Teknik Analisis Data METODE PENELITIAN

60

F. Teknik Analisis Data

Penelitian ini merupakan penelitiaan deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk megetahui tentang tingkat kondisi fisik dan kemampuan teknik dasar sepakbola atlet sepakbola teknik analisis yang digunakan adalah teknik statistik deskriptif. Karena teknik statistik deskriptif bertujuan untuk mengumpulkan data, menyajikan data, dan menentukan nilai rata rata. Selanjutnya dapat dilakukan pemaknaan sebagai pembahasan atas permasalahan yang diajukan atau difikirkan dengan cara mengacu pada standarisasi kondisi fisik dan kemampuan teknik dasar sekpakbola yang telah ada untuk mendapatkan standarisasi data kondisi fisik dan kemampuan teknik dasar sepakbola pada pemain atau siswa sepakbola yang sudah ada. Setelah data dikumpulkan di pisah ke dalam kelompok usia masing masing, Kemudian hasilnya dijumlahkan untuk mengetahui nilai rata rata setiap kelompok usia masing masing, adapun langkah langkah penelitian data dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: data kasar hasil pengukuran masing masing komponen komponen kondisi fisik yang aka nada item tesnya ada 5 item tes dan 1 tes kemampuan dasar sepakbola kemudian dikumpulkan ke kelompok usia masing masing dan selanjutnya di cari nilai rata rata masing masing kelompok usia dan dimasukam kedalam grafik. 61

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Lokasi, Subyek, dan Waktu Penelitian

1. Deskripsi Lokasi

Penelitian yang berjudul “Studi Komparasi Kemampuan Fisik dan Teknik Siswa Sekolah Sosial Olahraga Real Madrid Foundation Universitas Negeri Yogyakarta Kelompok Usia 11- 14 Tahun” ini dilakukan di Stadion Atletik dan Sepakbola Universitas Negeri Yogyakarta.

2. Deskripsi Subyek Penelitian

Dalam penelitian ini Subyek penelitian yang digunakan adalah Siswa Sekolah Sosial Olahraga Real Madrid Foundation Universitas Negeri Yogyakarta Kelompok Usia 11-14 Tahun. 3. Deskripsi Waktu Penelitian Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April 2016. Pengambilan data dilaksanakan pada tanggal 19-21 April di Stadion Atletik dan Sepakbola Universitas Negeri Yogyakarta

B. Hasil Penelitian

1. Hasil Tes Penelitian dan Penjelasan rata rata setiap kelompok umur dari

usia 11-14 Tahun