Permasalahan Tujuan penelitian Manfaat penelitian Penegasan istilah

1.2 Permasalahan

Berdasarkan latar belakang di atas maka permasalahan penelitian ini adalah: 1. Bagaimana proses pembelajaran usaha tambak bandeng di Desa Ujungwatu Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara? 2. Kendala apa yang dihadapi dalam proses pembelajaran usaha tambak bandeng di Desa Ujungwatu Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara? 3. Bagaimana cara pemecahan masalah yang dihadapi dalam proses pembelajaran usaha tambak bandeng di Desa Ujungwatu Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara?

1.3 Tujuan penelitian

Peneliti ini bertujuan sebagai berikut: 1. Mendeksripsikan proses pembelajaran usaha tambak bandeng di Desa Ujungwatu Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara. 2. Mendiskripsikan kendala apa saja yang dihadapi dalam proses pembelajaran usaha tambak bandeng di Desa Ujungwatu Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara. 3. Mendiskripsikan cara pemecahan masalah proses pembelajaran usaha tambak bandeng di Desa Ujungwatu Kecamatan Donorojo Kabupaten Jepara.

1.4 Manfaat penelitian

Berdasarkan tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini, maka manfaatnya adalah sebagai berikut. 1 Manfaat teoritis a. Memberikan tambahan pengetahuan tentang proses pembelajaran dan pengembangan usaha tambak bandeng. b. Sebagai bahan informasi bagi peneliti lain yang mempunyai minat untuk meneliti masalah-masalah yang berkaitan dengan proses pembelajaran dan pengembangan usaha tambak bandeng. 2 Manfaat praktis a. Bagi petani tambak bandeng 1 Sebagai masukan bagi petani tambak untuk dapat meningkatkan produksi tambak bandeng. 2 Sebagai masukan bagi petani tambak bandeng untuk mengembangkan usaha bandeng menjadi bahan olahan yang memiliki nilai ekonomi yang lebih tinggi. b. Bagi instansi kelurahan Sebagai masukan bagi kelurahan untuk meningkatkan perekonomian desa melalui budidaya tambak bandeng serta produksi makanan olahan dari ikan bandeng.

1.5 Penegasan istilah

Pada penelitian ini digunakan beberapa istilah untuk memperjelas dan menghindari salah tafsiran serta perbedaan pendapat, maka istilah tersebut didefinisikan secara operasional sebagai berikut: 1. Proses Pembelajaran Proses pembelajaran adalah sebuah upaya bersama antara guru dan siswa untuk berbagi dan mengelola informai, dengan harapan pengetahuan yang diberikan bermanfaat dalam diri siswa dan menjadi landasan belajar yang berkelanjutan. Dimulai dari pelaksanaan, perencanaan dan evaluasi. Maka kriteria keberhasilan sebuah proses pembelajaran adalah munculnya kemampuan belajar berkelanjutan secara mandiri. Sebuah proses pembelajaran yang baik akan membentuk kemampuan berfikir kritis dan munculnya kreatifitas, paling tidak harus melibatkan 3 aspek, yaitu : aspek afektif, aspek kognitif dan aspek prikomotorik Jumhana, 2008:3. Proses pembelajaran dalam penelitian ini dimaksudkan untuk memberikan pembelajaran terhadap petani tambak bandeng, bagaimana cara menambak bandeng yang benar agar mendapatkan hasil produksi yang berkualitas tinggi. 2. Usaha Usaha adalah kegiatan dengan mengerahkan tenaga pikiran atau badan untuk mencapai suatu maksud. Usaha bisa juga disamakan dengan pekerjaan, pekerjaan sendiri merupakan sebuah perbuatan, prakarsa, ihtisar atau daya upaya untuk mencapai sesuatu Maulana, 2008:27. Usaha dalam penelitian ini adalah upaya mengerahkan tenaga dan pikiran untuk mengembangkan usaha bandeng agar mendapatkan hasil yang optimal. 3. Tambak Bandeng Tambak merupakan salah satu wadah yang dapat digunakan untuk membudidayakan ikan air payau atau laut. Letak tambak biasanya berada di sepanjang pantai dan mempunyai luas berkisar antara 0,3-2 ha. Luas petak tambak sangat bergantung kepada system budidaya yang diterapkan Rusmiyati, 2010:83. Tambak bandeng merupakan tempat yang digunakan oleh petani untuk memelihara dan membudidayakan bandeng dari benih hingga bandeng siap dipanen.

1.6 Sistematika Skripsi