48
1.5.5.5. Hal yang Mempengaruhi Budaya Organisasi
Menurut Tosi et. All., dalam Munandar 2001: p.46, budaya organisasi dipengaruhi oleh beberapa faktor, yaitu: 1 pengaruh umum dari luar yang luas,
mencakup faktor-faktor yang tidak dapat dikendalikan atau hanya sedikit dapat dikendalikan oleh organisasi, 2 pengaruh dari nilai-nilai yang ada di masyarakat,
keyakinan-keyakinan dan nilai-nilai yang dominan dari masyarakat luas misalnya kesopansantunan dan kebersihan, 3 faktor-faktor yang spesifik dari organisasi,
organisasi selalu berinteraksi dengan lingkungannya.
1.5.6. Teori Budaya Organisasi
1.5.6.1. Teori Total Quality Management TQM
Pengertian Total Quality Management TQM adalah pendekatan
manajemen pada suatu organisasi, berfokus pada kualitas dan didasarkan atas partisipasi dari keseluruhan sumber daya manusia dan ditujukan pada kesuksesan
jangka panjang melalui kepuasan pelanggan dan memberikan manfaat pada anggota, organisasi sumber daya manusianya dan masyarakat.
TQM juga diterjemahkan sebagai pendekatan berorientasi pelanggan yang memperkenalkan perubahan manajemen yang sistematik dan perbaikan terus
menerus terhadap proses, produk, dan pelayanan suatu organisasi. Proses TQM memiliki input yang spesifik keinginan, kebutuhan, dan harapan pelanggan,
mentransformasi memproses input dalam organisasi untuk memproduksi barang atau jasa yang pada gilirannya memberikan kepuasan kepada pelanggan output.
49
Konsep TQM tersebut bertolak pada pekerjaan yang diletakkan pada profesionalisme dan spesialisasi. Oleh karena itu, segala hal yang berhubungan
dengan pengendalian mutu hanya dikuasai oleh para spesilalis kendali mutu. Apabila pengendalian mutu dipertanyakan kepada orang-orang yang di divisi lain
suatu perusahaan atau organisasi, selain kendali mutu, orang pasti tidak bisa menjawabnya Fandy, 2003: p. 4.
Total Quality Management TQM dapat dipilih sebagai salah satu metode pengendalian mutu untuk memenuhi kebutuhan needs dan keinginan wants
konsumen. TQM adalah suatu sistem manajemen yang berorientasi pada pelanggan yang bertujuan untuk meningkatkan kepuasan pelanggan secara
berkelanjutan melalui eliminasi pemborosan, meningkatkan kualitas, pengembangan keterampilan dan mengurangi biaya produksi.
Aspek-aspek dalam TQM diantaranya sebagai berikut: a
Manajeman ilmiah yaitu berupaya menemukan satu cara terbaik dalam melakukan suatu pekerjaan
b Dinamika kelompok yaitu mengupayakan dan mengorganisasikan
pengalaman kelompok. c
Pelatihan dan pengembangan yang merupakan investasi dalam sumber daya manusia
d Motivasi prestasi
e Keterlibatan karyawan
f Sistem sosioteknikal, dimana organisasi beroperasi sebagai sistem yang
terbuka.
50
g Pengembangan organisasi
h Budaya organisasi, yakni menyangkut keyakinan, mitos dan nilai-nilai yang
mengarahkan perilaku setiap orang dalam organisasi. i
Teori kepemimpinan baru, yakni menginspirasikan dan memberdayakan orang lain untuk bertindak.
j Konsep linking-pin dalam organisasi, yakni membentuk tim fungsional
silang. Setiap organisasi harus secara terus menerus melakukan perbaikan mutu
produk dan pelayanan, sehingga dapat memuaskan para pelanggan.
1.5.6.2. Hubungan Iklim Komunikasi Organisasi dan Budaya Organisasi