Menyimpan Lembar Kerja Menutup Worksheet dan Pengolah Angka Microsoft Office Excel 2003 Membuka Berkas yang Tersimpan Memasukkan Teks, Tanggal, dan Bilangan Sel

79 Program Pengolah Angka ...

2. Menyimpan Lembar Kerja

Langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk menyimpan lembar kerja adalah sebagai berikut. a. Klik Save As pada menu File sehingga akan muncul kotak dialog Save As. b. Tentukan nama file pada kotak isian File name dan tentukan lokasi penyimpanan berkas pada kotak pilihan Save in, misalnya My Documents. Apabila akan dilakukan penyimpanan pada media penyimpanan lain, seperti disket atau flashdisk maka pilih dan klik media tersebut. c. Klik tombol Save untuk menyimpannya.

3. Menutup Worksheet dan Pengolah Angka Microsoft Office Excel 2003

Kita dapat menutup pengolah angka Microsoft Office Excel 2003 dengan mengklik Exit pada menu File atau klik tombol Close X pada pojok kanan atas kotak jendela Microsoft Office Excel.

4. Membuka Berkas yang Tersimpan

Langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk membuka kembali berkas yang sudah tersimpan adalah sebagai berikut. a. Klik Open pada menu File atau toolbar Open sehingga akan muncul kotak dialog Open. b. Pilih dan klik lokasi penyimpanan pada kotak pilihan Look in. c. Carilah nama file pada daftar file atau dapat mengetik nama file yang dicari pada kotak isian File name apabila kita mengetahui dengan pasti nama file yang akan kita buka. d. Klik tombol Open sehingga akan muncul jendela workbook yang kita inginkan. Gambar 2.15 Tampilan untuk membuka berkas yang tersimpan Gambar 2.14 Tampilan kotak dialog Save As Di unduh dari : Bukupaket.com 80 Teknologi Informasi dan Komunikasi Kelas XI Pengelolaan sel mencakup tentang memasukkan data berupa teks, tanggal, dan bilangan beserta formatnya masing-masing.

1. Memasukkan Teks, Tanggal, dan Bilangan Sel

Memasukkan teks, tanggal, dan bilangan sel dapat dilakukan secara langsung dengan cara menekan tombol-tombol yang terdapat pada keyboard. Jika kita memasukkan data teks maka secara otomatis Microsoft Office Excel 2003 akan memformat data teks dengan jenis dan ukuran huruf Font tertentu dalam perataan kiri Align Left. Jika kita memasukkan data tanggal maka secara otomatis Microsoft Office Excel 2003 akan memformat data tanggal dengan jenis dan ukuran huruf Font tertentu dalam format tanggal tertentu pula. Pada saat kita mengetik ”081745” maka yang akan tampil adalah ”17-Aug-45” yang berarti ”tanggal 17 Agustus 1945”. Jika kita memasukkan data bilangan maka secara otomatis Microsoft Office Excel 2003 akan memformat data bilangan dengan perataan kanan Align Right dalam format bilangan tertentu pula. Pada saat kita mengetik ”38” maka yang akan tampil adalah ”0,375” yang berarti ”3 dibagi 8 sama dengan 0,375”.

2. Memformat Sel