Pengertian Bagan Alir Sistem Pengertian Bagan Alir Dokumen Pengertian Bagan Alir Skematik Pengertian Bagan Alir Program

2.1.8.3 Pengertian Bagan Alir Dokumen

Bagan alir dokumen document flowchart atau disebut juga bagan alir formulir form flowchart atau paperwork flowchart merupakan bagan alir yang menunjukkan arus dari laporan dan formulir termasuk tembusan-tembusannya.

2.1.8.4 Pengertian Bagan Alir Skematik

Bagan alir skematik schematic flowchart merupakan bagan alir yang mirip dengan bagan alir sistem, yaitu untuk menggambarkan prosedur di dalam sistem. Perbedaannya adalah bagan alir skematik selain menggunakan symbol-simbol bagan alir sistem, juga menggunakan gambar-gambar computer dan peralatan lainnya yang digunakan. Maksud penggunaan gambar-gambar ini adalah untuk memudahkan komunikasi kepada orang yang kurang paham dengan simbl-simbol bagan alir. Penggunaan gambar-gambar ini memudahkan untuk dipahami, tetapi sulit dan lama menggambarnya.

2.1.8.5 Pengertian Bagan Alir Program

Bagan alir program program flowchart merupakan bagan yang menjelaskan secara rinci langkah-langkah dari proses program. Bagan alir program dibuat dari derivikasi bagan alir sistem.

2.1.8.6 Pengertian Bagan Alir Proses

Bagan alir proses process flowchart merupakan bagan alir yang banyak digunakan di teknik industri. Bagan alir ini juga berguna bagi analis sistem untuk menggambarkan proses dalam suatu prosedur. 18

BAB III PROFIL PERUSAHAAN INSTANSI

3.1 SEJARAH DINAS

Dinas Perkebunan Provinsi Jawa Barat merupakan Dinas dilingkungan Pemerintah Daerah Jawa Barat yang didirikan pada tahun 1950 dengan nama Kantor Karet Rakyat cabang Bogor di bawah Kementrian Pertanian. Pada awal tahun1953 Kantor Karet Rakyat Cabang Bogor berkembang menjadi Kantor Karet Rakyat Cabang Jawa Barat, dan pada awal tahun 1956 ditingkatkan mejadi Jawatan Karet Rakyat Provinsi Jawa Barat. Berdasarkan PP 64 tahun 1957 terjadi penyerahan dari Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Daerah pada tanggal 28 Mei 1958 dan nama Jawatan Karet Rakyat Provinsi Jawa Barat diganti menjadi Jawatan Karet Rakyat Daerah Swatantra Tingkat I Jawa Barat yang berkedudukan di Bogor. Berdasarkan Surat Keputusan Presiden Direktur Dana Tanaman Keras Departemen Pertanian tanggal 31 Oktober 1963, Nomor: 44SkDTKAA63, pada tanggal 8 November 1963 dibentuk Perwakilan Dana Tanaman Keras Jawa Barat. Sejak tanggal 30 November 1964 sesuai SK Gubernur no.2395V.10Peg64, Jawatan Karet Rakyat Dati I Jawa Barat yang semula berkedudukan di Bogor dipindahkan ke Bandung. Selain integrasi dua Lembaga tersebut pada saat itu juga dibentuk lagi Badan-Badan dari KOTOE yang disebut Badan Urusan Karet BUKARET sesuai surat keputusan