Indikator Pencapaian Kompetensi Tujuan Pembelajaran Materi Pembelajaran 1 Ciri-Ciri Umum Protista

mengajukan pertanyaan dan berargumentasi, peduli lingkungan, gotong royong, bekerjasama, cinta damai, berpendapat secara ilmiah dan kritis, responsif dan proaktif dalam dalam setiap tindakan dan dalam melakukan pengamatan dan percobaan di dalam kelaslaboratorium maupun di luar kelaslaboratorium. 3.3 Menerapkan pemahaman tentang virus berkaitan tentang ciri, replikasi, dan peran virus dalam aspek kesehatan masyarakat. 4.3 Menyajikan data tentang ciri, replikasi, dan peran virus dalam aspek kesehatan dalam bentuk modelcharta.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi

a. Mengidentifikasi ciri-ciri umum filum dalam kingdom protista. b. Menjelaskan peranan protista mirip tumbuhan,

D. Tujuan Pembelajaran

a. Siswa mampu mengidentifikasi ciri-ciri umum filum dalam kingdom protista. b. Siswa mampu menjelaskan peranan protista mirip tumbuhan

E. Materi Pembelajaran 1 Ciri-Ciri Umum Protista

a. Umumnya hidup bebas di perairan. b. Eukariotik memiliki membran inti c. Respirasi secara aerobik d. Umumnya uniseluler, beberapa berkoloni, ada yang multiseluler sederhana. e. Reproduksi secara aseksual atau seksual. 2 Protista mirip tumbuhan 1. Protista Mirip Tumbuhan Alga Berdasarkan pigmen yang dikandungnya alga dibedakan menjadi 6 kelompok, yaitu: a. Alga Cokelat Phaeophyta b. Alga Merah Rhodophyta c. Alga Keemasan Chrysophyta d. Alga Hijau Phaeophyta e. Alga Api PyrrhophytaDinoflagellata f. Euglenophyta  Phaeophyta alga coklat Bentuk tubuh alga ini seperti tumbuhan tinggi. Ada sekitar 1.500 spesies alga coklat, sebagian besar hidup di air laut, terdampar di pantai, melekat pada batu-batuan dengan alat pelekat semacam akar = hold fast. Alga coklat ini sering disebut klep yang merupakan protista laut terbesar dan paling rumit.Berwarna kecoklatan karena memiliki pigmen yang dominan fikosantin selain klorofil, karoten dan xantofil. Alga coklat banyak memiliki struktur khusus. Tubuh tanaman yang bercabang dapat memiliki kantong udara untuk mempertahankan agar tetap dapat mengapung. Daun alga lebar yang mirip dengan daun tumbuhan biasa terhubung ke tangkai keras disebut stipe. Holdfasts yang bersel banyak multiseluler membuat tanaman tetap menempel ditempatnya.  Rhodopyta alga merah Ganggang ini hidup di laut, bentuk tubuh seperti rumput sehingga disebut dengan rumput laut. Tubuh bersel banyak bentuk seperti lembaran. Warna merah karena mengandung pigmen fikoeritrin. Reproduksi seksual dengan peleburan antara spermatozoid dan ovum menghasilkan zigot. Zigot tumbuh menjadi ganggang merah. Contoh: Euchemma spinosum, Gelidium, Rhodymenia dan Scinata.  Chrysophyta ganggang keemasan Ganggang keemasan chrysophyta merupakan alga yang hidup di air tawar dan ada yang hidup di air laut. Tubuh ada yang bersel satu dan ada yang bersel banyak. Alga ini digolongkan ke dalam 3 kelas, yaitu: A. Kelas alga Hijau-Kuning Xanthophyceae B. Kelas alga keemasan Chrysophyceae C. Kelas Diatom Bacillariophyceae  Chlorophyta Alga Hijau Ada yang uniseluler soliter – koloni dan multiseluler. Tubuhnya mengandung klorofil klorofil a dan b, dan piqmen warna lain karoten, xantofil. Hidup melayang-layang di air tawar atau air laut sebagai fitoplankton. Memiliki dinding sel yang tersusun atas selulosa dan lignin. Bentuk tubuh benang, lembaran, dan berkoloni. Ada yang bersimbiosis mutualisme dengan fungi membentuk lichenes lumut kerak.  Phyrrophyta Alga Api Sering disebut Dinoflagellata karena memiliki 2 flagel. bersifat uniseluler, memiliki piqmen berupa klorofil a dan c. Memiliki dinding sel berupa selulosa dan ada juga yang tidak memiliki dinding sel. Disebut ganggang Api, karena mampu memancarkan cahaya bioluminesens pada kondisi gelap. Hidup di air laut dan ada yang di air tawar  Euglenophyta Euglenophyta merupakan kelompok protista yang unik karena dia memiliki sifat mirip tumbuhan dan hewan. Dianggap mirip tumbuhan karena memiliki klorofil a dan b, juga ditemukan karotin sehingga dia akan berfotosintesis. Euglenophyta dianggap mirip hewan karena dapat bergerak aktif dengan pertolongan satu atau beberapa bulu cambuk flagela yang keluar dari selnya. Karena mempunyai alat gerak, dia dapat hidup di perairan, misalnya air tawar dan air tergenang.

F. Metode Pembelajaran