BAB 2
LANDASAN TEORI
2.1  Sistem Aplikasi
2.1.1  Pengertian Sistem
Sistem  berasal  dari  bahasa  latin  “Systema“  dan  bahasa  Yunani  “Sustema“  yang berarti  “satu  kesatuan  yang  atas  komponen  atau  elemen  –  elemen
yang  dihubungkan bersama bersama untuk memudahkan aliran informasi , materi atau energi”.
Sistem  adalah  sekelompok  komponen  yang  saling  berhubungan,  bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama dengan menerima input serta menghasilkan
output dalam proses informatika yang teratur.
Dari defenesi sistem diatas, dapat disimpulkan bahwa sistem  adalah  satu jaringan  yang  saling  memiliki  keterkaitan  antara  bagian  dan  prosedur-prosedur
yang ada terkumpul dalam satu organisasi untuk melakukan kegiatan serta untuk mencapai suatu tujuan tertentu. Jogiyanto 2005 : 15
Universitas Sumatera Utara
2.1.2  Pengertian Aplikasi
Aplikasi  adalah  penggunaan  dalam  suatu  komputer,  instruksi  instruction  atau pernyataan  statement  yang  disusun  sedemikian  rupa  sehingga  computer  dapat
memproses input menjadi output. Jogiyanto  2005 : 12
Aplikasi  adalah  sebuah  „mahakarya  symphony  orchestra‟  dari  perilaku Teknologi  informasi,  yang  merupakan  hasil  kerjasama  antara  sumber  daya
manusia, tools dan pengguna dalam sebuah manajemen  yang terintegrasi dimana didalamnya  ada  perencanaan,  ujicoba,  pelaksanaan  dan  pemeliharaan,  dengan
tujuan  akhir  untuk  mendukung  aktifitas  manusia  agar  lebih  efisien  dan  efektif. Sebuah pengakuan dari aplikasi yang dibangun merupakan contoh dan bukti nyata
bagi  pelaku  teknologi  informasi  sebagai  seorang  professional  dibidangnya. M. Syafi‟i,  2006 : 15
2.1.3  Pengertian Sistem Aplikasi
Sistem Aplikasi adalah seperangkat bagian-bagian yang saling berhubungan yang penerapannya  berasal  dari  rancangan  sistem  untuk  mengolah  data  yang
menggunakan  aturan  atau  ketentuan  bahasa  pemrograman  tertentu  untuk
mencapai suatu hasil yang diinginkan secara efesien.
Universitas Sumatera Utara
2.2  Pengertian Komputer
Komputer berasal dari bahasa latin computare yang mengandung arti menghitung to  compute  atau  reckon.  Karena  luasnya  bidang  garapan  ilmu  komputer,  para
pakar dan peneliti sedikit berbeda dalam mendefinisikan terminologi komputer.
1. Menurut buku Computer Annual Robert H. Blissmer:
Komputer adalah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas sebagai berikut:
a. menerima input
b. memproses input tadi sesuai dengan programnya
c. menyimpan perintah-perintah dan hasil dari pengolahan
d. menyediakan output dalam bentuk informasi
2. Menurut buku Computer Today Donald H. Sanders:
Komputer  adalah  sistem  elektronik  untuk  memanipulasi  data  yang  cepat  dan tepat  serta  dirancang  dan  diorganisasikan  supaya  secara  otomatis  menerima
dan menyimpan data input, memprosesnya, dan menghasilkan output dibawah pengawasan  suatu  langkah-langkah  instruksi-instruksi  program  yang
tersimpan di memori stored program.
3. Menurut  buku  Computer  Organization  VC.  Hamacher,  ZG.  Vranesic,  SG.
Zaky:
Universitas Sumatera Utara
Komputer  adalah  mesin  penghitung  elektronik  yang  cepat  dapat  menerima informasi  input  digital,  memprosesnya  sesuai  dengan  suatu  program  yang
tersimpan di memorinya stored program dan menghasilakn output informasi.
4. Menurut buku Introduction To The Computer, The Tool Of Business William
M. Fuori: Komputer adalah suatu pemroses data data processor yang dapat melakukan
penghitungan  yang  besar  dan  cepat,  termasuk  penghitungan  aritmatika  yang besar  dan  operasi  logika,  tanpa  campur  tangan  dari  manusia  mengoperasikan
selama pemrosesan definisi ini diambilkan dari American National Standard Institute dan sudah didiskusikan serta sudah disetujui dalam suatu  pertemuan
Internasional Organization For Standardization Technical Committee
5. Menurut buku Introduction To Computer Gordon B. Davis:
Komputer  adalah  tipe  khusus  alat  penghitung  yang  mempunyai  sifat  tertentu yang pasti.
Berdasarkan  beberapa  definisi  tersebut,  dapat  disimpulkan  bahwa  komputer adalah:
a. Alat elektronik
b. Dapat menerima input data
c. Dapat mengolah data
d. Dapat memberikan informasi
e. Menggunakan suatu program yang tersimpan di memori computer
Universitas Sumatera Utara
f. Dapat menyimpan program dan hasil pengolahan
2.3  Pengertian Data