Entity Relationship Diagram E-R Diagram

2. Square Simbol ini merepresentasikan external agents. External agents merupakan batas sistem dari kerangka sistem informasi yang dibuat. Gambar 2.5 Square 3. Open-Ended Boxes Simbol ini merepresentasikan penyimpanan data data stores. Simpanan data ini menghubungkan semua entitas tunggal dalam sebuah model data. Gambar 2.6 Open-Ended Boxes 4. Arrow Panah Simbol ini merepresentasikan aliran data atau input dan output, ke dan dari proses. Gambar 2.7 Arrow

2.6.1 Entity Relationship Diagram E-R Diagram

Menurut Atzeni, 2000, E-R Diagram merupakan sebuah model data yang memanfaatkan beberapa notasi tertentu untuk menggambarkan data ke dalam bentuk entitas dan relasi yang dijelaskan oleh data itu sendiri. Sedangkan entitas itu sendiri merupakan kumpulan dari orang, tempat, obyek, kejadian atau konsep yang diperlukan untuk menangkap dan Medi a Nama Data Store menyimpan data. E-R diagram merupakan bagian dari Conceptual Design yang digunakan untuk memberikan gambaran secara umum mengenai hal yang penting dalam merancang struktur basis data, sehingga basis data dapat memfasilitasi keperluan pada saat ini dan saat yang akan datang. Ada 2 komponen yang membentuk E-R Model, yaitu:

1. Entitas, merupakan sebuah objek yang nyata dan dapat dibedakan dari

sesuatu yang lain. Gambar 2.8 Simbol Entitas

2. Relasi, merupakan hubungan antar entitas. Ada 3 jenis relasi yaitu:

relasi one to one, relasi one to many, relasi many to many. Gambar 2.9 Simbol Relasi

3. Atribut, merupakan sebutan untuk mewakili suatu entitas. Sebuah

atribut juga merupakan sifat-sifat dari sebuah entitas. Sinonimnya adalah element, property, dan field. Gambar 2.10 Simbol Atribut 32

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1 Analisa Sistem

3.1.1 Gambaran Umum Sistem Lama

Saat ini, proses pemilihan mawapres di USD masih dilakukan secara manual. Mahasiswa yang ingin mengikuti seleksi pemilihan mawapres harus mendaftar terlebih dahulu. Pendaftaran dilakukan secara manual, mahasiswa yang bersangkutan mendatangi Sekretariat WR III untuk melakukan pendaftaran. Setelah mendaftar, mahasiswa juga harus melengkapi berkas- berkas yang berkaitan untuk keperluan penilaian seleksi. Berkas-berkas tersebut dikumpulkan ke Sekretariat WR III. Setelah mahasiswa selesai melengkapi semua syarat pendaftaran, Sekretariat WR III akan menyerahkan data mahasiswa dan berkas-berkas yang telah dikumpulkan kepada Tim Juri untuk diseleksi. Proses seleksi yang dilakukan masih secara manual. Ada beberapa kriteria yang dinilai pada pemilihan mahasiswa berprestasi di USD yaitu: Indeks Prestasi kumulatif, Karya Tulis Ilmiah, Kegiatan Ko-kurikuler dan Ekstrakurikuler, Bahasa AsingInggris dan Kepribadian. Setiap kriteria memiliki bobot, dan Juri akan memberikan skor penilaian untuk setiap mahasiswa berdasarkan kriteria-kriteria tersebut. Mahasiswa yang mendapatkan total skor tertinggi akan menjadi rekomendasi sebagai mahasiswa berprestasi terbaik. Namun, juri masih kesulitan dalam perhitungan skor. Karena begitu banyak mahasiswa yang harus dinilai dengan kriteria penilaian yang banyak pula. Hal ini sangat melelahkan dan membutuhkan waktu yang banyak. Informasi hasil