Teknik Analisis Data Deskriptif

Indra Kurniawan, 2014 PENGARUH BIAYA OPERASIONAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu No. DaftarFPEB :223UN.40.7.D1LT2014 Menurut Arikunto 2010:135 “didalam melaksanakan studi dokumentasi, peneliti menyelidiki benda-benda tertulis seperti buku-buku, majalah, dokumen, peraturan- peraturan, notulen rapat, catatan harian, dan sebagainya”. Dokumen- dokumen yang dikumpulkan yaitu berupa laporan keuangan yang berhubungan dengan penelitian, diantaranya laporan keuangan dan laporan laba rugi. Jenis data yang dikumpulkan termasuk data sekunder, yaitu data yang diperoleh atau dikumpulkan peneliti dari berbagai sumber yang telah ada. Data yang diperoleh yaitu dari laporan keuangan tahunan PT. Telkom tahun 2002 – 2012.

3.5 Teknik Analisis Data

Data yang diperlukan dalam penelitian ini yaitu laporan keuangan berupa laporan neraca dan laporan laba rugi PT. Telkom dari tahun 2002 sampai tahun 2012 yaitu selama sebelas tahun. Kemudian dari laporan keuangan tersebut akan diolah dan dihitung kinerja keuangannya untuk mengetahui pengaruh biaya operasional terhadap kinerja keuangan yang dihitung dengan nilai profitabilitas. Langkah-langkah yang akan dilakukan untuk menganalisis dan mengolah data dalam penelitian ini yaitu :

3.5.1 Teknik Analisis Data Deskriptif

a. Menghitung Biaya Operasional Jusuf 2006:33, Biaya operasional adalah biaya-biaya yang tidak berhubungan langsung dengan produk perusahaan tetapi berkaitan dengan Indra Kurniawan, 2014 PENGARUH BIAYA OPERASIONAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu No. DaftarFPEB :223UN.40.7.D1LT2014 aktivitas operasi perusahaan sehari-hari. Rumus untuk menghitung biaya operasional menurut Mulyadi 2000:15 sebagai berikut : + Selanjutnya dilakukan analisis statistik deskriptif untuk mengetahui karakteristik efisiensi modal kerja, yaitu dengan menghitung : 1 Rata-rata Mean dihitung untuk menghitung rata-rata biaya operasional selama 11 tahun. 2 Nilai maksimum yaitu jumlah data tertinggi dari data jumlah biaya operasional selama 11 tahun. 3 Nilai minimum yaitu jumlah data terendah dari data jumlah biaya operasional selama 11 tahun. 4 Tendensi yaitu gambaran dari kondisi suatu data yang memiliki kecenderungan dari suatu data. b. Menghitung Kinerja Keuangan Ikatan Akuntan Indonesia IAI 2007 menyatakan bahwa, kinerja keuangan adalah kemampuan perusahaan dalam mengelola dan mengendalikan sumber daya yang dimilikinya. Kinerja keuangan ini dapat diukur dengan menggunakan rasio profitabilitas. Harahap 2008:304 menyatakan bahwa “Profitabilitas adalah kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba melalui semua kemampuan dan sumber yang ada, seperti kegiatan penjualan, kas, modal, jumlah karyawan, jumlah cabang, dan sebagainya”. Indra Kurniawan, 2014 PENGARUH BIAYA OPERASIONAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu No. DaftarFPEB :223UN.40.7.D1LT2014 Profitabilitas dapat menunjukkan tingkat keberhasilan suatu badan usaha dalam menghasilkan pengembalian return kepada pemiliknya yang digambarkan oleh Return on Asset ROA. ROA ini merupakan rasio antara laba sebelum pajak dibandingkan dengan total aktiva Munawir 2007:89. � = Selanjutnya dilakukan analisis statistik deskriptif untuk mengetahui karakteristik rentabilitas modal sendiri, yaitu dengan menghitung : 1 Rata-rata Mean dihitung untuk menghitung rata-rata ROA sendiri selama 11 tahun. 2 Nilai maksimum yaitu jumlah data tertinggi dari data jumlah ROA selama 11 tahun. 3 Nilai minimum yaitu jumlah data terendah dari data jumlah ROA selama 11 tahun. 4 Tendensi yaitu gambaran dari kondisi suatu data yang memiliki kecenderungan dari suatu data.

3.5.2 Analisis Data Statistik