Class Diagram Delete Detail Event

80

3.2.4.12 Sequence Diagram pada Cek Laporan

Pada sequence diagram pada cek laporan, userklien perusahaan membuka website pada PC atau laptop. Setelah itu pada aplikasi web akan di- generate dari database, baru kemudian akan ditampilkan laporanreport keseluruhan pada aplikasi website seperti pada Gambar 3.39 Sequence Diagram pada Cek Laporan. Gambar 3.39 Sequence Diagram pada Cek Laporan

3.2.5 Class Diagram

Pada class diagram memodelkan class-class apa saja yang terlibat dalam sistem serta bagaimana interaksi antar class. Pada class-class tersebut didefinisikan operasi-operasi apa saja yang bisa dilakukan seperti pada Gambar 3.40 Class Diagram Sistem Report Event. 81 Gambar 3.40 Class Diagram Sistem Report Event Pada class pegawai memiliki atributform isian yang harus diisi pengguna yaitu memasukkan nama pegawai, memasukkan username dan juga password. Untuk username dan juga password ini memang akan diberikan admin langsung kepada para TL. Setelah itu memilih jabatannya dan juga jenis kelamin pegawai, memasukkan alamat pegawai, nomor telepon, gaji pegawai dan juga total penjualan nantinya akan didapat dari otomatisasi aktif database-nya. Serta memiliki operasieksekusi yang dilakukan tiap menu transaksi yaitu input, update dan juga delete data. 82 Pada class produk memiliki atributform isian yang harus diisi pengguna yaitu memasukkan nama produk, memasukkan sample produk pakai, memasukkan varian nama produk, memilih jenis produk, memasukkan harga produk, serta nama hadiah yang didapat apabila membeli produk tersebut. Kelas ini memiliki operasieksekusi yang dilakukan tiap menu transaksi yaitu input, update dan juga delete data. Pada class event memiliki atributform isian yang harus diisi pengguna yaitu memasukkan nama event, memasukkan jumlah tanggal event, memasukkan nama dan alamat toko event, memasukkan kota event dan periode event, serta memiliki operasieksekusi yang dilakukan tiap menu transaksi yaitu input, update dan juga delete data. Pada class penjualan memiliki atributform isian yang harus diisi penggunaTL yaitu memasukkan nomor KTP, nama customer, serta memasukkan produk-produk yang dibeli pada saat event berlangsung. serta memiliki operasieksekusi yang dilakukan tiap menu transaksi yaitu input data saja. Pada class customer memiliki atributform isian yang harus diisi penggunaTL yaitu memasukkan nomor KTP, nama customer, nama anak, alamat dan nomor telepon rumah. Serta memiliki operasieksekusi yang dilakukan tiap menu transaksi yaitu update dan juga delete data. Untuk relasi yang terjadi antar class diatas yakni assosiasi. Assosiasi adalah koneksi yang saling terkait antar kelas yang ada. Assosiasi memungkinkan sebuah kelas untuk mengetahui attribut dan operasi yang mempunyai visibilitas public terhadap kelas lainnya. 83

3.2.6 Perancangan Antarmuka a. Untuk Admin