Identifikasi dan Rumusan Masalah

1.2 Identifikasi dan Rumusan Masalah

Identifikasi masalah merupakan langkah awal dari suatu kegiatan penelitian, yaitu untuk mengetahui latar belakang kelemahan-kelemahan yang dihadapi serta masalah-masalah yang timbul dalam sistem yang sedang berjalan. Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dijelaskan sebelumnya, maka dapat diidentifikasi beberapa masalah yaitu sebagai berikut : 1. Pengolahan data Penjadwalan yang masih menggunakan sistem komputerisasi yang bersifat umum. 2. Tidak fleksibelnya dalam melihat jadwal perkuliahan karena tidak ada sistem berbasis web yang bisa di akses oleh Mahasiswa 3. Sulit mencari dan menentukan ruang kelas yang kosong ketika akan memindahkan jadwal dari yang sudah di tentukan 4. Pengaturan ruang kelas yang tidak terkoordinasi dengan baik. 5. Terjadinya kesalahan dalam menentukan ruang kelas akibat tidak ada koordinasi antara Dosen yang satu dengan dosen yang lainnya ketika akan memindahkan jadwal kuliah. Sedangkan rumusan masalah dimaksudkan untuk merumuskan ruang lingkup pekerjaan yang dilaksanakan dengan tujuan untuk memperkecil masalah yang terjadi atau yang ada pada suatu perusahaan atau instansi. Adapun rumusan masalah tersebut yang akan dijadikan tujuan dalam penyusunan penelitian ini. Dalam masalah tersebut penulis hanya menitikberatkan kepada hal-hal sebagai berikut ini : 1. Bagaimana sistem informasi penjadwalan dan manajemen raung kelas yang berjalan di Fakultas adab dan Humaniora Universitas Iskam Negeri UIN Sunan Gunung Djati Bandung. 2. Bagaimana membangun Sistem Informasi Penjadwalan dan Manajemen Ruang Kelas Berbasis Web di Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri UIN Sunan Gunung Djati Bandung ? 3. Bagaimana cara membuat jadwal perkuliahan yang fleksibel agar bisa di akses oleh Mahasiswa kapanpun dan dimanapun? 4. Bagaimana cara mempermudah dalam mencari dan menentukan ruang kelas yang kosong ? 5. Bagaimana cara pengaturan ruang kelas agar lebih terkoordinasi ?

1.3 Maksud Dan Tujuan Penelitian