Cara Mendapatkan Uang Dari Blog (1)

Cara Mendapatkan Uang Dari Blog
Posted by Eddy WijayaFriday, 22 March 201321 komentar

Cara Mendapatkan Uang Dari Blog
Cara Mendapatkan Uang Dari Blog -Mencari uang dengan media online (menggunakan internet)
memang merupakan suatu jenis bisnis yang menjanjikan. Bukan hal yang aneh jika banyak temanteman pelaku bisnis online khususnya para blogger yang memiliki penghasilan ratusan atau bahkan
sampai ribuan dollar dari blog yang mereka miliki. Bagaimana bisa ? Mari baca artikel ini sampai
habis !
Mungkin banyak dari anda yang menjadi seorang blogger dikarenakan satu hal, yaitu menghasilkan
uang. Kebetulan saya sendiri adalah seorang blogger yang bertujuan membuat blog yang dapat
menghasilkan uang, dalam kata lain yaitu di monetisasi. Saya akan coba memaparkan berbagai
cara, mulai dari cara yang sudah pernah saya coba.

Sebelum kita masuk ke cara pertama, ada baiknya jika anda perhatikan beberapa syarat penting
yang harus dipenuhi jika ingin mencari uang melalui blog anda :
1. Pastikan blog anda sudah memiliki cukup konten/artikel
2. Selain konten, blog juga harus memiliki traffik yang cukup tinggi (lebih bagus jika traffik berasal
dari mesin pencari)
3. Blog haruslah memiliki Niche(topik) yang menarik contoh : Kesehatan, kecantikan, komputer,
wanita, berita, dan masih banyak lainnya.
4. Blog anda terdaftar di search engine (Google, Bing, Yahoo)

5. Memiliki peringkat Alexa yang baik.
Jika syarat-syarat di atas sudah anda penuhi, maka sekarang tinggal bagaimana kita mengelola
blog kita agar dapat menghasilkan uang. Lihat cara-cara di bawah !

1. Menggunakan Layanan Iklan PPC
A. Google Adsense

PPC (Pay Per Click) atau CPC (Cost Per Click) adalah jenis model iklan yang prosesnya adalah
anda akan dibayar ketika iklan yang anda tampilkan tersebut di klik oleh orang lain, dalam hal ini
visitor blog anda.
Sejauh ini saya rasa layanan iklan PPC yang paling meyakinkan masih di pegang oleh satu nama
yaitu Google Adsense. Hal tersebut dikarenakan Google Adsense memiliki level harga yang cukup
tinggi untuk setiap kliknya. Kisaran klik untuk blog Indonesia bisa mencapai $0.3 - $0.5 dengan
keyword tertentu.
Selain harga klik yang relatif lebih tinggi, iklan yang dimunculkan oleh Google Adsense terbilang
cukup eksklusif. Banyak juga perusahaan dagang besar yang mengiklankan iklannya di Google
Adsense. Itulah mengapa banyak blogger yang berminat untuk menjadi publisher mereka.
Dibalik segala kelebihannya, ternyata mendaftar Google Adsense terbilang cukup sulit. Tidak sedikit
juga blogger Indonesia, termasuk saya yang pernah ditolak Google Adsense sebanyak 5 kali sampai
akhirnya diterima. Banyak sekali persyaratan yang dibuat oleh mereka jika ingin menjadi publisher,

yang intinya adalah sebagai berikut :

Blog anda haruslah memiliki cukup banyak konten/artikel


Artikel tidak boleh hasil copy paste (Google sangat tidak menyukai hal ini)



Blog anda haruslah memiliki Niche yang jelas



Konten artikel yang anda miliki tidak boleh mengandung unsur perjudian, pembajakan,
pornografi, pelecehan SARA dan sejenisnya
Jika anda merasa sudah memenuhi kriteria tersebut, maka segera daftarkanlah blog anda ke
Google Adsense dan segera terjun menjadi publisher mereka.

B. Kliksaya (PPC Lokal)


Selain PPC dari Google, ada juga PPC lokal yang bisa anda coba. Kebetulan saya pernah mencoba
menggunakan layanan dari Kliksaya.com . Ini bisa menjadi alternatif lain bagi anda apabila anda
ditolak atau belum memenuhi persyaratan untuk mengikuti PPC dari Google tersebut.
Kliksaya sendiri membuka harga klik dari kisaran Rp.300 - Rp 850 per kliknya. Metode pembayaran
yang digunakan pun lebih mudah karena dapat melalui transfer bank lokal di Indonesia. Jenis iklan
yang ditampilkan pun bisa berupa teks dan banner. Berikut adalah contoh bentuk iklan dari Kliksaya.

Untuk menjadi publisher dari kliksaya, anda juga harus memenuhi syarat yang ditentukan. Tidak
perlu takut, karena persyaratan yang ditentukan tidak begitu sulit yaitu harus memiliki 10.000 pages
view perbulannya.

C. Adsensecamp (PPC Lokal)

Adsensecamp juga merupakan layanan PPC Lokal yang tidak jauh berbeda dari Kliksaya.
Adsensecamp sendiri memiliki kantor di daerah Jalan Perintis Yogyakarta. Berbeda dengan
Kliksaya, harga yang dihasilkan dari klik Adsensecamp berkisar di Rp.300 .
Untuk mendaftar layanan PPC ini tidak dibutuhkan syarat yang berat. Bahkan saya pernah mencoba
mendaftarkan sebuah blog baru dan berhasil di terima sebagai publisher mereka.

2. Menjalankan Program Affiliate


Sebelum kita berbicara lebih jauh biarkan saya memaparkan terlebih dahulu apa itu Affiliate. Affiliate
adalah salah satu model bisnis online yang aktifitas bisnisnya adalah menjadi seperti perantara atau
makelar. Sebenarnya model seperti ini sudah ada di dunia offline, tapi hanya metode nya saja yang
di

buat

online.

Sehingga

namanya

berubah

menjadi

Affiliate.


Contoh mudahnya begini. Ada sebuah toko online besar yang menjual berbagai jenis produk.
Mereka menerapkan model Affiliate untuk pada blogger yang bersedia menjadi publisher. Kebetulan
saya

menjadi publisher

mereka dan

saya

menayangkan

iklan

mereka di

blog

saya.


Mereka tidak membayar sepeserpun, walaupun iklan sudah saya pasang di blog saya.. Tapi saya
baru akan di bayar jika ada pengunjung dari blog saya yang mengklik iklan tersebut dan kemudian
MEMBELI produk mereka. Sengaja saya beri huruf kapital. Kata kunci disini adalah MEMBELI, jadi
para pengunjung yang mengklik iklan yang anda pasang harus MEMBELI produk mereka dahulu
baru

kemudian

anda

di

bayar

Pembayaran dalam model Affiliate sering diseut sebagai komisi. Komisi biasanya berkisar dari 8%20% dari harga jual produk tersebut. Ini bisa jadi lebih menguntungkan daripada model PPC jika
harga produk tersebut semakin mahal. Tapi pastinya itu juga akan menambah kesulitan anda.
Jika anda tertarik mengikuti program Affiliate ini, saya punya beberapa nama di bawah ini :


ZALORA Affiliate (Pernah saya ikuti)




Gramedia Affiliate



Berkah Herbal



Amazon Affiliate

3. Membuka Lapak Pemasangan Banner

Saya rasa cara ini cukup banyak di lakukan oleh teman-teman blogger. Jika model PPC dan Affiliate
menggunakan pihak ketiga sebagai perantara, maka dengan model ini kita sendiri yang mengatur
mulai dari peletakan iklan banner hingga masalah pembayaran.
Tapi untuk dapat menerapkan metode ini di blog, blog anda haruslah memiliki nilai jual terlebih
dahulu. Bagaimana anda mengetahuinya ? Cara paling gampangnya cukup lihat dari jumlah visitor

anda perhari dan ranking Alexa yang anda miliki. Jika menurut anda sudah mencukupi maka anda
bisa memasang lapak banner.. Contoh seperti ini :

Misal saja, untuk ukuran iklan baner 125 X 125 anda menyediakan 5 buah tempat dengan
dikenakan biaya sebesar Rp.50.000 sebulan. Lalu anda juga membuat iklan dengan ukuran 720 X
60 dengan biaya Rp.200.000 perbulan dan yang terakhir iklan ukuran 330 X 280 sebanyak 4 buah
dengan biaya Rp. 100.000 per bulannya. Bila dikalkulasikan maka dalam satu bulan anda akan
mendapat Rp.850.000.
Harga tersebut dapat menjadi lebih mahal diikuti dengan perkembangan pengunjung blog anda. Jadi
anda bisa mendapatkan penghasilan maksimal dari model ini.
Saya rasa cara-cara di atas masih sedikit dari berbagai cara yang digunakan oleh rekan-rekan
blogger sekalian dalam memonetisasi blognya. Jadi apabila anda memiliki cara lain yang menurut
anda lebih efektif, anda bisa share di kolom komentar.. Terima kasih telah membaca artikel Cara
Mendapatkan Uang Dari Blog.

rizqifatkhur@gmail.com.

rizqiftkhur@gmail.com
thisismyway


https://support.google.com/blogger/answer/175250?hl=id