S PJKR 1001576 Chapter5

93

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan
Berdasarkan hasil pengamatan, pengolahan dan analisis data melalui prosedur
statistika, penulis mengambil keputusan sebagai hasil dari proses penelitian ini
adalah :

1. Terdapat perbedaan motivasi belajar dalam permainan sepakbola antara model
pembelajaran

langsung

dengan

model

pembelajaran


inkuiri.

Model

pembelajaran Inkuiri lebih besar pengaruhnya terhadap motivasi belajar siswa
dibandingkan model pembelajaran langsung.
2. Terdapat perbedaan hasil belajar permainan sepakbola antara model
pembelajaran

langsung

dengan

model

pembelajaran

inkuiri.


Model

pembelajaran langsung lebih besar pengaruhnya terhadap hasil belajar
permainan sepakbola dibandingkan model pembelajaran inkuiri.
3. Terdapat perbedaan motivasi belajar dan hasil belajar permainan sepakbola
antara model pembelajaran langsung dengan model pembelajaran inkuiri.
Model pembelajaran inkuiri lebih besar pengaruhnya terhadap motivasi belajar
dan hasil belajar permainan sepakbola dibandingkan model pembelajaran
langsung.
B. Saran
Saran-saran yang dapat penulis kemukakan berkaitan dengan hasil penelitian
ini adalah sebagai berikut :
1.

Bagi Guru atau pelatih
Bagi para guru pendidikan jasmani, pembina ekstrakurikuler dan pelatih
sepakbola agar dapat menerapkan permainan untuk pemahaman yang terdapat

Moch RamdhanAbdul Fatah, 2014
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG DAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP

MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR PERMAINAN SEPAKBOLA DI SMAN 15 BANDUNG
Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

94

dalam konsep pembelajaran, untuk menambah pemahaman siswa maupun
atlet dalam permainan sepakbola. Agar dapat menampilkan keterampilan
permainan yang baik dalam permainan sepakbola.
2.

Bagi Mahasiswa
Bagi rekan mahasiswa yang akan mengadakan penelitian mengenai pengaruh
model pembelajaran langsung maupun model pembelajaran inkuiri, penulis
menyarankan untuk melakukan penelitian di sekolah dengan menggunakan
media audio visual agar siswa lebih paham dan lebih jelas dalam memahami
taktik dalam permainan sepakbola.

3.

Bagi Peneliti dan Pembaca

Diharapkan dapat melakukan penelitian lebih lanjut khususnya pada
penelitian kuantitaf eksperimen untuk menganalisis data yang diperoleh dari
pengaruh model pembelajaran langsung dengan model pembelajaran inkuiri
terhadap motivasi dan hasil belajar permainan sepakbola.

Moch RamdhanAbdul Fatah, 2014
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG DAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP
MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR PERMAINAN SEPAKBOLA DI SMAN 15 BANDUNG
Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu