Analisa Data Tingkat Kepercayaan Data

7. Peneliti menganalisa data yang ditemukan dan mengelompokkan data kemudian menguraikan data kedalam bentuk narasi dari semua konsep kelompok dan kategori konsep. 8. Peneliti membahas hasil penelitian sesuai dengan analisa data yang telah dilakukan. 9. Pengumpulan data dihentikan, hal ini dapat diketahui dengan menggunakan grand tour observation dan grand tour question atau yang disebut dengan penjelajahan umum, yang akhirnya peneliti memperoleh fokus penelitian, dan bila partisian diwawancarai kembali partisipan tersebut tetap memberikan jawaban yang sama.

3.8 Analisa Data

Analisa data dilakukan saat transkripsi data pertama dilakukan. Dari awal penelitian,peneliti akan mulai menginterpretasikan pengertian yang mungkin terhadap data yang akan disajikan pada awal penelitian. Kesimpulan waktu mengenai data akan diperoleh dengan menganalisa data secara sistematis dan menetapkan hubungan-hubungan data yang jelas Brockopp Tolsma, 1999. Metode yang digunakan adalah metode Parse. Adapun Parse mendiskripsikan proses analisanya secara rinci yang terdiri dari: 1. Menggali intisari dan uraian kata. Intisari yang digali adalah suatu ide pokok yang dideskripsikan oleh paritispan. 2. Mensintesa intisari tersebut. Intisari yang disintesa adalah suatu ungkapan ide pokok. Universitas Sumatera Utara 3. Merumuskan suatu perbandingan dari masing-masing uraian partisipan. Perbandingan tersebut adalah suatu pernyataan terkonsep tidak langsung oleh peneliti yang menghubungkan intisari yang disintesa dari setiap partisipan. 4. Menggali konsep inti dan perbandingan yang dirumuskan dan setiap partisipan. 5. Mensintesa suatu struktur pengalaman langsung dari konsep yang digali yaitu suatu pernyataan terkonsep oleh peneliti yang dihubungkan dengan konsep inti tersebut. Struktur itu dianggap sebagai jawaban yang dikembangkan dari pertanyaan peneliti.

3.9 Tingkat Kepercayaan Data

Tingkat kepercayaan data akan dipertahankan dengan cara member checkng dan prolong engangement partisipant. Member cheking merupakan suatu tehnik untuk mempertahankan kepercayaan data dengan cara partisipan memferifikasi dan menguraikan data yang diperoleh. Jadi dengan cara ini peneliti mengklarifikasi kembali data yang telah diperoleh kepada partisipan untuk mengetahui kesesuaiannya. Proses member checking dimulai pada saat peneliti bertemu dengan partisipan , memberi fotokopi transkrip, kemudian mendiskusikan kembali proses member checking yang telah dilakukan dengan dosen pembimbing peneliti. Selain itu peneliti akan melakukan prolong engangement untuk mempertahankan Universitas Sumatera Utara kepercayaan data. Peneliti mempelajari pengalaman, membangun kepercayaan, dan mengetahui ekspresi dari prtisipan. Universitas Sumatera Utara BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN Penelitian fenomonologi ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan mengenai persepsi ibu terhadap bermacam-macam posisi persalinan di BPS Nurhayati Kualasimpang . Keempat partisipan berdomisili di daerah Kualasimpang. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam.

4.1 Hasil Penelitian