Analisis Efisiensi Penggunaan Modal Kerja Perusahaan Dengan Rasio Keuangan Pada PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan

ABSTRAK
Analisis Efisiensi Penggunaan Modal Kerja Perusahaan Dengan Rasio
Keuangan Pada PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan

Devi Yanni Sitorus
090907058
Harris Pinagaran Nst, SE, MM

Perusahaan membutuhkan modal kerja untuk melaksanakan kebutuhan
investasi dan kegiatan operasional perusahaan sehari-hari. Untuk dapat mencabai
laba ataupun keuntungan yang maksimal adalah dengan menggunakan modal
kerja secara efisien. Manajemen modal kerja yang efisien sangat diperlukan dalam
perusahaan sebagai syarat pertumbuhan dan kelangsungan hidup perusahaan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kondisi keuangan
PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan dengan menghitung efisiensi
penggunaan modal kerja dengan menggunakan rasio likuiditas dan rasio aktivitas.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Metode yang
digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Teknik pengumpulan
data yang digunakan adalah dokumentasi dan kepustakaan melalui laporan
keuangan dan buku. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data
deskriptif dengan analisis rasio keuangan. Data yang diperoleh dikumpulkan,

disusun, diinterpretasikan dan dianalisis sehingga memberikan keterangan untuk
pemecahan masalah dan tujuan yang akan dicapai. Penelitian ini dilaksanakan di
PT.Perkebunan Nusantara III (Persero) yang berlokasi di Jl. Sei Batanghari No. 2
Medan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT Perkebunan Nusantara memiliki
likuiditas perusahaan yang cukup baik namun masih memiliki current ratio yang
belum mencapai standar industri. Berdasarkan rasio aktivitas efisiensi penggunaan
modal kerja belum cukup baik karena nilai total asset turn over yang masih
dibawah standar rasio industri.
Kata kunci: Analisis Efisiensi, Modal Kerja, Rasio Keuangan

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT
Working Capital Efficiency Analysis Using Financial Ratios In Company at
PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan

Devi Yanni Sitorus
090907058
Haris Pinagaran Nst, SE, MM


Companies need working capital to carry out the investment needs and
activities of daily company operations. In order to achieve maximum profit or
advantage is to use working capital efficiently. Efficient working capital
management is indispensable in the company as a condition for the growth and
survival of the company.
The purpose of this study is to determine the financial condition at PT
Perkebunan Nusantara III (Persero) whether the use of working capital has
achieved an efficiency of liquidity ratios and activity ratios.
The type of research in this study is qualitative research. The method that is
used in this research is descriptive method. The data collection techniques used
documentation and literature through the financial statements and books. The data
analysis technique used descriptive data analysis with financial ratio analysis. The
data obtained were collected, compiled, interpreted and analyzed so as to provide
information for solving problems and goals to be achieved. The research was
conducted in PT.Perkebunan Nusantara III (Persero) which is located on Jl. Sei
Batanghari No. 2 Medan.
The results showed that PT Nusantara Plantation has a pretty good liquidity
but still have not reached the current ratio standard industry. Based on the activity
ratio, the working capital use efficiency is not good enough because the value of

the total assets turnover ratio is below the standard industry.

Key Word: Efficiency Analysis, Working Capital, Financial Ratios

Universitas Sumatera Utara