Kesimpulan KESIMPULAN DAN SARAN

RIWAYAT HIDUP Data Pribadi : Nama : Rizki Listiani Rahayu Fakultas : Ekonomi Jurusan : Akuntansi Tempat Tanggal Lahir : Bandung, 17 Juni 1991 Agama : Islam Jenis Kelamin : Perempuan Alamat : Jl panday rt 01 rw 07 no 23a E-mail : Rizkilistianiyahoo.com Riwayat Pendidikan : Tahun Pendidikan 1997 – 2003 SD Negri Karyabakti 2003 – 2006 SMP negri 6 Cimahi 2006 – 2009 SMA Negeri 3 Cimahi 2009 - Sekarang Universitas Komputer Indonesia PENGARUH AUDIT INTERNAL DAN INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA BANK BUMN DI WILAYAH BANDUNG Lilis Puspitawati, SE., M.Si. Ak Rizki Listiani Rahayu UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA ABSTRACT Financial performance improved when doing corporate governance well, to the companys need to improve the financial performance of companies that need reliable internal audit that is expected to assist management in making the right decisions to manage the companys activities. In addition to internal audits, intellectual capital is an important part because it contains the sciences karyawan.Tujuan of this study was to determine the effect of internal audit and the financial performance of intellectual capital. The method used is descriptive and quantitative verification approach. The unit of analysis in this study is the internal audit, human resources and management in state-owned bank branches in Bandung. Data collection method used is the method of census 4 state-owned bank branches in Bandung with the number of respondents 40 people. To determine the effect of internal audit and intellectual capital on the financial performance then performed statistical tests using correlation analysis, regression analysis, and to test the hypothesis used was t test using the tools SPPS 20.0 for windows. The results showed an internal audit has been pretty good, so is good enough intellectual capital and financial performance has been quite good, and the results of quantitative research shows the influence of the internal audit and intellectual capital on the financial performance of 64.6 and the remaining 35.4 is explained by factors other. Keywords: Internal Audit, Intellectual capital, financial performance

I. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian

Kinerja keuangan merupakan salah satu faktor yang menjadi acuan investor dalam membeli saham. Bagi perusahaan, meningkatkan kinerja keuangan adalah suatu keharusan agar saham perusahaan tetap menarik bagi investor. Laporan keuangan yang dipublikasi oleh perusahaan merupakan cerminan kinerja keuangan perusahaan. Laporan keuangan adalah hasil akhir dari proses akuntansi yang disusun dengan tujuan untuk memberikan informasi keuangan suatu perusahaan. Informasi keuangan tersebut dapat digunakan oleh para pemakai untuk pengambilan keputusan investasi. Kinerja perusahaan merupakan suatu gambaran tentang kondisi keuangan suatu perusahaan yang dianalisis dengan alat-alat analisis keuangan, sehingga dapat diketahui mengenai baik buruknya keadaan keuangan suatu perusahaan yang mencerminkan prestasi kerja dalam periode tertentu. Hal ini sangat penting agar sumber daya digunakan secara optimal dalam menghadapi perubahan lingkungan. Penilaian kinerja keuangan merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan oleh pihak manajemen agar dapat memenuhi kewajibannya terhadap para penyandang dana dan juga untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Sebelum memahami masalah penilaian kinerja lebih jauh, maka ada beberapa pengertian kinerja seperti yang telah dijelaskan oleh Helfert 1996:67 bahwa “Kinerja perusahaan adalah hasil dari banyak keputusan individual yang dibuat secara terus menerus oleh manajemen.”