Tahap Analisis 1. Analisis Sistem Tahap Disain 1. Perancangan Arsitektur Sistem

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Tahap Analisis 4.1.1. Analisis Sistem Sistem yang yang akan dibuat adalah implementasi Nagios untuk sistem monitoring client jaringan komputer menggunakan SMS dan email. Dengan sistem ini maka komputer server dapat mendeteksi status up atau down pada komputer client. Komputer server akan mengirimkan email dan SMS ke alamat admin secara otomatis apabila komputer client atau servicenya dalam keadaan down. Semua notifikasi yang masuk ke admin melalui SMS atau email akan tersimpan di database server. Workflow dari sistem yaitu : Gambar 4.1 Workflow Sistem 4.2. Tahap Disain 4.2.1. Perancangan Arsitektur Sistem Gambar 4.2 Workflow Arsitektur Sistem Berikut penjelasan arsitektur sistem di atas : 1. Server yang telah diinstal nagios mendeteksi perubahan status pada komputer client. 2. Nagios memproses apakah perubahan status pada client perlu di beritahukan pada admin atau tidak. 3. Notification pemberitahuan melalui sms akan dikirim oleh engine SMS gateway pada penelitian ini menggunakan SMS Server Tools . 4. Engine SMS gateway meneruskan pesan ke modem. 5. Modem mengirimkan pesan ke ponsel admin melalui jaringan GSM. 6. Perubahan keadaan pada jaringan akan ditampilkan pada web interface nagios. 7. Selain ditampilkan pada web data-data yang dihasilkan juga akan tersimpan dalam database. 8. Notification pemberitahuan melalui email akan dikirim ke alamat admin melalui jaringan internet.

A. Monitoring Host Client Jaringan Komputer

1. Monitoring Windows Monitoring Windows client komputer dengan OS Windows dengan Nagios membutuhkan agent yang bertindak seperti proxy diantara plugin nagios yang memonitori service dalam Windows. Agent ini diinstal dalam mesin Windows. Agent yang digunakan untuk memonitoring mesin Windows dalam penelitian ini adalah NSClient yang berkomunikasi dengan check_nt plugins. NSClient memiliki dua parameter yaitu port dan password, dengan default port 1248 dan default password tidak ada. NSClient akan memonitori private service pada mesin Windows antara lain CPU load, pemakain memory, pemakaian disk, explorer, dan status service. Monitoring pada client komputer akan mendeteksi status host dan service dalam keadaan hidup up dan mati down yang mendeteksi hasil ping pada host dan port pada service, serta mengirim notifikasi pada keadaan down.