Validitas dan Reliabilitas PENGARUH DIMENSI KUALITAS JASA TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN RUMAH SAKIT MARDI RAHAYU KABUPATEN KUDUS.

42 4. Jawaban Tidak Setuju TS dengan skor 2 5. Jawaban Sangat Tidak Setuju STS dengan skor 1 2. Metode Observasi Teknik ini menuntut adanya pengamatan terhadap objek penelitianya. Metode ini digunakan untuk mengetahui kondisi fisik atau bangunan dan proses palayanan objek penelitian. 3. Metode Dokumentasi Metode dokumentasi merupakan pengambilan sumber data yang berasal dari tiga macam sumber yaitu, tulisan, tempat dan kertas atau orang. Data yang diambil dalam penelitian ini adalah data jumlah pasien dan pengunjung Rumah Sakit di Kabupaten Kudus dari tahun 2005- 2007, berbagai macam literatur, data dari internet yang berhubungan dengan kajian penelitian.

3.5. Validitas dan Reliabilitas

1. Validitas. Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen yang digunakan untuk mengukur sah atau tidaknya suatu kuesioner. Menunjukan sejauh mana suatu alat pengukur dapat mengukur apa yang ingin diukur. Dalam penelitian ini uji validitas digunakan untuk mengukur kevalidan kuesioner. Rumus yang digunakan adalah yang dikemukakan oleh Pearson yaitu korelasi product moment: Suharsimi Arikunto, 2006 : 146 . 43 { } { } ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ ∑ − − − = 2 2 2 2 Y Y N X X N Y X XY N r xy keterangan: r xy = Koefisien korelasi ΣX = Skor tiap butir soal ΣY = Skor total yang benar dari tiap subjek N = Jumlah subjek Untuk menentukan valid tidaknya alat ukur atas instrument tersebut dengan cara mengkonsultasikan hasil perhitungan korelasi dengan tabel harga kritis dari r product moment pada taraf kepercayaan 95 atau taraf signifikan 5. Apabila perhitungan koefisien korelasi atau r hitung lebih besar dibanding dengan nilai yang ada pada r tabel maka dinyatakan sudah valid sehingga instrumen sudah layak. Dalam penelitian ini digunakan 31 butir soal pertanyaan. Setelah dilakukan uji validitas ditemukan munculnya data yang tidak valid, untuk itu peneliti menghilangkannya yaitu butir X3_4, X4_3, Y_4, dan Y_6. sehingga jumlah butir soal menjadi 27 butir soal. 44 Tabel 3.1 Hasil perhitungan validitas dan reliabilitas Variabel No r hitung r tabel kriteria r11 kriteria 1 0,7219 0.361 Valid 2 0,6693 0.361 Valid 3 0,5617 0.361 Valid 4 0,7670 0.361 Valid Bukti La ngsung 5 0,5946 0.361 Valid 0,7884 Reliabel 1 0,4846 0.361 Valid 2 0,6883 0.361 Valid 3 0,7529 0.361 Valid Kean dal a n 4 0,5029 0.361 Valid 0,7081 Reliabel 1 0,7584 0.361 Valid 2 0,8326 0.361 Valid 3 0,7319 0.361 Valid D aya Ta ngga p 4 0,7177 0.361 Valid 0,8207 Reliabel 1 0,4588 0.361 Valid 2 0,7871 0.361 Valid Ja mi na n 3 0,6596 0.361 Valid 0,8022 Reliabel 1 6551 0.361 Valid 2 0,7232 0.361 Valid 3 0,4891 0.361 Valid Empa ti 4 0,5270 0.361 Valid 0,7792 Reliabel 1 0,7662 0.361 Valid 2 0,7409 0.361 Valid 3 0,6587 0.361 Valid 4 0,5972 0.361 Valid 5 0,7828 0.361 Valid 6 0,7894 0.361 Valid Kepu as an 7 0,7107 0.361 Valid 0,7856 Reliabel Sumber : Data diolah 2009 2. Reliabilitas. Reliabilitas adalah suatu nilai yang menunjukan konsistensi suatu alat pengukur di dalam mengukur gejala yang sama. Atau menunjuk pada pengertian bahwa suatu instrumen cukup dapat dipercaya untuk digunakan sebagai alat pengumpul data karena instrumen tersebut sudah baik. Rumus yang digunakan adalah rumus Alpha: 45 ⎟ ⎟ ⎠ ⎞ ⎜ ⎜ ⎝ ⎛ ⎟⎟⎠ ⎞ ⎜⎜⎝ ⎛ − = ∑ 2 2 1 11 t b k k r σ σ Keterangan : 11 r : reliabilitas konsumen k : banyaknya butir atau soal ∑ b σ : jumlah varian butir ∑ 2 σ : varian total Suharsimi Arikunto, 2006 : 146. Dari hasil penghitungan dalam lampiran diperoleh semua variabel memiliki nilai 11 r r tabel maka dapat disimpulkan bahwa angket tersebut reliabel.

3.6. Metode Analisis Data