KARAKTERISTIK TINGKAT PENANAMAN NILAI UT

KARAKTERISTIK TINGKAT PENANAMAN NILAI UTAMA TNI AL
MELALUI PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA
Abstrak
Karakteristik penanaman nilai utama Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI
AL) bagi Kadet Akademi Angkatan Laut (AAL) diantaranya disiplin, teliti, benar, dan kerja
keras masih bersifat umum dalam tiga tingkatan yaitu memahami, menghayati dan memiliki
serta belum dideskripsikan secara khusus sehingga masih sulit dioperasionalkan dalam
pembelajaran. Di sisi lain pemecahan masalah matematika dapat digunakan untuk penanaman
nilai-nilai dalam matematika dan pembelajaran matematika. Nilai-nilai dalam matematika dan
pendidikan matematika diantaranya disiplin, cermat, kesemestaan, ketat, dan tekun mirip dengan
nilai-nilai utama TNI AL tersebut di atas. Dengan demikian memungkinkan untuk dilaksanakan
penelitian untuk memperoleh deskripsi karakteristik penanaman nilai utama TNI AL melalui
pemecahan masalah matematika.
Tujuan dari penelitian ini adalah memperoleh deskripsi karakteristik setiap tingkat
penanaman nilai utama TNI AL yang valid dan reliabel melalui pemecahan masalah matematika.
Penelitian dilaksanakan di AAL Surabaya dengan subjek Kadet tingkat III jurusan Pelaut.
Teknik pemilihan subjek dilaksanakan dengan mencari subjek yang diperkirakan memenuhi
kriteria penanaman nilai utama TNI AL berdasarkan informasi dari dosen, pelatih dan Komandan
Peleton. Data karakteristik diperoleh melalui penyelesaian tertulis masalah matematika dan
wawancara mendalam berbasis masalah matematika yang sama dengan penyelesaian tertulis
terhadap subjek penelitian. Kemudian dilakukan triangulasi metode dari hasil tes tertulis dan

hasil wawancara berbasis tes untuk memperoleh karakteristik individu. Selanjutnya metode
perbandingan tetap dilakukan pada karakteristik individu tersebut untuk memperoleh perumusan
teoretik karakteristik tingkat penanaman nilai utama TNI AL.
Deskripsi karakteristik penanaman nilai utama TNI AL melalui pemecahan masalah
matematika pada tingkat memahami adalah sebagai berikut.
Karakteristik nilai disiplin, yaitu: perhatian pada aturan yang harus digunakan dalam
menyelesaikan masalah matematika; tidak konsisten dalam melaksanakan aturan matematika
yang relevan, terutama untuk hal-hal kecil ; penerimaan dan respon perintah yang diberikan
untuk menyelesaikan masalah matematika sesuai aturan yang relevan; pelaksanaan perintah
penyelesaian masalah matematika tidak sesuai proporsi perintah yang diberikan; pengertian
terhadap aturan yang harus ditaati tetapi dalam menyelesaikan masalah matematika yang harus
diselesaikan, tidak sungguh-sungguh, yang penting selesai. Karakteristik nilai teliti, yaitu:
penerimaan dan respon pada ketelitian yang harus dilakukan dalam menyelesaikan masalah
matematika yang diberikan; tidak konsisten dalam ketelitiannya menyelesaikan masalah
matematika terutama untuk hal-hal kecil; kurang peduli dengan ketelitian hasil perhitungan;
kurang peduli dengan ketelitian proses penyelesaian masalah matematika yang dilakukan.
Karakteristik nilai benar, yaitu: penerimaan dan respon dalam hal kebenaran penyelesaian
masalah matematika; kurang perhatian terhadap kebenaran penyelesaian masalah matematika;
kurang peduli dengan proses penyelesaian masalah matematika yang benar dan yang penting
mengerjakan tugas yang diberikan saja. Karkateristik nilai kerja keras, yaitu: penerimaan dan

respon untuk bekerja keras daalam menyelesaikan masalah matematika; kurang kerja keras
dalam menyelesaikan masalah matematika yang diberikan dan yang penting mengerjakan tugas
yang diberikan saja.

Deskripsi karakteristik penanaman nilai utama TNI AL melalui pemecahan masalah
matematika pada tingkat menghayati adalah sebagai berikut:
Karakteristik nilai disiplin, yaitu: pengertian dan penerimaan aturan penyelesaian masalah
matematika yang harus ditaati; pengertian terhadap perintah yang diberikan dalam
menyelesaikan masalah matematika dan pelaksanaan perintah sesuai urutan dan proporsi yang
diberikan; pengertian terhadap aturan yang harus ditaati dan adanya upaya untuk menunjukkan
ketaatan pada aturan dalam penyelesaian masalah matematika yang diberikan, dengan baik.
Karakteristik nilai teliti, yaitu: adanya upaya untuk menunjukkan ketelitian dalam melaksanakan
pekerjaan penyelesaian masalah matematika yang diberikan; ketidakkonsistenan dalam ketelitian
penyelesaian masalah matematika yang diberikan. Karakteristik nilai benar, yaitu: adanya upaya
untuk menunjukkan kebenaran dalam melaksanakan pekerjaan penyelesaian masalah
matematika; perhatian pada kebenaran penyelesaian masalah matematika, kecuali pada bagian
kecil yang kurang teramati dengan baik; peduli dengan kebenaran mulai dari kebenaran proses
sampai dengan kebenaran hasil penyelesaian masalah matematika. Karakteristik nilai kerja keras,
yaitu: adanya upaya untuk menunjukkan kerja keras dan kesungguhan dalam menyelesaikan
masalah matematika yang diberikan; adanya kerja keras untuk mencapai hasil sesuai dengan

perintah tugas penyelesaian masalah matematika yang diberikan.
Deskripsi karakteristik penanaman nilai utama TNI AL melalui pemecahan masalah
matematika pada tingkat memiliki adalah sebagai berikut :
Karakteristik nilai disiplin, yaitu: pengertian terhadap perintah yang diberikan dan sudah
melaksanakan perintah sesuai aturan yang ada untuk menyelesaikan masalah matematika;
pelaksanaan penyelesaian masalah matematika secara tuntas mulai dari proses awal sampai
dengan pengecekan kembali secara menyeluruh dan mendetail proses penyelesaian masalah
matematika yang sudah dilakukan; kemampuan mengorganisasikan secara konsisten
pengetahuan tentang aturan dan perintah yang diberikan dalam pelaksanaan penyelesaian
masalah matematika. Karakteristik nilai teliti, yaitu : konsistensi dalam ketelitian yang tinggi
dalam proses penyelesaian masalah matematika; ketelitian yang tinggi, baik dalam proses
maupun dalam hasil dengan pengecekan kembali secara menyeluruh proses penyelesaian
masalah matematika yang sudah dikerjakan; kemampuan mengorganisasikan secara konsisten
tingkat ketelitian yang tinggi baik dalam proses sampai dengan hasil penyelesaian masalah
matematika. Karakteristik nilai benar, yaitu: konsistensi pada tingkat kebenaran yang tinggi
dalam proses penyelesaian masalah matematika; kebenaran yang tinggi, baik dalam proses
maupun dalam hasil dengan pengecekan kembali secara menyeluruh proses penyelesaian
masalah matematika yang sudah dikerjakan; kemampuan mengorganisasikan secara konsisten
tingkat kebenaran penyelesaian masalah matematika mulai dari proses penyelesaian sampai
dengan hasil yang diperoleh. Karakteristik nilai kerja keras, yaitu: konsistensi dan kesungguhan

dalam menyelesaikan masalah matematika; keuletan yang tinggi dalam menyelesaikan masalah
matematika agar berhasil dengan baik; kemampuan mengorganisasikan kesungguhan dan
keuletan yang tinggi dalam menyelesaikan masalah matematika agar berhasil dengan baik.
Berdasarkan hasil penelitian ini, disarankan untuk dilakukan penelitian aplikasi di
lingkungan TNI/ TNI AL, diupayakan untuk mengembangkan pembelajaran matematika yang
berbasis pendidikan nilai serta dibiasakan bagi Kadet terhadap berbagai kegiatan dalam
pembelajaran matematika sebagai salah satu bentuk penanaman nilai Utama TNI AL.
Kata kunci : karakteristik, penanaman nilai, pemecahan masalah matematika