Pengembangan Masyarakat Community Development

I. Pengembangan Masyarakat Community Development

Pengertian: Pengembangan masyarakat merupakan proses dimana anggota komunitas secara bersama-sama melakukan tindakan untuk memecahkan masalah-masalah yang ada di komunitas. Merupakan bentuk perubahan yang direncanakan pada seluruh aspek kesejahteraan komunitas ekonomi, sosial, lingkungan dan budaya. Frank Smith, 1999 Upaya untuk meningkatkan harkat dan martabat lapisan masyarakat yang dalam kondisi sekarang tidak mampu untuk melepaskan diri dari perangkap kemiskinan dan keterbelakangan. Dengan kata lain memberdayakan adalah memampukan dan memandirikan masyarakat. Kartasasmita, 2003 Sebuah upaya perubahan kemajuan yang sengaja purposive dilakukan atau dikembangkan oleh para anggota sebuah komunitas itu sendiri, dimana mereka merumuskan masalah, menyusun rencana serta menentukan arah perubahan menurut keyakinan dan persepsi mereka sendiri … Dharmawan, 2006 Pembangunan MasyarakatPembangunan Komunitas adalah suatu proses melalui usaha dan prakarsa masyarakat sendiri maupun kegiatan pemerintahan dalam rangka memperbaiki kondisi ekonomi, sosial dan budaya. PBB Pengembangan Masyarakat Community Development Asumsi Dasar Comdev: Ketidakberdayaan yang membelenggu masyarakat karena dominasi dan kooptasi negara dan pasar swasta Comdev dapat dipandang sebagai: 1. Proses 2. Program 3. Gerakan 4. Metode Semangat dan prinsip penting dalam Comdev: 1. Proses perubahan yang disengaja dan terarah 2. Partisipatif 3. Demokratis 4. Kesejahteraan 5. Kolektivitas pendekatan kelompok 6. Kemandirian 7. Menggunakan potensi dan sumber daya lokal Tiga aspek dari Comdev:

1. Mengembangkan potensi Menciptakan suasana atau iklim yang memungkinkan potensi

masyarakat berkembang enabling. Di sini titik tolaknya adalah pengenalan bahwa setiap manusia, setiap masyarakat, memiliki potensi yang dapat dikembangkan. Artinya, tidak ada masyarakat yang sama sekali tanpa daya, karena, kalau demikian akan sudah punah. Pemberdayaan adalah upaya untuk membangun daya itu, dengan mendorong memotivasikan dan membangkitkan kesadaran akan potensi yang dimilikinya serta berupaya untuk mengembangkannya.

2. Memberdayakanmemperkuat potensi Memperkuat potensi atau daya yang dimiliki oleh masyarakat

empowering. Perkuatan ini meliputi langkah-langkah nyata, dan menyangkut penyediaan berbagai masukan input, serta pembukaan akses ke dalam berbagai peluang opportunities yang akan membuat masyarakat menjadi makin berdaya. Pemberdayaan bukan hanya meliputi penguatan individu anggota masyarakat, tetapi juga nilai-nilai dan pranata-pranatanya. Menanamkan nilai-nilai budaya modern seperti kerja keras, hemat, keterbukaan, dan kebertanggungjawaban adalah bagian pokok dari upaya pemberdayaan ini.

3. Melindungi Dalam proses pemberdayaan, harus dicegah yang lemah menjadi

bertambah lemah, oleh karena kekurangberdayaan dalam menghadapi yang kuat. Oleh karena itu, perlindungan dan pemihakan kepada yang lemah amat mendasar sifatnya dalam konsep pemberdayaan masyarakat. Melindungi tidak berarti mengisolasi atau menutupi dari interaksi, karena hal itu justru akan mengerdilkan yang kecil dan melunglaikan yang lemah. Melindungi harus dilihat sebagai upaya untuk mencegah terjadinya persaingan yang tidak seimbang, serta eksploitasi yang kuat atas yang lemah.

II. Paradigma Pembangunan Berkelanjutan Sustainable Development