IDENTIFIKASI PERAN ORANGTUA DALAM MENSTIMULASI KEMAMPUAN BERBICARA ANAK TUNARUNGU

IDENTIFIKASI PERAN ORANGTUA DALAM MENSTIMULASI
KEMAMPUAN BERBICARA ANAK TUNARUNGU

SKRIPSI

Oleh:
Rahmatika Isnaini
06810187

FAKULTAS PSIKOLOGI
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2011

IDENTIFIKASI PERAN ORANGTUA DALAM MENSTIMULASI
KEMAMPUAN BERBICARA ANAK TUNARUNGU

SKRIPSI
Diajukan Kepada Universitas Muhammadiyah Malang
sebagai salah satu persyaratan untuk Memperoleh
Gelar Sarjana Psikologi


Oleh:
Rahmatika Isnaini
06810187

FAKULTAS PSIKOLOGI
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2011

KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan
Rahmat dan Hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan
judul “Identifikasi Peran Orangtua dalam Menstimulasi Kemampuan Berbicara Anak
Tunarungu”, sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar sarjana psikologi di
Universitas Muhammadiyah Malang.
Dalam proses penyusunan skripsi ini, penulis banyak mendapatkan
bimbingan dan petunjuk serta bantuan yang bermanfaat dari berbagai pihak. Oleh
karena itu, dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih
yang sebesar – besarnya kepada:
1.


Drs. Tulus Winarsunu M.Si. Selaku Dekan Fakultas Psikologi, Universitas
Muhammadiyah Malang.

2.

Yudi Suharsono S.Psi, M.Si. Selaku dosen pembimbing I yang telah
membimbing dan atas waktu yang telah diluangkan. Selain itu juga terima kasih
atas arahan, masukan, dan motivasi yang sangat berarti sehingga skripsi ini dapat
terselesaikan. Terima kasih juga atas ilmu yang diberikan selama di perkuliahan.

3.

Diana Savitri H S.Psi, M.Psi. Selaku Dosen Pembimbing II, sekaligus Dosen
Wali kelas D angkatan 2006 Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah
Malang. Terima kasih telah memberi waktu, tenaga, masukan, arahan dan
motivasi dari awal sampai akhir penyusunan skripsi, dan juga Terima kasih
untuk ilmu yang diberikan selama di perkuliahan.

4.


Seluruh Dosen Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang yang
telah banyak memberi ilmu pengetahuan psikologi selama peneliti menempuh
akademik diperkuliahan hingga akhirnya peneliti dapat menyelesaikan tugas
akhir ini.

5.

Ketiga pasang orang tua dari anak gangguan pendengaran, terima kasih atas
kesediaannya dalam membantu penelitian ini.

6.

Ayahanda dan ibunda tercinta, terima kasih atas kasih sayang yang tulus dan
kesabaran selama mendidik dan membesarkan hingga ananda dewasa. Terima
kasih atas bekal yang diberikan, dukungan, nasehat, pengertian dan perhatian

begitu berarti buat ananda. Terima kasih, berkat doa dan motivasi yang tiada
henti sehingga ananda dapat menyelesaikan skripsi ini.
7.


Mas Toni dan adik Ilma, terima kasih atas doa, motivasi dan perhatiannya.
Khususnya adik, terima kasih atas pengertian dan kesediaan tempat selama
peneliti mengerjakan skripsi.

8.

Yoppy Christanto, yang senantiasa memberi doa, motivasi, perhatian, saran dan
kritik, waktu dan tenaga. Terima kasih selalu ada membantu peneliti dalam
proses penyusunan skripsi hingga selesai.

9.

Kheyene M. Boer dan Devi Oktavika. Terima kasih doa dan motivasinya selama
ini dan juga kenangan dan cerita singkat namun berkesan.

10. Teman – teman Psikologi Angkatan 2006 terima kasih telah memberi semangat
dan dukungan, khususnya: Tata, Ike, Widati, Zulfa, Tisha, Ilmi, Fuad, Lastri,
Farida dan teman – teman kelas D.
11. Seluruh pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu, yang telah banyak
memberikan bantuan pada penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

Penulis menyadari tiada satupun karya manusia yang sempurna, sehingga
kritik dan saran demi perbaikan karya skripsi ini sangat penulis harapkan. Meski
demikian, penulis berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi peneliti
khususnya dan pembaca pada umumnya.

Malang, 6 Mei 2011
Penulis

Rahamatika Isnaini

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ............................................................................................... iv
INTISARI .................................................................................................................. vi
DAFTAR ISI.............................................................................................................. vi
DAFTAR TABEL...................................................................................................... ix
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ....................................................................................1
B. Rumusan Masalah ...............................................................................5

C. Tujuan Penelitian ................................................................................5
D. Manfaat Penelitian ..............................................................................6

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA
A. Tunarungu ...........................................................................................7
1. Pengertian Tunarungu ..................................................................7
2. Klasifikasi Tunarungu .................................................................8
B. Anak – anak .................................................................................... 12
1. Pengertian Anak – anak .............................................................12
2. Batasan Usia Anak – anak .........................................................12
3. Ciri – Ciri Masa Anak – Anak ...................................................13
C. Kemampuan Berbicara .....................................................................18
1. Pengertian Berbicara ..................................................................18
2. Tujuan Berbicara .......................................................................19
3. Tahapan Perkembangan Kemampuan Berbicara .......................19
4. Prinsip – Prinsip dalam Berbicara .............................................20
5. Faktor – Faktor Yang Mempengaruhi Anak Berbicara .............21
6. Tugas – Tugas dalam Berbicara ................................................24

7. Hal – Hal Penting dalam Berbicara ...........................................24
D. Stimulasi Kemampuan Berbicara .....................................................25
1. Pengertian Stimulasi ..................................................................25
2. Tujuan Stimulasi ........................................................................26
3. Prinsip Stimulasi ........................................................................26
E. Peran Orangtua .................................................................................26
1. Pengertian Orangtua ..................................................................26
2. Macam – macam Peran Orangtua ..............................................27
F. Peran Orangtua dalam Menstimulasi Kemampuan Berbicara Anak
Tunarungu .........................................................................................31

BAB III

METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian .................................................................................34
B. Batasan Istilah ...................................................................................34
C. Subjek Penelitian ..............................................................................35
D. Metode Pengumpulan Data ...............................................................35
E. Tahap – Tahap Penelitian .................................................................37


BAB IV

BAB V

F. Analisa Data ......................................................................................38
G. Uji Keabsahan Data ..........................................................................39
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian .................................................................................40
1. Gambaran Subjek Penelitian ........................................................40
2. Gambaran Kasus ..........................................................................41
B. Hasil Analisa Data ............................................................................47
C. Pembahasan ......................................................................................55

PENUTUP
A. Kesimpulan .......................................................................................60
B. Saran .................................................................................................60

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................62
LAMPIRAN ...............................................................................................................64


DAFTAR TABEL

Halaman
Tabel 2.1 : Klasifikasi Taraf Gangguan Pendengaran ........................................... 10
Tabel 4.1 : Identitas Orangtua Anak Tunarungu ................................................... 40
Tabel 4.2 : Identitas Anak Tunarungu ................................................................... 41
Tabel 4.3 : Analisa Data Subjek YN dan WY (Orangtua JZ)................................ 47
Tabel 4.4 : Analisa Data Subjek SN dan AB (Orangtua UM) ............................... 50
Tabel 4.5 : Analisa Data Subjek RN dan HD (Orangtua RV) ............................... 53

DAFTAR PUSTAKA
Akbar, R. dan Hawadi. (2006). Psikologi perkembangan anak. Jakarta: PT. Grasindo
Abdurrahchman, M & Sudjadi S. (1994). Pendidikan luar biasa umum. Jakarta:
Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi
Balson, Maurice. (1993). Bagaimana menjadi orang tua yang baik. Jakarta: Bumi
Aksara
Effendy, Nasrul. (1998). Dasar – dasar keperawatan kesehatan masyarakat. Jakarta:
EGC
Fadhli, Auila. (2010). Buku pintar kesehatan anak. Yogyakarta: Pustaka Anggrek
Gunarsa, S. D. (1995). Psikologi perkembangan. Jakarta: PT BPK Gunung Mulia

Gunarsa, S.D. (2001). Psikologi praktis: anak, remaja dan keluarga. Jakarta: PT
BPK Gunung Mulia
Hurlock, E.B. (ed.). (1980). Perkembangan anak. Jakarta: Erlangga
Kartono, K. (1985). Peranan keluarga memandu anak. Jakarta: CV. Rajawali
Kuswarno, E. (2008). Etnografi komunikasi. Bandung: Widya Padjadjaran
Latipun, & Moeljono N. (2007). Kesehatan mental. Malang: UMM Press
Martono, Lydia H & Satya J. (2006). Peran orang tua dalam mencegah dan menanggulangi
penyalahgunaan narkoba. Jakarta: Balai Pustaka

Moleong, L.J. (2008). Metodologi penelitian kualitatif. Bandung: PT. Remaja
Rosdakarya Offset
Musfiroh, T. (2008). Menumbuhkembangkan baca – tulis anak usia dini.
Yogyakarta: PT. Gramedia Widiasarana Indonesia
Santrock, J W. (ed.). (2002). Life – span development perkembangan masa hidup.
Jakarta: Erlangga
Dr. Rosmadewi, A. (2009, Juni). Rehabilitasi mendengar dan bahasa wicara pada
pasien tunarungu pasca implan coclea. Makalah dipresentasikan pada Seminar di
Yayasan Bina Wicara Vacana Mandira kerjasama dengan RS Bedah THT proklamasi
dan MST/ PT. Irreh Simon Jaya di Jakarta.
Smith, J.D. (ed.). (2006). Inklusi sekolah ramah untuk semua. Bandung: Nuansa

Soetjiningsih. (1995). Tumbuh kembang anak. Jakarta: EGC

Somantri, S. (2007). Psikologi anak luar biasa. Bandung: PT. Refika Aditama
Sugiono. (2010). Metode penelitian kualitatif. Bandung: Alfabeta
Suherman. (2000). Buku saku perkembangan anak. Jakarta: EGC
Suryanah. (1996). Keperawatan anak untuk anak SPK. Jakarta: EGC
Tarigan, H.G. (1987). Berbicara sebagai suatu keterampilan berbahasa. Bandung:
Angkasa
Tembong, G P. (2006). Smart Parenting. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo
Wade, C. & Tavris,C. (2007). Psikologi (edisi kesembilan jilid 1).Jakarta: Erlangga
Wyner, D.S. (2001). Anakku mengalami gangguan pendengaran. Jakarta: PT. Alat
Bantu Dengar Indonesia
Yuliati. (2001) Pembelajaran menulis dengan strategi menulis proses dan metode
maternal reflektif (MMR) siswa kelas IV sekolah luar biasa tunarungu karya mulya 1
Surabaya I (Tesis, Universitas Negeri Malang Program Pascasarjana S2 Pendidikan
Bahasa dan Sastra Indonesia SD)
Sumber dari internet:
http://psikolinguistik-q.blogspot.com/2008/12/terapi-gangguan-bicara-padaanak.html diakses pada 29 Desember 2010
www.e-psikologi.com diakses pada 25 Agustus 2010
http://www.depkes.go.id/index.php/berita/press-release/840-telinga-sehatpendengaran-baik.html diakses pada 17 Mei 2011

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pada dasarnya perkembangan berbicara di awal kehidupan merupakan proses
kemampuan berbicara yang dimulai dengan vokalisasi pralinguistik yang belum
memiliki nilai – nilai simbolik, seperti pada tahap – tahap pembentukan berbicara
antara lain cooing, babbling, echolalia, jargon, pembentukan kata, penggabungan
kata dan kalimat. Berbicara itu sendiri merupakan alat komunikasi yang umumnya
digunakan oleh masyarakat luas. Dengan berbicara seseorang dapat mengutarakan
pikiran, perasaan, maksud, dan tujuannya. Beberapa ahli komunikasi berpendapat,
berbicara adalah kemampuan anak untuk berkomunikasi dengan bahasa oral yang
membutuhkan kombinasi yang serasi dari sistem neuromuskular untuk mengeluarkan
fonasi dan artikulasi. Selain itu, Hurlock (1995) menyatakan bahwa berbicara
merupakan keterampilan mental – motorik yang tidak hanya melibatkan koordinasi
kumpulan otot mekanisme suara yang berbeda, tetapi juga mempunyai aspek mental
yaitu kemampuan mengaitkan arti dengan bunyi yang dihasilkan. Jadi selain
dibutuhkannya kematangan otot – otot untuk berbicara, diperlukan juga stimulasi
pada kemampuan berbicara.
Semua anak melewati tahapan perkembangan berbicara, namun tidak semudah
itu bagi anak tunarungu. Tunarungu merupakan gangguan pendengaran yang
diakibatkan oleh rusaknya sebagian atau seluruh alat pendengaran dan berakibat
kemampuan mendengar berkurang atau hilang. Seperti yang dinyatakan Somantri
(2008), tunarungu diartikan sebagai suatu keadaan kehilangan pendengaran yang
mengakibatkan seseorang tidak dapat menangkap berbagai rangsangan, terutama
melalui indera pendengarannya. Sehingga anak tunarungu tidak mampu mendengar
dengan baik dan ketajaman pendengaran menjadi terbatas.
Ketajaman pendengaran berkaitan erat dengan perkembangan bahasa dan
bicara. Oleh karena itu anak tunarungu terhambat dalam proses peniruan suara dan
hanya terbatas pada peniruan visual. Bicara adalah kemampuan anak untuk
berkomunikasi dengan bahasa oral atau mulut yang membutuhkan kombinasi serasi
dari sistem neuromuskular untuk mengeluarkan fonasi dan artikulasi suara. Proses

1

2

bicara melibatkan sistem pernapasan, pusat khusus pengatur bicara di otak dalam
korteks serebri, pusat respirasi di dalam batang otak dan struktur artikulasi, resonansi
dari mulut serta rongga hidung. Sedangkan proses terjadinya bicara ada dua hal yaitu
proses sensoris dan motoris. Aspek sensoris meliputi pendengaran, penglihatan, dan
rasa raba yang berfungsi untuk memahami apa yang didengar, dilihat, dan dirasa.
Aspek motorik yaitu mengatur laring, alat – alat untuk artikulasi, tindakan artikulasi
dan laring yang bertanggung jawab untuk pengeluaran suara.
Di dalam otak terdapat tiga pusat yang mengatur mekanisme berbahasa, dua
pusat bersifat reseptif yang mengurus penangkapan bahasa lisan dan tulisan serta satu
pusat lainnya bersifat ekspresif yang mengurus pelaksanaan bahasa lisan dan tulisan.
Ketiganya berada di hemisfer dominan dari otak atau sistem susunan saraf pusat.
Kedua pusat bahasa reseptif tersebut adalah area 41 dan 42 disebut area wernick,
merupakan pusat persepsi auditori – leksik yaitu mengurus pengenalan dan
pengertian segala sesuatu yang berkaitan dengan bahasa lisan atau verbal. Area 39
broadman adalah pusat persepsi visuo – leksik yang mengurus pengenalan dan
pengertian segala sesuatu yang bersangkutan dengan bahasa tulis. Sedangkan area
broca adalah pusat bahasa ekspresif. Ketiga pusat tersebut berhubungan satu sama
lain melalui serabut asosiasi.
Saat mendengar pembicaraan maka gertaran udara yang ditimbulkan akan
masuk melalui lubang telinga luar kemudian menimbulkan getaran pada membran
timpani. Dari sini rangsangan diteruskan oleh ketiga tulang kecil di dalam telinga
tengah ke telinga bagian dalam. Di telinga bagian dalam terdapat reseptor sensoris
untuk pendengaran yang disebut coclea. Saat gelombang suara mencapai coclea
maka impuls ini diteruskan oleh saraf VII ke area pendengaran primer di bentuk
artikulasi, diteruskan ke area motorik di otak yang mengontrol gerakan berbicara.
Selanjutnya proses bicara dihasilkan oleh getaran vibrasi dari pita suara yang dibantu
oleh aliran udara dari paru – paru, sedangkan bunyi dibentuk oleh gerakan bibir,
lidah dan palatum (langit – langit). Jadi organ pendengaran sangat penting untuk
proses bicara dengan perlunya koordinasi sistem saraf motoris dan sensoris.
(http://psikolinguistik-q.blogspot.com/2008/12/terapi-gangguan-bicara-padaanak.html)

3

Efek

psikologis

dari

terhambatnya

kemampuan

berbicara

karena

terhambatnya kemampuan mendengar pada anak tunarungu mempengaruhi
perkembangan anak dari segi emosional, sosial, dan intelektual. Kekurangan akan
pemahaman bahasa lisan atau tulisan seringkali menyebabkan anak tunarungu
menafsirakan sesuatu secara negatif atau salah dan ini sering menjadikan tekanan
bagi emosinya, misalnya menutup diri, bertindak agresif, atau menampakkan
kebimbangan dan keragu – raguan. Sedangkan dari segi sosial pada umumnya
melihat mereka sebagai individu yang memiliki kekurangan dan menilainya sebagai
seorang yang kurang berkarya, sehingga memberikan pengaruh besar pada
perkembangan fungsi sosialnya. Dengan demikian dapat menambah minimnya
penguasaan bahasa dan kecenderungan menyendiri serta memiliki sifat egosentris.
(Somantri, 2008)
Untuk segi intelektual, anak tunarungu secara visual dan motorik tidak
banyak mengalami hambatan, tetapi justru berkembang lebih cepat. Cruichshank
(Somantri, 2008) mengemukakan bahwa anak



anak tunarungu sering

memperlihatkan keterlambatan dalam belajar dan kadang – kadang tampak
terbelakang. Keadaan ini tidak hanya disebabkan oleh derajat gangguan pendengaran
yang dialami anak tetapi juga tergantung pada potensi kecerdasan yang dimiliki,
rangsangan mental, serta dorongan dari lingkungan luar yang memberikan
kesempatan bagi anak untuk mengembangkan kecerdasan itu.
Berdasarkan hasil Survei Nasional Kesehatan Indera Penglihatan dan
Pendengaran di 7 provinsi tahun 1993-1996, prevalensi ketulian 0,4% dan gangguan
pendengaran 16,8%. Penyebabnya, infeksi telinga tengah (3,1%) presbikusis (2,6%),
tuli akibat obat ototoksik (0,3%), tuli sejak lahir/kongenital (0,1%) dan tuli akibat
pemaparan

bising.

(http://www.depkes.go.id/index.php/berita/press-release/840-

telinga-sehat-pendengaran-baik.html) Dari survey tersebut diperjelas oleh penelitian
Yoshinaga – Itano (USA, 1998), yaitu apabila gangguan pendengaran sudah
diketahui sebelum usia 3 bulan dan selanjutnya diberikan habilitasi pendengaran
mulai usia 6 bulan, maka pada saat anak berusia 3 tahun perkembangan berbicara
dan bahasanya dapat mendekati anak yang pendengarannya normal. Selanjutnya
konsep dari Yoshinaga – Itano dijadikan acuan oleh American Joint Committee on
Infant Hearing (2000) sebagai prinsip skrining pendengaran pada bayi baru lahir.

4

Dari hasil penelitian – penelitian sebelumnya tersebut, kemudian peneliti juga
menemukan

fenomena

anak

tunarungu

yaitu

pada

survey awal

peneliti

mewawancarai dua orang ibu yang masing-masing memiliki anak laki – laki
tunarungu yang berusia 5 tahun dengan tingkat gangguan pendengaran berat yaitu 70
– 110 dB, keduanya tidak ada masalah dengan organ untuk mengolah suara dan sama
– sama memakai alat bantu dengar. Anak tunarungu yang pertama ditemui peneliti
pada saat wawancara awal sekarang dapat berbicara lancar hampir mendekati
kelancaran berbicara anak normal seusianya, anak tersebut memakai alat bantu
dengar pada usia 18 bulan dan sekarang mampu bercakap – cakap dua arah serrta
mampu bertanya dan menjawab pertanyaan serta bercerita. Namun diketahui juga
bahwa wawancara yang kedua dengan ibu yang memiliki anak dengan kemampuan
berbicara yang tidak lancar pengucapan kata dan kalimatnya, meskipun anak tersebut
juga memakai alat bantu dengar pada usia 24 bulan. Orangtua juga masih harus
mengulang – ulang saat memanggil namanya, dan anak tersebut masih
mengungkapkan maksud dengan tangisan. Sehingga peneliti melihat dari keduanya
yang memiliki kesamaan usia, sama-sama mengalami gangguan pendengaran berat
dan memakai alat bantu dengar, namun keduanya memiliki perbedaan dalam
kemampuan berbicara. Anak dari wawancara pertama dapat berbicara seperti anak
normal seusianya, sedangkan anak dari wawancara kedua belum mampu berbicara
lancar seperti anak normal seusianya.
Sehubungan survey – survey tersebut di atas, bahwa orangtua sebagai
lingkungan terdekat berperan penting untuk lebih memperhatikan dan merangsang
kemampuan berbicara anak, khususnya anak tunarungu sejak dini karena bayi normal
saja memerlukan rangsangan untuk berbicara apalagi anak tunarungu yang tidak
dapat mendengar tanpa adanya alat bantu dengar. Perlu diketahui juga, peningkatan
kemampuan berbicara pada anak diperoleh melalui proses belajar dari orangtua,
pengasuh atau lingkungan. Hal ini juga berkaitan dengan yang dinyatakan oleh
Santrock (2002), bahwa bayi membutuhkan sejumlah rangsangan tertentu untuk
mengembangkan keterampilan persepsinya. Bayi sebaiknya tidak ditinggalkan
sendiri dalam rentang waktu panjang. Banyak bayi yang dititipkan dengan pengasuh
dengan resiko bayi mereka menerima rangsangan tidak memadai. Lingkungan anak
tunarungu misal terapis, teman bermain, tetangga dan masyarakat sekitarnya adalah

5

salah satu faktor dalam membantu anak agar mampu berbicara, namun lingkungan
tersebut tidak sepenuhnya dapat menggantikan peran orang tua, seperti yang
diketahui yaitu terapis hanya membantu anak tunarungu dengan batas waktu yang
relatif singkat dan terapis tidak menangani anak tunarungu di luar waktu yang sudah
ditentukan, terlebih juga tidak memikirkan masa depan anak tunarungu sampai anak
tersebut dewasa karena terapis tidak merasa dan tidak berkewajiban untuk bertindak
lebih dari tugasnya. Begitu juga dengan masyarakat sekitar tidak dapat intensif dan
tidak memfokuskan pada kemampuan berbicara anak tunarungu. Pentingnya
orangtua dalam mendukung kemampuan berbicara pada anak yang mengalami
gangguan pendengaran karena peran dan fungsi utama orangtua adalah mengelola
keluarga

dalam

berbagai

dimensi

kehidupan,

memelihara,

mempedulikan,

mendisiplinkan anak, dan memberi tanggungjawab, dan tugas kepada anak sesuai
dengan perkembangan usia anak. (Tembong, 2006)
Dari latar belakang ini dapat diketahui bahwa peran orangtua sangat
dibutuhkan

dalam

menstimulasi

kemampuan

berbicara

anak

tunarungu.

Sebagaimana peran orangtua yang sepenuhnya bertanggung jawab mengasuh dan
membesarkan anak untuk dapat melawati tahap – tahap perkembangan dengan baik
dan menjadikan anak dapat mandiri nantinya. Oleh karena itu peneliti tertarik untuk
mengidentifikasi peran orangtua dalam menstimulasi kemampuan berbicara anak
tunarungu.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, timbul pertanyaan yang ingin peneliti
jawab dengan rumusan masalah, yaitu “Bagaimana peran orangtua dalam
menstimulasi kemampuan berbicara anak tunarungu”.

C. Tujuan
Tujuan peneliti dalam penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi peran
orangtua dalam menstimulasi kemampuan berbicara anak tunarungu.

6

D. Manfaat Penelitian
Peneliti berharap penelitian ini dapat memberi manfaat,
1.

Secara Teoritis
Dapat memberikan sumbangan ilmiah dan menambah teori pada bidang
psikologi, khususnya psikologi pendidikan dan psikologi perkembangan, terkait
pembahasan yang diteliti yaitu “Identifikasi Peran Orangtua dalam Menstimulasi
Kemampuan Berbicara Anak Tunarungu ”.

2.

Secara Praktis
Dapat memberikan pengetahuan kepada orangtua, khususnya yang memiliki
anak tunarungu tentang pentingnya peran orangtua dalam menstimulasi
kemampuan berbicara anak. Selain itu, membangun rasa optimisme orangtua
dalam mengasuh dan membesarkan anak tunarungu agar dapat menjadi anak
yang mandiri dan membanggakan seperti anak normal lainnya.