Dasar penyajian laporan keuangan konsolidasi Prinsip - prinsip konsolidasi

CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI Periode Sembilan Bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2009 Dengan angka perbandingan untuk tahun 2008 Disajikan dalam ribuan rupiah, kecuali dinyatakan lain 10

1. UMUM lanjutan

d. Komisaris, Direksi dan karyawan Lanjutan

Susunan komite Audit pada tanggal 30 September 2008 adalah sebagai berikut : Ketua : Thomas Tjandrakusumah Anggota : Poespita Pelangiwati Anggota : Leo Andi Mancianno Gaji dan tunjangan lain yang diberikan untuk Dewan Komisaris dan Direksi adalah sekitar Rp17.7 juta masing-masing untuk periode sembilan bulan pada tahun 2009 dan 2008. Perusahaan dan Anak Perusahaan memiliki 1.265 dan 1.272 karyawan tetap , masing-masing pada tgl 30 September 2009 dan 2008.

2. IKHTISAR KEBIJAKAN AKUNTANSI

Kebijakan akuntansi dan pelaporan yang dianut Perusahaan dan Anak Perusahaan disusun berdasarkan prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia. Kebijakan akuntansi yang diterapkan secara konsisten dalam penyusunan laporan keuangan konsolidasi untuk periode enam bulan yang berakhir pada tanggal- tanggal 30 September 2009 dan 2008 adalah sebagai berikut:

a. Dasar penyajian laporan keuangan konsolidasi

Laporan keuangan konsolidasi disusun sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum di Indonesia, berdasarkan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan PSAK dan ketentuan akuntansi di bidang Pasar Modal sebagaimana ditentukan dalam Peraturan BAPEPAM dan LK No. VIII.G.7 Revisi 2000 tentang “Pedoman Penyajian Laporan Keuangan” dan Surat Edaran Ketua BAPEPAM dan LK No. SE-02PM2002 tanggal 27 Desember 2002 tentang Pedoman Penyajian dan Pengungkapan Laporan Keuangan Emiten atau Perusahaan Publik Industri Real Estat. Laporan keuangan konsolidasi disusun berdasarkan basis akrual dengan menggunakan konsep biaya historis, kecuali untuk investasi jangka pendek tertentu dan instrumen derivatif yang dinyatakan sebesar nilai wajar, persediaan yang dinyatakan sebesar nilai terendah antara biaya perolehan dan nilai realisasi bersih dan investasi dalam saham tertentu yang dicatat berdasarkan metode ekuitas. Laporan arus kas konsolidasi menyajikan arus kas yang dikelompokkan dalam aktivitas operasi, investasi dan pendanaan. Arus kas dari aktivitas operasi disajikan dengan menggunakan metode langsung. Mata uang pelaporan yang digunakan dalam penyusunan laporan keuangan konsolidasi adalah rupiah Rp.

b. Prinsip - prinsip konsolidasi

Laporan keuangan konsolidasi meliputi akun-akun Perusahaan dan Anak Perusahaan dengan persentase pemilikan lebih dari 50, baik secara langsung maupun tidak langsung, dan kerja sama operasi KSO, dengan nama KSO Summarecon Serpong, antara PT Serpong Cipta Kreasi SCK, Anak Perusahaan, dan PT Jakartabaru Cosmopolitan, afiliasi. Sesuai dengan PSAK No. 12, “Pelaporan Keuangan Mengenai Bagian Partisipasi Interest dalam Pengendalian Bersama Operasi dan Aset Jointly Controlled Operations and Assets”, partisipasi SCK dalam kerja sama operasi tersebut telah dicatat dalam laporan keuangan konsolidasi dengan menggunakan metode konsolidasi proporsional proportionate consolidation method. Dalam menerapkan metode konsolidasi proporsional, venturer menyajikan dalam laporan keuangannya bagiannya atas aset yang dikendalikan bersama, kewajiban bersama yang timbul sehubungan dengan joint ventures dan bagiannya atas pendapatan dan beban joint ventures dengan akun-akun yang bersangkutan dalam laporan keuangan konsolidasi. CATATAN ATAS LAPORAN KEUANGAN KONSOLIDASI Periode Sembilan Bulan yang berakhir pada tanggal 30 September 2009 Dengan angka perbandingan untuk tahun 2008 Disajikan dalam ribuan rupiah, kecuali dinyatakan lain 11

2. IKHTISAR KEBIJAKAN AKUNTANSI LANJUTAN