Identifikasi dan Perumusan Masalah Tujuan Penelitian

8 Yosep Mardiana, 2013 Penerapan Metode Role Playing Dalam Pengembangan Keterampilan Sosial Peserta Didik Pada Pembelajaran IPS Penelitian Tindakan Kelas Pada Peserta Didik Kelas VIII di MTS YPPS Sukahurip Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu

B. Identifikasi dan Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukakan, maka permasalahan penelitian ini adalah : “Bagaimanakah implementasi pembelajaran IPS yang dilakukan oleh guru dengan menerapkan metode role playing dalam pengembangan keterampilan sosial peserta didik di MTs YPPS Sukahurip ?”. Untuk memfokuskan masalah tersebut, maka dijabarkan ke dalam beberapa pertanyaan penelitian, yaitu : 1. Bagaimana desain perencanaan pembelajaran metode role playing dalam mengembangkan keterampilan sosial? 2. Bagaimana tahapan-tahapan pelaksanaan pembelajaran dengan metode role playing dalam mengembangkan keterampilan sosial? 3. Bagaimana hasil-hasil yang dicapai dalam pembelajaran menggunakan metode role playing dalam mengembangkan keterampilan sosial? 4. Bagaimana kendala-kendala yang dihadapi dan solusi yang dilakukan dalam pembelajaran IPS dengan menggunakan metode role playing untuk mengembangkan keterampilan sosial peserta didik?

C. Tujuan Penelitian

Bertitik tolak dari latar belakang dan rumusan masalah, tujuan umum penelitian ini untuk mengidentifikasi segala kegiatan yang guru lakukan untuk mengembangkan keterampilan sosial peserta didik dalam pembelajaran IPS di MTs YPPS Sukahurip. Sedangkan tujuan secara khusus, tujuan penelitian ini adalah untuk mendapat gambaran mengenai : 1. Desain perencanaan pembelajaran metode role playing dalam mengembangkan keterampilan sosial? 2. Tahapan-tahapan pelaksanaan pembelajaran dengan metode role playing dalam mengembangkan keterampilan sosial? 9 Yosep Mardiana, 2013 Penerapan Metode Role Playing Dalam Pengembangan Keterampilan Sosial Peserta Didik Pada Pembelajaran IPS Penelitian Tindakan Kelas Pada Peserta Didik Kelas VIII di MTS YPPS Sukahurip Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu 3. Hasil-hasil yang dicapai dalam pembelajaran menggunakan metode role playing dalam mengembangkan keterampilan sosial? 4. Kendala-kendala yang dihadapi dan solusi yang dilakukan dalam pembelajaran IPS dengan menggunakan metode role playing untuk mengembangkan keterampilan sosial peserta didik?

D. Manfaat Penelitian