada teman-teman KKN-KT di Pekon Kembahang Kecamatan
Batu Brak Kabupaten Lampung Barat Tia, Wanda, Heni, diyah, Umi, Azka,
Aan, Arif, dan Arizal.
14. Semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan skripsi ini yang tidak dapat
disebutkan satu per satu. Terima kasih.

Semoga dengan bantuan dan dukungan yang diberikan mendapat balasan pahala
disisi Allah SWT dan semoga skripsi ini dapat bermanfaat. Amin.

Bandar Lampung, Juli 2015
Penulis,

Dian Kustiani

1

I.

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah
Anak usia dini adalah seorang individu yang sedang mengalami suatu proses
perkembangan

dengan

pesat

dan

fundamental

bagi

kehidupan

selanjutnya.Dalam Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem
Pendidikan Nasional menyebutkan bahwa anak usia dini adalah anak yang
berusia 0 tahun sampai dengan usia enam tahun. Sementara itu National
Association for the Education of Young Children (NAEYC) membagi anak
usia dini menjadi 0-3 tahun, 3-5 tahun, dan 6-8 tahun (Santoso,
2005:12).Dimana pada masa ini anak mengalami pertumbuhan dan
perkembangan yang cepat dalam berbagai aspek. Oleh sebab itu proses
pembelajaran yang diberikan sebagai suatu upaya pembinaan bagi anak usia
dini harus memperhatikan karakteristik yang dimiliki setiap tahapan
perkembangan anak.

Anak merupakan pelajar yang alami, mereka memiliki rasa ingin tahu, senang
mengamati sesuatu, senang bertanya tentang suatu hal yang mereka anggap
menarik, memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap apapun yang mereka
lihat dan selalu senang mencoba hal-hal baru (Sujiono, 2009:6). Mereka
memiliki karakteristik tertentu yang khas dan tidak sama dengan orang

2

dewasa, mereka selalu aktif, dinamis, antusias terhadap apa yang dilihat,
didengar, dirasakan, mereka seolah-olah tak pernah berhenti untuk belajar.

Anak usia dini dilahirkan dengan potensi dan kecerdasannya masing-masing.
Untuk meningkatkan potensi yang dimiliki anak, maka pendidik, orangtua
dan lingkungan di sekitar anak harus dapat bekerjasama untuk memberikan
stimulus yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan dan tahapan perkembangan
anak. Stimulasi yang diberikan oleh pendidik maupun orangtua harus mampu
mengembangkan semua aspek perkembangan anak. Aspek perkembangan
tersebut meliputi, aspek perkembangan kognitif, bahasa, fisik,/motorik, sosial
emosional, nilai moral dan agama.

Anak usia dini belum bisa berpikir secara abstrak, oleh karena itu mereka
memerlukan fakta dan pengalaman yang nyata dalam mempelajari sesuatu.
Anak hendaknya dilibatkan dalam proses pembelajaran melalui kegiatan yang
menarik seperti melihat, menyentuh, merasakan dan mendengarkan.Dengan
begitu anak akan mendapatkan pengalaman nyata mengenai apa yang mereka
pelajari dan hasilnya akan terus diingat oleh anak.

Mengingat apa yang anak pelajari adalah hal-hal yang sifatnya konkrit dan
langsung berkaitan dengan dunia anak, oleh sebab itu kegiatan pembelajaran
yang diberikan harus menyenangkan dan dapat menimbulkan minat anak
sehingga mereka mampu untuk berpikir logis, kritis, memberikan alasan
dengan cara memecahkan masalah serta menemukan hubungan sebab-akibat,
mengklasifikasikan benda lalu menunjukkan aktivitas yang bersifat

3

eksploratif

dan

menyelidik.

Hal

tersebut

merupakan

bagian

dari

perkembangan kognitif pada anak usia dini.

Terkait dengan perkembangan kognitif pada anak usia dinimenurut
Piagetdalam Jamaris, (2004:18-21) mengemukakan bahwa kecerdasan atau
kemampuan kognitif anak mengalami kemajuan melalui empat tahap yang
jelas salah satunya adalah tahap praoperasional (usia 2-7 tahun). Dimana
tahap ini merupakan awal dari kemampuan anak usia dini untuk
mengkonstruksi pengetahuan. Tahap ini merupakan masa permulaan bagi
mereka untuk membangun kemampuannya dalam menyusun pikirannya. Oleh
sebab itu cara berpikir anak pada fase ini belum stabil dan tidak terorganisasi
secara baik. Anak usia dini berpikir secara abstrak, oleh karena itu mereka
perlu fakta yang nyata.Piaget dalam Sujiono (2010:29), menyatakan bahwa
“perkembangan kognitif terjadi ketika anak membangun pengetahuan melalui
eksplorasi aktif dan penyelidikan pada lingkungan fisik dan sosial di
lingkungan sekitar”.

Eksplorasi yang dimaksud adalah kemampuan menjelajah untuk membangun
pengetahuannya sendiri dengan cara mengamati lalu menemukan bendabenda di sekitar, menanyakan hasil dari penemuan tersebut, mengumpulkan
informasi sehingga anak dapat memecahkan masalah sendiri. Dalam
bereksplorasi anak dapat menggunakan seluruh indranya dengan menyentuh,
merasakan, membau, mencampur, membandingkan apa yang mereka lihat.
Bereksplorasi juga dapat dikatakan sebagai kegiatan untuk memperoleh
pengalaman baru dan situasi yang baru.

4

Kegiatan bereksplorasi memberikan kesempatan pada anak untuk melihat,
memahami, merasakan, dan pada akhirnya membuat sesuatu yang menarik
perhatian mereka. Kemampuan seperti ini dilakukan dengan cara mengamati
dunia sekitar sesuai dengan kenyataan yang ada secara langsung. Mengamati
objek-objek atau benda-benda yang ada disekitar anak. Menjelajah dengan
tujuan untuk memperoleh pengetahuan lebih banyak, terutama sumber alam
yang terdapat di lingkungan.

Lingkungan merupakan sarana pembelajaran yang tak terbatas bagi anak
untuk bereksplorasi dan berinteraksi. Anak akan mempelajari sesuatu dengan
cara mereka sendiri dan waktu mereka sendiri jika kita menyediakan
lingkungan dan pengalaman yang tepat untuk mereka. Anak harus memiliki
kesadaran akan diri dan lingkungannya. Lingkungan yang dimaksud memiliki
pemahaman yang lebih luas mencakup segala sumber yang ada dalam
lingkungan anak (termasuk dirinya sendiri), lingkungan keluarga dan rumah,
tetangga (tetangga pedagang, tetangga dokter, tetangga peternak, dan petani),
lingkungan yang berwujud makanan, minuman serta pakaian, gedung atau
bangunan, kebun, persawahan dan lain-lain.Karena itu, pendidikan di sekolah
haruslah

mampu

membangun

kesadaran

kritis

anak

didik

dengan

memanfaatkan lingkungan yang ada di sekitar sehingga anak usia dini dapat
berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan pembelajarannya, artinya setiap
anak terlibat langsung dalam melakukan proses kegiatan pembelajaran.

Merujuk pada Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2005 tentang Standar
Pendidikan Nasional, Pasal 19 ayat 1, dinyatakan bahwa “Proses
pembelajaran pada suatu pendidikan diselenggarakan secara interaktif,

5

inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi peserta didik untuk
berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa,
kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat dan
perkembangan fisik serta psikologis peserta didik”.

Proses pembelajaran yang kreatif dan inovatif dapat dilakukan melalui
kegiatan-kegiatan yang menarik, membangkitkan rasa ingin tahu anak,
memotivasi

anak

untuk

berpikir

kritis

dan

menemukan

hal-hal

baru.Lingkungan pembelajaran yang diciptakan oleh guru seharusnya dapat
menstimulus anak untuk mengeksplorasi segala sesuatu yang ada di sekitar
mereka. Anak ingin dan mampu melakukan penjelajahan terhadap informasi
yang mereka butuhkan. Dengan demikian, anak akan membangun konstruk
pemikiran mereka. Lingkungan dapat memberikan stimulus yang baik bagi
perkembangan anak.

Berdasarkan pengamatan yang dilakukan di TK Amarta Tani HKTInampak
pembelajaran yang dilakukan cenderung belum memberikan kesempatan pada
anak untuk melakukan kegiatan eksplorasi, seperti mengamati objek-objek
yang ada di sekitar anak, memanfaatkan benda-benda di sekitar anak dan
belum diberikan kesempatan untuk menjelajah lingkungan alam di sekitar
sekolah.

Kegiatan pembelajaran yang dilakukan masih berupa calistung (membaca,
menulis, berhitung). Selain itu pembelajaran yang dilakukan oleh guru juga
cenderung bersifat akademistis dan menggunakan media yang masih
dipegang oleh guru bukan anak, sehingga kegiatan yang dilakukan belum

6

memberikan kesempatan kepada anak untuk mempelajari objek-objek yang
ada di sekitar anak. Padahal jika dilihat dari kondisi lingkungan, sekolah
tersebut memiliki lingkungan alam yang dapat dijadikan sumber belajar bagi
anak.Berdasarkan hal-hal tersebut maka masalah yang diangkat pada
penelitian ini adalah kemampuan berekplorasi belum berkembang secara
optimal pada anak usia dini.

B. Identifikasi Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah di atas, terdapat masalah-masalah yang
terjadi dan teridentifikasi. Masalah-masalah tersebut antara lain:
1. Kegiatan pembelajaran yang dilakukanoleh guru masih berupa calistung
(membaca, menulis, berhitung).
2. Kegiatan pembelajaran

yang dilakukan guru cenderung bersifat

akademistis.
3. Media yang digunakan masih dipegang oleh guru.
4. Kegiatan pembelajaran yang dilakukan belum memberikan kesempatan
pada anak untuk mempelajari objek-objek yang ada di sekitar anak.
5. Kemampuan bereksplorasi anak belum berkembang secara optimal.

C. Pembatasan Masalah
Agar penelitian ini berjalan dengan efektif maka perlu adanya pembatasan
masalah sebagai berikut:
1. Pembatasan masalah pada penelitian ini yaitu kemampuan bereksplorasi
pada anak usia dini.

7

2. Subjek yang akan diteliti adalah anak usia 5-6 Tahun di kelompok B TK
Amarta Tani HKTI Bandar Lampung.
3. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2014/2015.

D. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah tersebut di atas,
maka permasalahan yang akan diteliti adalah “Bagaimanakah hubungan
antara aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan alam dengan kemampuan
bereksplorasi pada anak usia dini?”

E. Tujuan Penelitian
Berdasarkan perumusan masalah di atas maka tujuan penelitian ini adalah
untuk

mengetahuihubungan

antara

aktivitas

pembelajaran

berbasis

lingkungan alam dengan kemampuan bereksplorasi anak usia dini.

F. Manfaat Penelitian
Terdapat banyak manfaat dari penelitian ini, baik secara teoritis dan praktis.
Manfaat tersebut antara lain:

1. Secara Teoritis
Secara teoritishasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat dan menjadi
masukan serta referensi bagi pembaca ataupun peneliti selanjutnya tentang
hubungan aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan alam dengan
kemampuan bereksplorasi pada anak usia dini.

8

2. Secara Praktis
Manfaat praktis dari penelitian ini, baik untuk pendidik, sekolah dan
peneliti adalah sebagai berikut:

a) Manfaat bagi pendidik
Penelitian ini diharapkan menjadi masukan bagi pendidik untuk
mengembangkan kemampuan bereksplorasi pada anak usia dini melalui
aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan alam.

b) Manfaat bagi Sekolah
Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi sekolah dalam
rangka mengembangkan kemampuan bereksplorasi anak melalui
aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan alam yang ada di sekolah.

c) Manfaat bagi peneliti
Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan peneliti sebagai
wahana penerapan ilmu pengetahuan yang telah didapat saat
perkuliahan.

9

II.

KAJIAN PUSTAKA, KERANGKA PIKIR DAN HIPOTESIS
PENELITIAN

A. Perkembangan Kognitif Anak Usia Dini
Perkembangan kognitif merupakan salah satu dari bidang perkembangan
kemampuan dasar yang dimiliki oleh anak. Perkembangan kognitif
merupakan suatu proses berpikir berupa kemampuan untuk menghubungkan,
menilai dan mempertimbangkan sesuatu. Dapat juga dimaknai sebagai
kemampuan untuk memecahkan masalah. Perkembangan kemampuan
kognitif bertujuan untuk anak agar mereka mampu mengolah perolehan
belajarnya, menemukan bermacam-macam alternatif pemecahan masalah,
pengembangan kemampuan logika matematika, pengetahuan ruang dan
waktu, kemampuan memilih dan mengelompokkan, serta persiapan
pengembangan kemampuan berpikir teliti.

Teori Perkembangan Kognitif Piaget dalam Mar’at (2007:46) adalah salah
satu

teori

yang

menjelaskan

bagaimana

anak

beradaptasi

dan

menginterpretasikan objek dan kejadian-kejadian di sekitarnya. Bagaimana
anak mempelajarai ciri-ciri dan fungsi dari objek-objek. Bagaimana cara anak
mengelompokkan objek-objek untuk mengetahui persamaan-persamaan dan
perbedaan-perbedaannya, untuk memahami penyebab terjadinya perubahan

10

dalam objek-objek atau peristiwa-peristiwa, dan untuk membentuk perkiraan
tentang objek dan peristiwa tersebut.

Perkembangan

kognitif

menurutPiaget

dalamJamaris

(2004:18-21)

mengemukakan bahwa kecerdasan atau kemampuan kognitif anak mengalami
kemajuan melalui empat tahap yang jelas. Keempat tahapan tersebut antara
lain tahap sensorimotor (usia 0-2 tahun), tahap praoperasional (usia 2-7
tahun), tahap operasi kongkrit (7-12 tahun) dan tahap operasi formal (12
tahun sampai usia dewasa).

Tahap sensorimotor lebih ditandai dengan pemikiran anak berdasarkan
tindakan inderanya, sedangkan tahap praoperasional diwarnai dengan mulai
digunakannya simbol-simbol untuk menghadirkan suatu benda atau
pemikirannya, khususnya penggunaan bahasa. Tahap operasi konkrit ditandai
dengan penggunaan aturan logis yang jelas. Tahap operasi formal dicirikan
dengan pemikiran abstrak, hipotesis, deduktif, serta induktif. Tahapan
tersebut saling berkaitan.

Anak usia dini berada dalam tahap praoperasional yaitu anak usia 2-7 tahun.
Tahap ini merupakan masa permulaan bagi anak untuk membangun
kemampuannya dalam menyusun pikirannya. Oleh sebab itu cara berpikir
anak pada fase ini belum stabil dan tidak terorganisasi secara baik. Anak
berpikir secara abstrak, oleh karena itu mereka perlu fakta yang nyata.
Pengalaman nyata atau mereka sama sekali tidak memahami. Anak belajar
menggunakan fungsi pancainderanya seoptimal mungkin seperti melihat,

11

mendengar, mencium, merasa dan meraba. Melalui fungsi pancaindera yang
dimiliki maka anak dapat menemukan, menananyakan hasil penemuannya,
mengungkapkan sesuatu sampai menyusun sendiri informasi-informasi yang
didapatkan di sekitar mereka sehingga menjadi suatu informasi atau
pengetahuan.

Elkind dalam Mar’at (2007:133) mengungkapkan bahwa perkembangan
kognitif dari anak-anak praoperasional juga ditunjukkan dengan
serangkaian pertanyaan yang diajukannya, yang tidak jarang orang
dewasa merasa kebingungan untuk menjawabnya. Pertanyaan-pertanyaan
tersebut memberi petunjuk akan perkembangan mental mereka dan
mencerminkan rasa keingintahuan intelektual, serta menandai munculnya
minat anak-anak akan penalaran.

Dalam tahapan tersebut, meskipun aktivitas mental tertentu seperti aktivitas
mengelompokkan, mengukur atau menghubungkan objek-objek sudah terjadi,
tetapi anak-anak belum begitu sadar mengenai prinsip-prinsip yang melandasi
terbentuknya aktivitas tersebut. Walaupun anak dapat memecahkan masalah
yang berhubungan dengan aktivitas ini, namun ia tidak bisa mnejelaskan
alasan yang tepat untuk pemecahan suatu masalah menurut cara-cara tertentu.

Piaget dalam Mar’at (2007:47) menjelaskan bahwa perkembangan
masing-masing tahapan tersebut merupakan hasil perbaikan dari
perkembangan pada tahapan sebelumnya. Piaget kemudian menegaskan
kembali bahwa terdapat suatu sistem kognisi yang kemudian dipengaruhi
oleh lingkungan. Untuk menunjukkan struktur kognitif yang mendasari
pola-pola tingkah laku yang terorganisir, Piaget menggunakan istilah
skema dan adaptasi. Dengan kedua komponen ini berarti bahwa kognisi
merupakan sistem yang selalu diorganisir dan diadaptasi, sehingga
memungkinkan individu beradaptasi dengan lingkungannya.

12

Skema atau struktur kognitif merupakan proses atau cara mengorganisir dan
merespon berbagai pengalaman. Dengan kata lain skema adalah suatu pola
sistematis dari tindakan, perilaku, pikiran, dan strategi pemecahan masalah
yang memberikan suatu kerangka pemikiran dalam menghadapi berbagai
tantangan dan jenis situasi. Sedangkan adaptasi atau struktur fungsional
merupakan sebuah istilah yang digunakan Piaget untuk menunjukkan
pentingnya pola hubungan individu dengan lingkungannya dalam proses
perkembangan kognitif. Adaptasi ini terdiri dari dua proses yang saling
melengkapi, yaitu asimilasi dan akomodasi.

Asimilasi kognitif mencakup perubahan objek eksternal menjadi struktur
pengetahuan internal (Lerner & Hultsch, 1983) dalam Mar’at (2007:48).
Proses asimilasi ini didasarkan atas kenyataan bahwa setiap saat manusia
selalu mengasimilasikan informasi-informasi yang sampai kepadanya,
kemudian informasi tersebut dikelompokkan ke dalam istilah-istilah yang
sebelumnya sudah mereka ketahui. Sedangkan akomodasi merupakan
menciptakan langkah baru atau memperbaharui atau menggabungkan
istilah lama untuk menghadapi tentangan baru. Akomodasi kognitif
berarti mengubah struktur kognitif yang telah dimiliki sebelumnya untuk
disesuaikan dengan objek.

Terkait hal di atas Piaget dalam Mar’at (2007:49) mengemukakan bahwa
anak yang ingin mengadakan penyesuaian (adaptasi) dengan lingkungannya
harus mencapai keseimbangan (ekuilibrium), yaitu antara aktivitas individu
terhadap lingkungan (asimilasi) dan aktivitas lingkungan terhadap individu
(akomodasi). Ini berarti ketika anak bereaksi terhadap lingkungan, dia
menggabungkan stimulus dunia luar dengan struktur yang sudah ada dan
inilah asimilasi. Pada saat yang sama, ketika lingkungan bereaksi terhadap

13

anak, dan anak mengubah supaya sesuai dengan stimulus dunia luar, maka
inilah yang disebut akomodasi.

Selanjutnya

Piaget

dalam

Sujiono

(2010:29),

menyatakan

bahwa

“perkembangan kognitif terjadi ketika anak membangun pengetahuan melalui
eksplorasi aktif dan penyelidikan pada lingkungan fisik dan sosial di
lingkungan sekitar”. Teori inimenjelaskan bahwa perkembangan kognitif
yang dimiliki anak akan berkembang ketika anak melakukan aktivitas
eksplorasi atau menyelidik di lingkungan sekitar anak. Aktivitas di sini
diartikan dengan berbuat. Berbuat untuk mengubah sesuatu yang tadinya
tidak tahu menjadi tahu. Berbuat dengan melakukan suatu kegiatan.

Sejalan dengan hal di atas Montesori dalam Sardiman (2014:96) menegaskan
kembali bahwa “anak-anak memiliki tenaga-tenaga untuk berkembang
sendiri, membentuk sendiri”.Sejak lahir anak diberikan kemampuan. Anak
seharusnya

dibiarkan

belajar

melalui

pengalaman-pengalaman

dan

pengetahuan yang dialaminya sejak ia lahir dan pengetahuan yang telah ia
dapatkan selama ia hidup. Konsep ini diberikan agar menstimulus anak untuk
menambah pengetahuannya. Mereka seharusnya diberikan fasilitas yang
dapat menunjang untuk membangun pengetahuannya sendiri.

Sehubungan dengan hal tersebut maka pengetahuan seseorang adalah
bentukan (konstruk) orang itu sendiri. Hal ini sebagaimana dikemukakan oleh
Piaget dalam Suparno (2001:122-123) bahwa “pengetahuan tidak dapat
ditransfer dari otak guru yang dianggap tahu bila murid tidak mengolah dan

14

membentuknya

sendiri”.

Oleh

sebab

itu,

lingkungan

sosial

dapat

mempengaruhi dalam pembentukan pengetahuan yang diperoleh anak.

Dalam pandangan Konstruktivisme belajar adalah membangun (to construct)
pengetahuan itu sendiri, setelah dicernakan dan kemudian dipahami dalam
diri individu, dan merupakan perbuatan dari dalam diri seseorang (Semiawan
dalam Sujiono, 2009:60). Proses kegiatan pembelajaran yang dilakukan di
mana anak aktif membangun konsep atau gagasan baru berdasarkan pada
pengetahuan yang telah mereka peroleh. Anak memilih dan mengubah bentuk
informasi, membangun hipotesis, dan membuat keputusan, bersandar pada
suatu struktur teori untuk melakukannya.

Teori konstruktivisme menegaskan bahwa suatu proses aktif di mana anak
membangun konsep atau gagasan baru berdasarkan pada pengetahuan yang
telah mereka peroleh. Anak memilih dan mengubah bentuk informasi,
membangun hipotesis, dan membuat keputusan, bersandar pada suatu struktur
teori untuk melakukannya.

Dengan demikian maka guru seyogyanya tidak hanya memberikan
pengetahuan kepada anak. Anak harus membangun pengetahuannya melalui
kegiatan pembelajaran. Guru harus memberikan kesempatan pada anak untuk
menemukan ide-ide mereka sendiri. Pengetahuan itu diciptakan kembali
melalui pengamatan, pengalaman dan pemahamannya.

15

Dari pernyataan yang sudah dipaparkan oleh para ahli di atas, maka dapat
disimpulkan bahwa perkembangan kognitif anak usia dini merupakan suatu
proses berpikir untuk menghubungkan, menilai dan mempertimbangkan
sesuatu dengan tujuan agar anak mampu mengolah perolehan belajarnya,
menemukan berbagai cara untuk memecahkan masalah, mengelompokkan
objek-objek

untuk

mengetahui

persamaan

dan

perbedaannya,

serta

memahami penyebab terjadinya perubahan dalam objek atau peristiwa.

B. Kemampuan Bereksplorasi Anak Usia Dini
Eksplorasi dapat diartikan dengan menjelajah. Memberikan kesempatan
kepada anak untuk melakukan sesuatu yang mereka inginkan. Menemukan
dan membangun pengetahuannya sendiri terhadap sesuatu. Eksplorasi dapat
memberikan kesempatan bagi anak untuk melihat, memahami, merasakan dan
pada akhirnya membuat sesuatu yang menarik perhatian mereka. Kemampuan
tersebut dapat berkembang dengan optimal dengan cara mengamati dunia
sekitar sesuai dengan kenyataan yang ada secara langsung. Pengamatan
tersebut bisa berupa objek-objek atau benda-benda yang ada di lingkungan
sekitar anak.

Kemampuan bereksplorasi sangat berkaitan dengan kegiatan pengamatan.
Melalui pengamatan anak belajar melatih pancainderanya, dengan begitu
mereka dapat mencoba, menemukan, mengungkapkan sesuatu yang ada di
sekitar mereka.

16

Kruscher dalam Jamaris (2004:44)menegaskan bahwa ada empat tahap
yang perlu dilakukan pada waktu anak sedang melakukan pengamatan
yaitu:
a. Mengidentifikasi bagian-bagian dari objek atau benda yang sedang
diamati.
b. Memperhatikan benda dari sudut yang lain.
c. Membandingkan benda yang diamati dengan benda yang lain.
d. Menghubungkan struktur yang dimiliki benda yang diamati dengan
fungsi dari objek tersebut.

Dengan menjelajahi lingkungan yang ada di sekitar anak, maka terjadilah
proses kegiatan mengamati. Pengamatan dalam pembelajaran dilakukan
dengan langkah-langkah yaitu menentukan objek apa yang akan diamati serta
menentukan di mana tempat objek yang akan diamati. Pengamatan yang
dilakukan tidak terlepas dari keterampilan lain, seperti melakukan
pengelompokkan dan membandingkan. Kegiatan mengamati dapat dilakukan
dengan cara mengamati tingkah laku hewan peliharaan, mengamati benda
atau hewan apa saja yang ada di sekitar rumah, mengamati tingkah laku
teman, mengamati ciri-ciri wajah teman, mengamati cara teman menulis atau
membuat gambar, mengamati kegiatan orang di pasar, dan sebagainya.

Guru hendaknya dapat membimbing anak untuk dapat melakukan
pengamatan

sehingga

mereka

menemukan

sendiri

pengetahuannya.

Pengamatan langsung pada lingkungan menjadi pengalaman nyata bagi anak
sehingga mereka dapat memahami dengan cara berpartisipasi aktif dalam
proses kegiatan pembelajaran.

Pernyataan di atas dapat dilakukan dengan cara anak menjelajah lingkungan
yang ada di sekitar mereka. Guru dapat membimbing anak untuk dapat

17

melakukan

pengamatan

sehingga

mereka

menemukan

sendiri

pengetahuannya. Pengamatan langsung pada lingkungan menjadi pengalaman
nyata bagi anak sehingga mereka dapat memahami dengan cara berpartisipasi
aktif dalam proses kegiatan pembelajaran.

Pada

saat

pengamatan

anak

berusaha

mencari

informasi

dengan

mengungkapkan beberapa pertanyaan tentang apa yang sedang mereka amati
di lingkungan. Melalui kegiatan bertanya dikembangkan rasa ingintahu anak.
Semakin terlatih dalam bertanya maka rasa ingin tahu semakin dapat
dikembangkan. Pertanyaan tersebut menjadi dasar untuk mencari informasi
yang lebih lanjut dan beragam. Guru harus dapat membimbing peserta didik
untuk mengajukan pertanyaan. Pertanyaan tersebut berkaitan dengan hasil
pengamatan objek yang konkrit sampai kepada yang abstrak berkenaan
dengan fakta, konsep, prosedur, ataupun hal lain yang lebih abstrak. Kegiatan
eksplorasi sendiri berlangsung dalam pola yang bisa dirediksi dan diamati
saat anak tumbuh dan berkembang. Anak-anak yang sudah melalui tahapan
perkembangan diperbolehkan mengeksplorasi sendiri objek dan kegiatan baru
(Beaty, 2013:273-274).

Sehubungan dengan kegiatan bereksplorasi yang dilakukan anak, sudah
seharusnya anak dapat menunjukkan aktivitas yang bersifat eksploratif atau
menyelidik. Ini berarti bahwa pada usia tersebut anak diberi kesempatan
melakukan kegiatan yang bersifat eksploratif. Sehingga melalui kegiatan
eksplorasi tersebut anak dapat menjelajah benda atau objek yang ada di
lingkungan sekitar anak.

18

Melalui kegiatan bereksplorasi anak akan belajar mengelaborasi dan
menggunakan kemampuan analisis sederhana dalam mengenal suatu objek.
Anak dilatih untuk mengamati benda dengan seksama, memperhatikan
bagian-bagiannya yang unik, serta mengenal cara hidup atau cara kerja objek
tersebut.

Kemampuan sains permulaan berhubungan dengan berbagai percobaan atau
demonstrasi sebagai suatu pendekatan secara saintifik atau logis tetapi dengan
mempertimbangkan tahapan berpikir anak. Kemampuan

yang akan

dikembangkan melalui kegiatan sains antara lain, dengan melakukan kegiatan
percobaan sederhana sehingga anak dapat mengeksplorasi berbagai
bendamengkomunikasikan apa yang telah diamati dan diteliti.Melalui
percobaan anak akan terlatih mengembangkan kemampuan berpikir logis,
senang mengamati, meningkatkan rasa ingin tahu.

Hal ini sebagaimana yang dikemukakan Rachmawati dan Kurnia
(2010:56) bahwa bereksplorasi akan memberikan kesempatan pada anak
untuk memahami dan memanfaatkan jelajahnya berupa; wawasan
informasi yang lebih luas dan lebih nyata, menumbuhkan rasa
keingintahuan anak tentang sesuatu telah ataupun baru diketahuinya.
Melalui eksplorasi dapat memperjelas konsep dan keterampilan yang
telah dimilikinya, memperoleh pemahaman penuh tentang kehidupan
manusia dengan berbagai situasi atau kondisi yang ada. Kemudian
memperoleh pengetahuan anak tentang bagaimana memahami
lingkungan yang ada di sekitar serta bagaimana memanfaatkannya.

Dengan demikian maka Moeslichatoen dalam Rachmawati dan Kurnia
(2010:56) menegaskan bahwa “semakin banyak perbendaraan pengetahuan
anak tentang dunia nyata semakin cepat perkembangan kognisi mereka

19

terutama dalam kemampuan berpikir konvergen, divergen, dan kemampuan
membuat penilaian”.

Dari pendapat para ahli yang sudah dipaparkan sebelumnya maka dapat
disimpukan bahwakemampuan berekplorasi merupakansalah satu aspek
utama dalam perkembangan kognitif pada anak usia dini dengan cara
menjelajah untuk memperoleh atau mempelajari hal-hal baru dalam
membangun kemampuan untuk menyusun pemikiran dan pengetahuannya
melalui pengalaman, pengamatan, pemahamannya mengenai benda-benda di
sekitar anak.

C. Pembelajaran Anak Usia Dini
Pembelajaran

merupakan

suatu

komponen

dalam

pendidikan

yang

dilaksanakan melalui proses kegiatan dan berhubungan dengan pengetahuan
oleh pendidik kepada siswa dengan cara membimbing dan mengarahkan
untuk membantu mereka mendapatkan pengetahuan serta pengamalan yang
bermakna sehingga bermanfaat bagi kehidupannya kelak.Miarso dalam
Yamin (2011:71), mengemukakan bahwa “pembelajaran merupakan usaha
mengelola lingkungan belajar dengan sengaja agar seseorang membentuk diri
secara positif dalam kondisi tertentu”.

Penerapan pembelajaran pada anak usia dini sebaiknya dilakukan melalui
pendekatan yang berorientasi pada kebutuhan anak (layanan pendidikan,
kesehatan, dan gizi) dan yang dilakukan secara integratif dan holistik. Sistem
pembelajaran yang seharusnya diterapkan pada anak usia dini adalah belajar

20

melalui bermain. Hal ini dimaksudkan agar penerapan strategi, metode,
materi/bahan, dan media yang disampaikan diharapkan menarik dan mudah
diikuti oleh anak karena melalui bermain anak diajak bereksplorasi,
menemukan, dan memanfaatkan benda-benda di sekitar sekolah.

Pembelajaran pada anak usia dini hendaknya mengarahkan anak untuk
menjadi pembelajar yang aktif. Anak-anak akan terbiasa belajar dan
mempelajari berbagai aspek pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan
melalui berbagai aktivitas mengamati, mencari, menemukan, mendiskusikan,
menyimpulkan dan mengemukakan sendiri berbagai hal yang ditemukan pada
lingkungan sekitar.

Kegiatan pembelajaran pada anak usia dini haruslah memperhatikan hal-hal
sebagai berikut, misalnya anak hendaknya memperoleh kesempatan yang luas
dalam

kegiatan

pembelajaran

guna

mengembangkan

potensinya,

pembelajaran pada anak usia dini hendaknya dikaitkan dengan tingkat
perkembangan potensial daripada aktualnya. Program kegiatan bermain lebih
diarahkan pada penggunaan strategi untuk melakukan tugas-tugas dan
memecahkan masalah, proses belajar dan pembelajaran tidak sekedar bersifat
transfer tetapi lebih merupakan membangun

Anak juga belajar melalui sensori dan panca indera, mereka memperoleh
pengetahuan melalui sensorinya, anak dapat melihat, mendengarkan,
merasakan panas dan dingin lewat perabaannnya, mereka dapat membedakan
bau melalui hidung dan dapat mengetahui rasa melalui lidahnya. Oleh karena

21

itu, pembelajaran yang dilakukan hendaknya dapat mengarahkan anak pada
berbagai kemampuan yang dapat dilakukan oleh seluruh inderanya. Selain itu,
anak memiliki kemampuan untuk membangun pengetahuannya sendiri, oleh
karena itu kegiatan pembelajaran harus memberikan fasilitas yang dapat
menunjang anak untuk membangun pengetahuannya sendiri. Anak diajak
untuk berpikir, percaya diri dan kreatif dalam mencari dan mendapatkan
pengetahuan yang mereka ingin dapatkan.

Mengingat bahwa anak berpikir melalui benda konkrit, maka pembelajaran
yang dilakukan harus menggunakan benda-benda yang nyata. Maksudnya
adalah anak distimulus untuk berpikir dengan metode pembelajaran yang
menggunakan benda nyata sebagai contoh. Terciptanya pengalaman melalui
benda nyata diharapkan anak lebih mengerti maksud dan materi-materi yang
diberikan oleh guru. Contohnya, apabila menjelaskan benda-benda yang ada
di alam lebih baik anak dibawa langsung ke lokasi agar dapat melihat,
mengamati dan menikmati keadaan alam tersebut dan dapat melihat berbagai
bentuk daun, pohon, buah-buahan dan sebagainya. Dengan begitu anak dapat
menjelajah objek-objek yang ada di sekitar.

Salah satu kebutuhan anak adalah bereksplorasi atau menjelajah. Menjelajah
benda-benda atau objek-objek yang ada di lingkungan sekitar anak. dengan
menjelajah dapat memberikan kesempatan bagi anak untuk melihat,
memahami, merasakan dan pada akhirnya anak akan mendapat pengetahuan
melalui pengelaman-pengalamannya.

22

Dari pendapat para ahli yang telah diungkapkan sebelumnya,maka dapat
disimpulkan bahwa pembelajaran anak usia dini merupakan usaha mengelola
lingkungan belajar dengan berpusat pada anak yang dilakukan melalui
bermain dan berorientasi pada kebutuhan serta perkembangan anak.

D. Aktivitas Pembelajaran Berbasis Lingkungan Alam
Kegiatan pembelajaran pada anak usia dini merupakan suatu pengembangan
kurikulum secara konkret berupa seperangkat rencana yang berisi sejumlah
pengalaman belajar melalui bermain yang diberikan pada anak usia dini
berdasarkan potensi dan tugas perkembangan yang harus dikuasainya dalam
rangka pencapaian kompetensi yang harus dimiliki oleh anak (Sujiono dan
Sujiono, 29:2009).

Menurut Conny dalam Sujiono (132:2009) pendidikan bagi anak usia dini
merupakan belajar sambil bermain. Dengan bermain secara bebas anak dapat
bereksplorasi untuk memperkuat hal-hal yang sudah diketahui dan
menemukan hal-hal baru. Mengingat bahwa bermain merupakan kebutuhan
bagi anak usia dini oleh karena itu proses kegiatan pembelajaran harus
dilaksanakan melalui bermain.

Sedangkan aktivitas belajar menurut Hartono (2008:11) merupakan suatu
proses pembelajaran yang dilaksanakan guru dengan sedemikian rupa agar
menciptakan

siswa

yang

mengemukakan gagasan.

aktif

bertanya,

mempertanyakan,

dan

23

Aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan Alam merupakan pembelajaran
di mana siswa diajak langsung berhadapan dengan lingkungan di mana fakta
atau gejala alam itu berada. Para pendidik yang bekerja dengan anak usia dini
sebaiknya memperhatikan lingkungan anak. Anak usia dini tersebut,
mempunyai pengalaman bersama keluarga, lingkungan rumah, teman sebaya,
orang dewasa lain dan lingkungan sekolah (Patmonodewo, 2003:44-45).

Jan Lighthart dalam Nurani (2009:101) mengungkapkan bahwa bahan
pembelajaran dari lingkungan dikelompokkan dalam tiga kategori, yaitu:
(1) Lingkungan alam, sebagai bahan mentah, (2) lingkungan produsen
atau lingkungan pengrajin, sebagai pengelola dan penghasil bahan
mentah menjadi bahan jadi, (3) lingkungan masyarakat pengguna bahan
jadi yaitu sebagai sebagai konsumen. Adapun yang dimaksud dengan
‘bahan’ ini dapat saja berupa tanaman, tanah, batu-batuan, kebun, sungai
dan ladang, pengrajin kayu, rotan dan pasar atau toko sebagai pusat jual
beli bahan-bahan jadi tersebut.

Alam sebagai sarana pembelajaran, hal ini didasarkan pada beberapa teori
pembelajaran yang menjadikanalam sebagai sarana tak terbatas bagi anak
untuk berekplorasi dan berinteraksi dengan alam dalam membangun
pengetahuannya. Viquette dalam Sujiono (2009:94) mengemukakan bahwa
terdapat tiga aspek penting dalam alam, yaitu

alam merupakan ruang

lingkungan untuk mengembangkan jati diri, alam merupakan ruang lingkup
yang dapat dieskplorasi dan peranan pendidik di lokasi kegiatan.

Sementara itu yang disebut lingkungan pendidikan adalah lingkungan atau
keadaan, kondisi tempat yang ada di sekitar anak yang mempengaruhi
berlangsungnya proses pendidikan. Lingkungan pendidikan secara umum
dibagi menjadi tiga macam yaitu lingkungan keluarga, lingkungan sekolah,

24

dan lingkungan masyarakat. ketiga lingkungan pendidikan itu mempunyai
peranan yang besar dalam proses pertumbuhan dan perkembangan anak
menuju terbentuknya kepribadian anak.

Kemudian Piaget dalam Suparno (2001:141) menyatakan bahwa
“pengetahuan itu dibentuk sendiri oleh murid dalam berhadapan dengan
lingkungan atau objek yang sedang dipelajarinya. Proses belajar harus
membantu dan memungkinkan murid aktif mengkonstruksi
pengetahuannya. Tekanan lebih pada murid yang aktif dan bukan guru
yang aktif.”

Lingkungan alam juga dapat berperan sebagai media belajar, dan sebagai
objek kajian (sumber belajar). Penggunaan lingkungan alam khususnya di
sekitar sekolah merupakan sumber belajar yang akan membuat anak merasa
senang saat belajar. Belajar dengan menggunakan lingkungan alam tidak
selalu harus di luar kelas. Bahan dari lingkungan alam dapat dibawa ke
dalam kelas untuk menghemat biaya dan waktu. Pemanfaatan lingkungan
dapat mengembangkan sejumlah keterampilan seperti mencari benda-benda
di lingkungan alam sekitar sekolah, membedakan, mengelompokkan,
menunjukkan, mengukur benda-benda tersebut, menggunakan benda-benda,
lalu membuat tulisan, membuat gambar/denah, dan sebagainya.

Ketika anak melakukan aktivitas dengan lingkungan yang ada di sekitar
secara tidak langsung anak sedang melakukan interaksi sosial. Interaksi
sosial terjadi pada saat anak melakukan aktivitas bermain, dalam aktivitas
tersebut anak mulai menjalin komunikasi baik itu dengan teman sebaya
ataupun dengan guru. Anak mulai bekerja sama, mengenal aturan dalam
kelompok, memahami orang lain dan menjalin persahabatan dengan teman-

25

teman sebayanya. Menurut Hurlock dalam Susanto (2012:139) ssalah satu
perilaku sosial yang terjadi pada anak adalah perilaku kerja sama. Dimana
pada anak usia tiga tahun ke atas, mereka mulai bermain secara bersama dan
kooperatif, serta kegiatan kelompok mulai berkembang dan meningkat baik
dalam

frekuensi

maupun

lamanya

berlangsung,

bersamaan

dengan

meningkatnya kesempatan untuk bermain dengan anak lain. Oleh karena itu
anak perlu diberikan aktivitas menarik yang dapat menstimulus kemampuan
mereka dalam bekerja sama dan berinteraksi.

Aktivitas pembelajaran berbasis lingkungan alam berarti mengaitkan
lingkungan alam dalam suatu proses pembelajaran. Lingkungan alam
digunakan sebagai sumber belajar. Pembelajaran lingkungan alam dilakukan
untuk memahami materi yang erat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari
anak khususnya di lingkungan alam sekitar sekolah.

Menurut Musbikin (2010:125) pembelajaran berbasis lingkungan alam
sebenarnya telah digagas pertama kali oleh Jan Lightghart pada Tahun 1859
yang dikenal dengan peng