Nikah Fasakh Beda Agama Atau Campuran

62 laki-laki beragama Islam atau budak-budak wanita muslimah. 33 Dasar pendapat ini adalah firman Allah Swt: َاَ ْ حِ َت ِت َٰ ِ ۡش ۡلٱ ٖ َ ِ ۡشم م ٞ ۡيَخ ٌ َ ِم ۡ م ٞ َمَ َََ ۚ ِم ۡ ي ٰىتَح ْ حِ ت َاَ ۗۡم ۡتَ َ ۡعَأ ۡ َلَ َ يِ ِ ۡش ۡلٱ ٞ ۡيَخ ٌ ِم ۡ م ٞ ۡ َعَلَ ْۚ ِم ۡ ي ٰىتَح ۡشم م َۡي َ ِ َٰٓلْ أ ۗۡم َ َ ۡعَأ ۡ َلَ ٖ ِ َ ع ىَلِ ِ لٱ َ ّٱ ىَلِ ْ ٓ ع ۡ َي ِ َ ۡلٱ َ َِ ِف ۡغَ ۡلٱ ِهِ ِۡ ِب ۦ ِهِتَٰي َء يَ يَ ۦ َ َ َتَي ۡم لَعَل ِس لِل ل 2 : 221 Artinya : Dan janganlah kamu menikahi wanita-wanita musyrik, sebelum mereka beriman. Sesungguhnya wanita budak yang mukmin lebih baik dari wanita musyrik, walaupun dia menarik hatimu. Dan janganlah kamu menikahkan orang-orang musyrik dengan wanita-wanita mukmin sebelum mereka beriman. Sesungguhnya budak yang mukmin lebih baik dari orang musyrik, walaupun dia menarik hatimu. Mereka mengajak ke neraka, sedang Allah mengajak ke surga dan ampunan dengan izin-Nya. Dan Allah menerangkan ayat-ayat-Nya perintah-perintah-Nya kepada manusia supaya mereka mengambil pelajaran. QS. Al-Baqarah 2:221. Perkawinan merupakan ikatan lahir bathin yang dalam, kuat dan kekal antara dua insan, suatu ikatan yang mencakup hubungan timbal balik yang luas antara keduanya, maka tidak boleh tidak, harus terdapat kesatuan hati yang dipertemukan dalam suatu ikatan yang tidak mudah lepas. Untuk itu harus ada kesamaan dasar dan tujuan antara kedua mempelai. Dalam konteks ini, kepercayaan agama merupakan suatu landasan yang mengisi setiap jiwa, mempengaruhinya, menggambarkan perasaannya, membatasi semua pengaruh jiwa dan kehendaknya serta menentukan jalan kehidupan yang bakal ditempuhnya. Walaupun demikian masih banyak orang yang kadang-kadang terkecoh dengan masalah kepercayaan agama yang tersembunyi dalam hati ini sehingga mereka menduga bahwa masalah 33 Al Muhalla, Juz XI masalah nomor 1822. 63 akidah kepercayaan agama ini hanyalah sekedar perasaan yang ada dalam jiwa saja dan bias diganti dengan beberapa filsafat ataupun beberapa aliran sosial. Adalah haram hukumnya mengikat tali perkawinan antara dua hati yang berbeda kepercayaan, sebab ikatan yang demikian ini adalah ikatan palsu dan rapuh. Keduanya bersatu bukan karena Allah, jalan hidup yang dirintis pun tidak berdasarkan agama-Nya, sedangkan Allah yang telah memuliakan manusia dan meninggikannya dari derajat hewani, menghendaki agar ikatan perkawinan tersebut bukan merupakan kecenderungan hewani ataupun dorongan syahwati belaka, akan tetapi Allah menghendaki agar ikatan perkawinan itu bertujuan mulia yaitu untuk mencapai keridha‟an Ilahi yang dijadikannya sebagai puncak tujuan, dan menuntut agama-Nya dan kesucian kehidupan ini. 34 34 Abdul Mutaal Muhammad Al Jabry, Perkawinan Campuran Menurut Pandangan Islam, Cet. Ke 3. Jakarta: PT. Bulan Bintang, h. 16 64

BAB IV ANALISIS HUKUM STATUS PERNIKAHAN FASAKH MENURUT

HUKUM ISLAM Menurut hukum Islam, akad perkawinan suatu perbuatan hukum yang sangat penting dan mengandung akibat-akibat serta konsekuensi-konsekuensinya tentu sebagaimana yang telah ditetapkan oleh syari‟at Islam. Oleh karena itu, pelaksanaan akad pernikahan yang tidak sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh syari‟at Islam adalah perbuatan yang sia-sia, bahkan dipandang sebagai perbuatan yang melanggar hukum yang wajib dicegah oleh siapa pun yang mengetahuinya, atau dengan cara pembatalan apabila pernikahan itu telah dilaksanakannya. Hukum Islam menganjurkan agar sebelum pernikahan dibatalkan perlu terlebih dahulu diadakan penelitian yang mendalam untuk memperoleh keyakinan bahwa semua ketentuan yang telah ditetapkan oleh syari‟at Islam sudah terpenuhi. Jika persyaratan yang telah ditentukan masih belum lengkap atau masih terdapat halangan pernikahan, maka pelaksanaan akad pernikahan haruslah dicegah. 35 Menurut Al-Jaziri 36 jika perkawinan yang telah dilaksanakan oleh seorang tidak sah karena kekhilafan dan ketidaktahuan atau tidak sengaja dan belum terjadi persetubuhuan, maka perkawinan tersebut harus dibatalkan, yang melakukan perkawinan itu dipandang tidak berdosa, jika telah terjadi persetubuhan maka itu dipandang sebagai wathi’ syubhat, tidak dipandang sebagai perzinaan, yang bersangkutan tidak dikenakan sanksi zina, istri diharuskan ber- 35 Abdul Manan. Aneka Masalah Hukum Perdata Islam Di Indonesia Jakarta: Kencana, 2008, h. 42. 36 Abdurrahman Al-Jaziri, jilid IV, h. 119. 65 iddah apabila pernikahan telah dibatalkan, anak yang dilahirkan dari perkawinan itu dipandang bukan sebagai anak zina dan nasabnya tetap dipertalikan kepada ayah dan ibunya. Tetapi jika perkawinan yang dilakukan oleh seorang sehingga perkawinan itu menjadi tidak sah karena sengaja melakukan kesalahan memberikan keterangan palsu, persaksian palsu, surat-surat palsu atau hal-hal lain yang tidak sesuai dengan ketentuan berlaku, maka perkawinan yang demikian itu wajib dibatalkan. Jika perkawinan yang dilaksanakan itu belum terjadi persetubuhan, maka istri tersebut tidak wajib ber-iddah, orang melaksanakan perkawinan itu dipandang bersalah dan berdosa, dapat dikenakan tuntutan pidana, persetubuhan itu dipandang sebagai perzinahan dan dikenakan had, nasab anak yang dilahirkan tidak dapat dipertalikan kepada ayahnya, hanya dipertalikan kepada ibunya. 37 Problema nikah fasakh rusak menurut Wahbah Zuhaili dalam bukunya Fiqh Islam Wa Adilatuhu bahwa nikah yang bisa dianggap rusak atau nikah fasakh sifatnya dapat dikategorikan beberapa kelompok yaitu kapan terjadinya perpisahan dikategorikan fasakh: 1. Menurut Imam Hanafi a. Menurut Imam Hanafi terjadinya nikah yang fasakh apabila istri kembali menjadi kafir setelah ia masuk Islam atau setelah suaminya mengIslamkannya. Menurut Imam Abu Hanifa dan Muhammad apabila suami yang kembali menjadi kafir maka jatuhnya talak sedangkan menurut Abi Yusuf jatuhnya fasakh. 38 37 Ibid, h. 42-43 38 Wahbah Az-zuhaili, Fiqih Islam Wa Adillatuhu, Cet. Ke 1 Jakarta : Gema Insani, 2011, h. 107 66 b. Murtadnya suami atau istri sebagaimana yang telah dijelaskan diatas bahwa jika salah satu dari pasangan suami istri tersebut ada yang berpindah agama maka terputuslah akad pernikahan mereka, begitu juga jika salah satu dari pasangan tersebut berpindah keyakinan, misal : menyekutukan Allah, membandingkan Allah dengan makhluk ciptaan-Nya, dll. 39 Perkawinan yang dalam istilah agama disebut “nikah” ialah melakukan suatu akad nikah atau perjanjian untuk mengikatkan diri antara seorang laki-laki dan wanita untuk menghalalkan hubungan kelamin antara kedua belah pihak, dengan dasar sukarela dan keridhoan kedua belah pihak untuk mewujudkan suatu kebahagiaan hidup berkeluarga yang dengan diliputi rasa kasih sayang dan ketentraman dengan cara-cara yang di ridhoi Allah SWT. 40 Mengingat perkawinan adalah peristiwa yang sakral dalam perjalanan hidup seseorang, maka restu orang tua adalah sangat penting, dan telitilah dulu agama yang dianut oleh seorang yang akan menjadi pendamping hidup kita di dunia ini, hendaklah mencari seorang pendamping yang seiman dan jika mendapat seorang pendamping yang non-muslim, hendaklah dia masuk Islam dan menjadi mualaf dengan sungguh-sungguh dan keikhlasan hati bukan dengan pura-pura masuk Islam hanya karena ingin bisa menikahi seorang muslimah. Islam menganjurkan dan menggembirakan kawin, karena ia mempunyai pengaruh yang baik bagi pelakunya sendiri, masyarakat dan seluruh umat manusia. Sesungguhnya naluri seks merupakan naluri yang paling kuat dan keras 39 Ibid, h. 6866 40 Ny. Soemiyati, Hukum Perkawinan Islam dan Undang-undang Perkawinan No. 1 Tahun 1974 Tentang Perkawinan, cet ke-5 Yogyakarta : Liberty Yogyakarta, 2007, h. 8.