IDENTIFIKASI DAN PERMASALAH PRIORITAS

4

BAB II IDENTIFIKASI DAN PERMASALAH PRIORITAS

2.1 Permasalahan Keluarga Adapun permasalahan yang dihadapi oleh Keluarga Jero Taman sendiri penulis lihat meliputi ekonomi, kesehatan, pendidikan dan kebersihan. 2.1.1 Masalah Ekonomi Ekonomi merupakan masalah utama yang dialami oleh keluarga Jero Taman, dimana dari penghasilan yang mereka dapat, belum cukup untuk menutupi pengeluaran pokok keluarga mereka seperti, kebutuhan makan sehari-hari, biaya bensin motor, biaya listrik, biaya air PAM dan biaya pokok lainnya. 2.1.2 Masalah Kesehatan Dengan kondisi ekonomi yang sangat berat, asupan makanan sehari-hari keluarga Ibu Jero Taman pun terbatas juga, keluarga beliau kadang-kadang hanya mengandalkan dari hasil tangkapan perikanannya untuk lauk dan mengandalkan bantuan raskin untuk beras yang hanya didapat 2 bulan sekali. Memang asupan makanan dari perikanan memiliki kandungan protein yang baik untuk kecerdasan otak. Akan tetapi, menurut penulis, hal tersebut belum cukup, karena sebagai manusia memerlukan lemak dan kandungan vitamin lainnya agar tetap sehat. Inilah hal yang masih kurang didapatkan dari keluarga ibu Jero Taman, karena sangat jarang makan makanan yang mengandung lemak seperti daging ayam. Sehingga, keluarga ibu Jero Taman rata-rata memiliki tubuh yang kurus seperti kekurangan gizi. Apalagi, ibu Jero Taman memiliki cucu yang masih berumur 4 tahun yang masih sangat perlu asupan makanan yang sehat dan seimbang. 2.1.3 Masalah Pendidikan Untuk di Pendidikan sendiri, tinggal cucu dari Ibu Jero Taman yaitu Sayu saja yang belum mengenyam pendidikan karena baru berusia 4 tahun dan rencananya akan disekolahkan TK pada umur 5 tahun. Inilah 5 menjadi masalah, karena hal tersebut membuat Sayu ketinggalan 1 tahun secara umur, ditambah lagi sehari-hari Sayu tidak pernah diperkenankan pada dunia pendidikan, karena sehari-hari diajak bekerja oleh ibunya Komariyah di pabrik ikan. 2.2 Masalah Prioritas Berdasarkan masalah-masalah yang telah dijelaskan di atas, terlihat jelas bahwa masalah prioritas yang dihadapi keluarga ibu Jero Taman adalah masalah ekonomi. Di mana, penghasilan keluarga ibu Jero Taman masih kurang untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Sehingga, untuk membeli kebutuhan lain terasa sangat berat untuk keluarga ini. 6

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH