Jadwal Kegiatan USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

9 Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris, IPA, dan IPS, pengajaran cara membaca abjad dan angka, serta cara menulis agar lancar dan benar. Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk mengoptimalkan dan mengasah kemampuan anak agar dapat menyerap materi pembelajaran menjadi lebih baik.

3.2 Jadwal Kegiatan

Kegiatan KK dampingan dilakukan dalam bentuk kunjungan ke rumah Bapak Jero Suarma. Dalam waktu 5 minggu, kunjungan dilakukan sebanyak 21 kali. Adapun kegiatan yang dilakukan selama kunjungan tersebut adalah sebagai berikut : Tabel 3.1 Jadwal Kegiatan Pendamping No HariTanggal Waktu Durasi Kegiatan 1 Selasa, 26 Juli 2016 14.00-17.00 3 jam Kunjungan pertama didampingi Kadus Pulu ke rumah Bapak Jero Suarma sekaligus perkenalan bersama seluruh anggota keluarga. 2 Kamis, 28 Juli 2016 08.00-10.00 15.00-17.00 4 jam Berbincang-bincang mengenai permasalahan yang dialami Bapak Jero Suarma. 3 Jumat, 29 Juli 2016 08.00-10.00 16.00-18.00 4 jam Membantu membersihkan rumah Bapak Jero Suarma. 4 Sabtu, 30 Juli 2016 08.00-10.00 16.00-18.00 4 jam Berdiskusi bersama Bapak Jero Suarma terkait permasalahan ekonomi keluarga. 5 Minggu, 31 Juli 2016 08.00-10.00 16.00-18.00 4 jam Berdiskusi bersama Bapak Jero Suarma terkait permasalahan pendidikan yang dialami oleh Wayan Doni Atmaja. 6 Senin, 1 Agustus 2016 08.00-10.00 16.00-18.00 4 jam Berbincang-bincang dan menyarankan pada Bapak Jero Suarma tentang pembatasan 10 uang jajan pada anak serta pembatasan konsumsi rokok, dan cara menyisihkan uang untuk tabungan. 7 Rabu, 3 Agustus 2016 08.00-10.00 17.00-19.00 4 jam Melakukan bimbingan belajar membaca abjad dan angka pada Wayan Doni Atmaja dan Kadek Rini Antika. 8 Jumat, 5 Agustus 2016 08.00-10.00 17.00-19.00 4 jam Melakukan bimbingan belajar menulis abjad dan angka pada Wayan Doni Atmaja dan Kadek Rini Antika. 9 Minggu, 7 Agustus 2016 07.00-10.00 16.00-18.00 5 jam Membantu membersihkan lingkungan sekitar rumah Bapak Jero Suarma. 10 Rabu, 10 Agustus 2016 08.00-10.00 17.00-19.00 4 jam Melakukan bimbingan belajar menulis abjad dan angka pada Wayan Doni Atmaja. 11 Kamis, 11 Agustus 2016 08.00-10.00 17.00-19.00 4 jam Melakukan bimbingan belajar mata pelajaran Bahasa Indonesia pada Wayan Doni Atmaja. 12 Jumat, 12 Agustus 2016 08.00-10.00 17.00-20.00 5 jam Melakukan bimbingan belajar mata pelajaran Matematika pada Wayan Doni Atmaja. 13 Minggu, 14 Agustus 2016 07.00-15.00 8 jam Membantu Bapak Jero Suarma dan Ibu Ni Sarmin bekerja di tegalan. 14 Selasa, 16 Agustus 2016 08.00-10.00 17.00-19.00 4 jam Melakukan bimbingan belajar mata pelajaran IPA pada Wayan Doni Atmaja. 15 Kamis, 18 08.00-10.00 4 jam Melakukan bimbingan belajar 11 Agustus 2016 17.00-19.00 mata pelajaran IPS pada Wayan Doni Atmaja. 16 Sabtu, 20 Agustus 2016 08.00-10.00 17.00-19.00 4 jam Melakukan bimbingan belajar mata pelajaran Bahasa Inggris pada Wayan Doni Atmaja. 17 Minggu, 21 Agustus 2016 07.00-10.00 16.00-18.00 5 jam Membantu Bapak Jero Suarma membersihkan rumah sambil berbincang-bincang dengan Bapak Jero Suarma. 18 Senin, 22 Agustus 2016 08.00-10.00 16.00-18.00 4 jam Berdiskusi dengan Bapak Jero Suarma tentang pentingnya kebersihan lingkungan dan menjaga kesehatan. 19 Kamis, 25 Agustus 2016 08.00-10.00 16.00-19.00 5 jam Melakukan review pembelajaran pada Wayan Doni Atmaja. 20 Jumat, 26 Agustus 2016 08.00-10.00 16.00-18.00 4 jam Membantu Bapak Jero Suarma membersihkan rumah sambil berbincang-bincang dengan Bapak Jero Suarma. 21 Sabtu, 27 Agustus 2016 14.00-17.00 3 jam Berfoto bersama seluruh anggota keluarga Bapak Jero Suarma, pemberian bantuan berupa sembako kepada keluarga, berpamitan dan mengucapkan terima kasih telah mengizinkan pendamping menjadi bagian dari keluarga Bapak Jero Suarma. 12

BAB IV PELAKSANAAN, HASIL DAN KENDALA PENDAMPINGAN

KELUARGA 4.1 Jenis Kegiatan

4.1.1 Waktu

Waktu yang digunakan untuk kegiatan KK Dampingan ini termasuk ke dalam Jam Kerja Efektif Mahasiswa JKEM yang harus dipenuhi oleh setiap mahasiswa yaitu minimal 15 kali dalam periode KKN yang setara dengan 90 jam kegiatan. Adapun waktu yang jumlah kunjungan ke keluarga dampingan yang penulis lakukan selama sebulan adalah sebanyak 21 kali dengan total waktu kunjungan selama 90 jam. 4.1.2 Lokasi Lokasi yang digunakan untuk melaksanakan kegiatan KK Dampingan ini adalah sesuai dengan lokasi desa yang telah ditentukan. Adapun lokasi desa yang dimaksud adalah Desa Songan A, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Sedangkan secara spesifik lokasi KK Dampingan dari Bapak Jero Suarma adalah di Banjar Pulu, Desa Songan A, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. 4.1.3 Pelaksanaan Pelaksanaan kegiatan KK Dampingan ini dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh kelompok mahasiswa KKN PPM XIII di Desa Songan A. Kegiatan yang dilakukan berupa kunjungan ke rumah keluarga Bapak Jero Suarma. Selama kunjungan tersebut, dilakukan obrolan-obrolan santai bersama anggota keluarga untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi keluarga tersebut dalam menceritakan masalah yang mereka alami dan menerima solusi yang ditawarkan. Jadwal kunjungan ke keluarga dampingan dilakukan sebanyak 21 kali selama 5 minggu, dimana setiap lama kunjungan rata-rata 3 - 5 jam untuk tiap kunjungan, sehingga total kunjungan mencapai 90 jam.