Activity Diagram Pengambilan Barang Activity Diagram Pembayaran Jasa Pengiriman Activity Diagram Pengiriman Barang Activity Diagram Pembuatan Laporan Omset Pengiriman Barang per

Informasi status pengiriman barang diupdate untuk pengirim bisa mengetahui di mana posisi barang yang sendang dikirim.

D. Activity Diagram Pengambilan Barang

Berikut ini adalah diagram aktifitas pengambilan barang : Gambar 3.5 Activity Diagram Pengambilan Barang Proses pengambilan barang dilakukan dari kurir mengecek barang yang akan diambil. Setelah melakukan pengecekan barang, barang akan dilakukan penimbangan berat barang untuk mengetahui berapa jumlah yang harus dibayar oleh si pengirim kecuali barang berupa dokumen.

E. Activity Diagram Pembayaran Jasa Pengiriman

Berikut ini adalah diagram aktifitas pembayaran jasa pengiriman : Gambar 3.6 Activity Diagram Pembayaran Jasa Pengiriman Proses pembayaran jasa pengiriman dilakukan setelah pengirim menerima resi pengiriman yang diberikan oleh kurir. Pengirim melakukan pembayaran sesuai dengan resi pengiriman barang dan memberikannya kepada kurir. Setelah proses pembayaran oleh penerima, kurir akan melakukan update status pengiriman barang. Status pengiriman barang digunakan untuk informasi pengirim barang tentang keberadaan barang yang dikirimnya.

F. Activity Diagram Pengiriman Barang

Berikut ini adalah diagram aktivitas pengiriman barang : Gambar 3.7 Activity Diagram Pengiriman Barang Proses pengiriman barang dimulai dari jadwal pengiriman barang yang diterima oleh kurir dan kurir melakukan pengiriman barang. Kurir akan melakukan pengecekan data penerima barang apakah sesuai dengan penerima yang tertera di resi pengiriman, jika benar maka barang akan diberikan kepada penerima barang.

G. Activity Diagram Pembuatan Laporan Omset Pengiriman Barang per

bulan Berikut ini adalah diagram aktivitas pembuatan laporan omset pengiriman per bulan : Gambar 3.8 Activity Diagram Pembuatan Laporan Omset Pengiriman Barang per bulan Proses pembuatan laporan omset pengiriman barang dibuat oleh bagian administrasi yang dihasilkan dari rekap pengiriman barang per bulan. Laporan omset pengiriman barang diberikan kepada manajer operasional untuk dilakukan evaluasi.

3.3.3 Use Case Sistem