Rumusan Masalah Anggapan Dasar

Ferry Sunatra, 2013 Penerapan Permainan Target Dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Keterampilan Passing Bergerak Mooving Pass Sepakbola Siswa Kelas V SDN Bukanagara Lembang Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Meningkatkan hubungan akrab dengan guru, meningkatkan rasa kemauan siswa untuk mengikuti pembelajaran, terciptanya suasana kondusif dalam pelaksanaan pendidikan serta memenuhi kebutuhan dalam pertumbuhan dan perkembangan siswa ke arah yang sempurna, Oleh sebab itu, mengacu pada uraian latar belakang dan permasalahan yang dihadapi oleh siswa di SDN Bukanagara Lembang, penulis tertarik untuk menindaklanjuti dengan mengadakan penelitian tindakan kelas PTK, dengan fokus penelitian “Penerapan permainan target dalam upaya meningkatkan hasil belajar keterampilan passing bergerak mooving pass sepakbola siswa kelas V di SDN Bukanagara Lembang.

B. Rumusan Masalah

Deskripsi rumusan masalah yang akan diteliti berdasarkan identifikasi dan pembatasan masalah penulis tuangkan ke dalam pertanyaan-pertanyaan penelitian sebagai berikut : 1. Bagaimana penerapan permainan target dalam upaya meningkatkan hasil belajar keterampilan passing bergerak mooving pass sepakbola siswa kelas V di SDN Bukanagara Lembang?

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Secara eksplisit penelitian ini untuk meningkatkan hasilbelajar keterampilanbergerak mooving pass melalui permainan target pada siswa di SDN Bukanagara Lembang Kabupaten Bandung Barat.

2. Tujuan Khusus

a. Untuk mengetahui bagaimana merencanakan merencanakan upaya meningkatkan hasil pembelajaran movingpass melalui permainan target pada siswadi SDN BukanagaraLembang Kabupaten Bandung Barat. Ferry Sunatra, 2013 Penerapan Permainan Target Dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Keterampilan Passing Bergerak Mooving Pass Sepakbola Siswa Kelas V SDN Bukanagara Lembang Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu b. Untuk mengetahui bagaimana melaksanakan pembelajaran mooving passmelalui permainan target pada siswadi SDN Bukanagara Lembang Kabupaten Bandung Barat. c. Untuk mengetahui hambatan-hambatan apa saja yang terjadi dalam meningkatkan pembelajaran mooving passmelalui permainan target pada siswa di SDN Bukanagara Lembang Kabupaten Bandung Barat. d. Untuk mengetahui upaya-upaya apa saja yang dilakukan dalam mengatasi hambatan-hambatan yang muncul dalammeningkatkan pembelajaran mooving passmelalui permainan target pada siswa di SDN Bukanagara Lembang Kabupaten Bandung Barat. e. Untuk mengetahui peningkatan pembelajaran mooving passmelalui permainan target pada siswa di SDN Bukanagara Lembang Kabupaten Bandung Barat.

D. Kegunaan Penelitian

Penulis merasa yakin bahwa masalah di atas penting untuk diteliti terutama ditinjau dari segi kegunaanya yang akan berpengaruh pada peningkatan hasil pembelajaran moving pass.Maka manfaat penelitian yang dapat diambil adalah sebagai berikut :

1. Kegunaan Teoritis :

a. Penelitian ini diharapkan berguna bagi penulis untuk mengetahui manfaat pembelajaran moving pass. b. Sebagai bahan bacaan bagi pembaca yang meneliti hal-hal yang ada relevansinya dengan masalah penelitian ini.

2. Kegunaan Praktis

a. Penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan bagi para guru penjas dalam menyusun rencana pembelajaran untuk meningkatan pembelajaran mooving pass. b. Hasil penelitian ini dapat dijadikan acuan dalam proses pembelajaran untuk meningkatan pembelajaran mooving pass. Ferry Sunatra, 2013 Penerapan Permainan Target Dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Keterampilan Passing Bergerak Mooving Pass Sepakbola Siswa Kelas V SDN Bukanagara Lembang Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

c. Penggunaan pendekatan PTK dapat dipakai sebagai alternatif

pemecahan masalah pembelajaran mooving pass.

E. Anggapan Dasar

Secara Sukintaka 1992:43 menjelaskan : ”Anak usia 11-12 tahun mempunyai karakteristik kesenangan pada permainan dengan bola makin bertambah, menaruh perhatian kepada permainan yang terorganisasi, dan koordinasi makin baik”. Dari uraian diatas penulis beranggapan dengan dilaksanakannya permainan target pada siswa kelas V yang mayoritas berada di kelompok usia 11-12 tahun bisa meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan, meningkatkan kemampuan gerak, dan ikut meningkatkan kebugaran jasmaninya. Pada masa-masa tersebut tugas guru diperlukan khususnya dalam memberikan motivasi gerak disesuaikan dengan karakteristik siswa. Pembelajaran mooving pass melalui permainan target pada siswa tidak lepas dari karakeristik siswa, seperti penggunaan bola bukan standar orang dewasa tetapi bola ringan sehingga penguasaan bola dan arah bola mudah dikuasai dan diatur, perkenaansentuhan kaki, perkenaan bola yang paling mudah dilakukan siswa sekolah dasar. Pembelajaran permainan targetmerupakan bentuk pembelajaran bermain, pendekatan ini sering juga disebut metode bermain, anggapan dasarnya pada sifat manusia yang hakiki yaitu suka bermain. Supandi 1992:42 menjelaskan: Anak-anak di masyarakat telah terbiasa melakukannya. Hal ini disebut sosialisasi yang berlaku secara informal dan dalam bentuk permainan. Demikian pula pembelajaran pendidikan jasmani di kelas-kelas rendah itu dapat dilakukan dengan kebiasaan sosialisasi di masyarakat. Tentu saja pendekatan bermain harus disesuaikan dengan karakteristik anak. Keuntungan pendekatan permainan ini sesuai dengan sifat kodrati manusia suka bermain, sehingga proses belajar mengajar lebih menarik. Jadi pembelajaran permainan mooving pass melalui permainan target pada siswa, anak akan mendapatkan kesenangan, kegembiraan dan kebahagiaan, bila anak dalam mengikuti pembelajaran dengan ekspresi yang menyenangkan, penerimaan pembelajaran pun akan mudah diserap sehingga tujuan peningkatan keterampilan mooving pass akan mudah dicapai. Permainan target pada siswa diberikan dari permainan yang tingkat kesulitannya mudah menuju ke yang sukar Ferry Sunatra, 2013 Penerapan Permainan Target Dalam Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Keterampilan Passing Bergerak Mooving Pass Sepakbola Siswa Kelas V SDN Bukanagara Lembang Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu seperti modifikasi permainan sepakbola yang menggunakan gawang kecil meningkat pada permainan yang menggunakan target tiang 1, sehingga siswa mampu melaksanakan tugas gerak yang diberikan.

F. Definisi Operasional