Analisis dan Refleksi Hasil Test Siklus I

Berdasarkan target, perolehan persentase aktivitas siswa pada siklus I belum mencapai target yang ditetapkan. Hal ini perlu diperhatikan agar pada siklus selanjutnya guru lebih baik lagi, agar siswa lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran gerak dasar lari sprint melalui permainan kejar bola sehingga perlu adanya perbaikan pada siklus II. 2. Refleksi Aktivitas Siswa Dalam aktivitas siswa perlu adanya dorongan dan motivasi dari teman maupun dari gurunya tersebut, salahsatu diantaranya guru harus lebih memotivasi siswa ke arah pembelajaran yang kondusif dan menyenangkan. Agar siswa mampu bekerjasama dan saling mengoreksi satu sama lain pada saat pembelajaran berlangsung, salahsatu diantaranya yaitu dengan memberikan pujian dan penguatan saat pembelajaran berlangsung agar siswa lebih termotivasi lagi dalam kegiatan belajar mengajar KBM.

d. Analisis dan Refleksi Hasil Test Siklus I

1. Analisis Hasil Belajar Siswa Dari hasil tes yang diperoleh pada siklus I mengalami peningkatan dibandingkan dengan data awal yang diperoleh, meskipun kenaikannya masih belum memenuhi target yang ingin dicapai tetapi pembelajaran gerak dasar lari sprint denganmenggunakan permaian kejar bola yang dijadikan pemecahan masalah untuk meningkatkan gerak dasar lari sprint mengalami kenaikan, untuk memaksimalkan peningkatan hasil tersebut perlu adanya peningkatan latihan agar siswa mampu melakukannya dengan lebih baik. Untuk lebih jelasnya rekapitulasi hasil belajar siswa dapat dilihat pada tabel 4.8 berikut ini. Tabel 4.8 Rekapitulasi Hasil Belajar Siswa Siklus I Tes Hasil Belajar Jumlah Siswa yang Tuntas Jumlah Siswa Yang Tidak Tuntas Awal 2 siswa 10 17 siswa 90 Siklus I 8 siswa 42,2 11siswa 57,8 Berdasarkan perolehan data tes hasil belajar awal dan siklus I terdapat kenaikan pada hasil belajar.Pada data awal jumlah yang tuntas sebanyak dua siswa 10 meningkat jumlah siswa yang tuntas menjadidelapan siswa 42,2.Dengan perolehan data tersebut peneliti masih perlu melakukan perbaikan-perbaikan untuk mendapatkan kriteria tuntas. 2. Refleksi Hasil Belajar Siswa Berdasarkan hasil pencapaian proses dan penampilan pada pembelajaran gerak dasar lari sprint melalui metode permainan kejar bolabelum mencapai kriteria yang diinginkan, maka penelitian ini akan dilanjutkan pada pelaksanaan siklus II supaya mencapai target yang telah ditentukan yaitu 90. Refleksi tindakan yang akan dilakukan pada siklus selanjutnya yaitu guru harus meningkatkan lagi perencanaan dan pelaksanaan pembelajaranya hal ini yang menunjang untuk meningkatkan hasil tes belajar siswa, karena perencanaan dan pelaksanaan tidak bisa dipisahkan, kedua hal ini sangat erat sekali kaitannya pada hasil akhir kemampuan siswa dalam melakukan kegiatan belajar mengajar KBM khususnya pada pembelajaran gerak dasar lari sprint.

2. Paparan Data Siklus II