Standar Nasional Indonesia SNI untuk Produk Elektronika

58 Kelas X SMASMKMAMAK Semester 2 Pencapaian K3 dalam lingkungan kerja yang terbaik adalah dengan melaku- kan pencegahan terhadap terjadinya kondisi sakit maupun kecelakaan kerja. Upaya pencapaian K3 di antaranya seperti berikut. - Pelaksanaan SOP secara tepat, konsisten dan berkelanjutan. - Melakukan pemeriksaan terhadap bahan dan alat kerja secara berkala. - Menjaga kesehatan dan pemantauan kesehatan dengan pemeriksaan berkala.

c. Standar Nasional Indonesia SNI untuk Produk Elektronika

Kementerian Perindustrian melindungi pasar dalam negeri dari masuknya produk impor dengan mengeluarkan ketentuan Standar Nasional Indonesia SNI wajib bagi barang elektronik yang telah memiliki kompetensi tinggi di Indonesia. Saat ini masih banyak barang impor yang belum memenuhi standar SNI. SNI juga akan meningkatkan daya saing dan kualitas produk nasional sehingga bisa lebih diminati masyarakat. Penggunaan bahan baku dari dalam negeri juga akan diutamakan untuk meningkatkan daya saing produk nasional, karya bangsa kita sendiri. Standar Nasional Indonesia SNI adalah satu-satunya standar yang berlaku secara nasional di Indonesia. Kementerian Perindustrian menyusun SNI untuk produk-produk elektronik. Pengujian barang elektronik dilakukan oleh Balai Besar Bahan dan Barang Teknik BP4T serta Balai Riset dan Standardisasi Baristan Surabaya. SNI dirumuskan oleh Panitia Teknis dan ditetapkan oleh Badan Sertiikasi Nasional. Kegiatan Sertiikasi Produk Penggunaan Tanda SNI SPPT SNI untuk produk peralatan listrik dan elektronik dilakukan oleh Lembaga Sertiikasi Produk LSPro. Pembinaan dan pengawasan terhadap pelaksanaan Pengakuan Serti- ikat Produk dan Laporan Hasil Uji oleh LSPro dalam negeri serta penerapan SNI atas produk peralatan listrik danatau elektronik dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Pembina Industri, Kementerian Perindustrian. Pengawasan yang dilakukan meliput: standar yang membahayakan kesehatan; keamanan dan keselamatan; dan kualitas lingkungan hidup. SNI produk elektronik telah dite- rapkan secara wajib kepada pompa air, setrika listrik, dan tabung televisi sejak tahun 2013. SNI untuk 37 produk elektronik lainnya sedang dikembangkan pada tahun yang sama. Latihan 4 Individual 1. Pada industri elektronik, sumber bahaya apa saja yang dapat mengganggu kesehatan? Jelaskan satu per satu. 2. Pada industri elektronik, sumber bahaya apa saja yang sekiranya dapat menimbulkan kecelakaan kerja? Jelaskan satu per satu. 3. Buatlah satu SOP yang dapat mencegah kecelakaan itu terjadi. Rek ayasa Di unduh dari : Bukupaket.com 59 Prakarya dan Kewirausahaan D. Cara Merancang Alat Pengatur Gerak Sederhana 1. Mencari Ide Produk rekayasa alat pengatur gerak sederhana merupakan produk tepat guna yang dibeli konsumen terutama karena fungsinya. Ide perancangan produk rekayasa dengan gerak sederhana harus dimulai dengan pengamatan terhadap kebutuhan yang ada pada kehidupan sehari-hari, baik untuk kebutuhan rumah tangga maupun kebutuhan industri seperti industri pengolahan dan budidaya. Contohnya apabila di daerah sekitarmu terdapat industri pengolahan keripik buah yang membutuhkan pemanas, ide yang muncul adalah membuat mesin pemanas yang dapat bergerak untuk membalik buah secara berkala sehingga tidak terjadi pemanasan yang berlebih pada salah satu sisinya. Tentu saja kemunculan ide tidak begitu saja, melainkan harus disertai dengan beberapa riset. Pertanyaan menyangkut kebutuhan fungsi produk rekayasa antara lain seperti berikut. - Produk rekayasa bergerak apa yang dibutuhkan? - Siapa yang akan menggunakan produk kerajinan tersebut? - Di mana akan digunakan? Pertanyaan untuk memahami proses yang sudah ada antara lain seperti berikut. - Bagaimana prinsip kerja suatu proses yang sudah ada? - Pengembangan fungsi apa yang dibutuhkan pada proses tersebut? Pertanyaan untuk pengembangan desain produk rekayasa mekanik antara lain seperti berikut. - Bagaimana cara kerja mekanik dan rangkaian mekanik yang dibutuhkan? - Bahanmaterial apa yang akan dipakai untuk bagian mekanik? - Proses produksi dan alat apa yang dibutuhkan untuk memproduksi rang- kaian mekanik tersebut? - Bagaimana bentuk casing yang tepat untuk melindungi pengguna dari bahaya yang mungkin ditimbulkan oleh gerakan mekanik dan sumber arus AC? - Bahanmaterial apa yang akan dipakai untuk bagian casing? - Proses produksi dan alat apa yang dibutuhkan untuk memproduksi casing tersebut? Rek ayasa Di unduh dari : Bukupaket.com 60 Kelas X SMASMKMAMAK Semester 2 2. Membuat GambarSketsa Susunlah beberapa rencana atau rancangan dari produk rekayasa yang akan dibuat. Rancangan terbagi atas rancangan rangkaian mekanik dan rancangan casing. Gambarkan idemu sebanyak-banyaknya dan detail untuk setiap bagian dari produk rekayasa mekanik tersebut. 3. Pilih Ide Terbaik Setelah kalian menghasilkan banyak ide-ide dan menggambarkannya dengan sketsa, mulai pertimbangkan ide mana yang paling baik, menyenangkan, dan memungkinkan untuk dibuat. 4. Perencanaan Produksi Tahap selanjutnya adalah membuat perencanaan untuk proses produksi atau proses pembuatan produk rekayasa mekanik tersebut. Tuliskan prosedur dan langkah-langkah kerja secara jelas dan detail. 5. Pembuatan Produk Rekayasa Pembuatan produk mekanik terbagi atas produksi rangkaian mekanik dan produksi casing. Kedua proses produksi tersebut dimulai dengan tahap per- siapan tempat kerja, bahan, dan alat. Tahap selanjutnya adalah pengerjaan. Kerjakan setiap tahap sesuai dengan perencanaan produksi yang sudah dibuat sebelumnya. Pembuatan produk rekayasa mekanik diakhiri dengan evaluasi terhadap produk yang telah dibuat, apakah produk tersebut dapat berfungsi dengan baik? Apakah sudah sesuai dengan ide, bayangan, dan harapan kita? Apabila belum, perbaikan apa yang harus kita lakukan agar produk rekayasa yang dihasilkan lebih berkualitas? E. Pengemasan dan Perawatan Alat Pengatur Gerak Sederhana Kemasan produk rekayasa pengatur gerak memiliki fungsi utama untuk melin- dungi produk dari benturan. Benturan dapat menyebabkan sistem mekanik dan elektronik di dalamnya terganggu dan dapat membuat produk tidak berfungsi. Berbeda dengan produk konsumsi consumer goods yang dapat dibeli oleh konsumen setiap saat, produk rekayasa pada umumnya dibeli saat pengguna membutuhkannya dan hanya satu kali. Kemasan produk rekayasa harus memiliki estetika lebih untuk meyakinkan calon pembeli bahwa produk tersebut memiliki kualitas yang baik. Kesan tersebut dapat diperoleh dengan menginformasikan keunggulan dari produk alat rekayasa tersebut. Rek ayasa Di unduh dari : Bukupaket.com 61 Prakarya dan Kewirausahaan Buatlah beberapa rencana Sumber: http:www.irebrand.co.ukpackaging-design-greenwood.asp Gambar 2.24 Kemasan kipas angin yang memiliki keunggulan produk tidak mengeluarkan suara silent Sumber: http:www.gilesandposner.comamerican-originals-ice-cream-maker.html Gambar 2.25 Kemasan produk alat pembuat es krim yang menggambarkan cita rasa es krim yang akan dihasilkan Rek ayasa Di unduh dari : Bukupaket.com 62 Kelas X SMASMKMAMAK Semester 2 Perawatan produk mekanik terutama dilakukan untuk memastikan setiap persambungan dapat bekerja dengan baik. Bila terbuat dari logam, bagian logam tersebut dapat diberi pelumas secara berkala. Persambungan juga harus dipasti- kan bebas dari debu dan kotoran yang dapat mengganggu gerak yang akan dihasilkan. Selain bagian mekanik, bagian elektronik dan sumber arus harus dipas- tikan dalam kondisi baik, atau tidak menimbulkan potensi bahaya, misalnya ke- munculan percikan api. Sumber: http:brandient.comenclient27domo Gambar 2.26 Kemasan vacum cleaner yang dilengkapi dengan keterangan itur dan spesiikasi produk Sumber: http:www.boiseinc.comtharcoproductsprotective-packaging.html Gambar 2.27 Pengaman bagian dalam kemasan Rek ayasa Di unduh dari : Bukupaket.com 63 Prakarya dan Kewirausahaan F. Wirausaha di Bidang Alat Pengatur Gerak Sederhana 1. Motivasi Berwirausaha di Bidang Alat Pengatur Gerak Sederhana Indonesia memiliki banyak potensi alam yang dapat diolah dengan bantuan produk rekayasa. Perhatikan lingkungan sekitar tempat tinggalmu. Apabila kamu tinggal di wilayah pantai, amati dan pikirkan aktivitas dan industri apa yang membutuhkan produk rekayasa. Apabila kamu tinggal di pegunungan, amati dan pikirkan juga hal tersebut. Apabila kamu tinggal di padang savana, pikirkan produk rekayasa apa yang dibutuhkan di sana. Kekayaan alam Indone- sia patut disyukuri dengan pemanfaatan yang tepat didukung oleh kreativitas di bidang rekayasa. Produk rekayasa selalu dibutuhkan untuk mempermudah dan memberikan kenyamanan pada kehidupan manusia. Produk rekayasa dapat menjadi manfaat bukan hanya bagi individu perorangan, tetapi juga dapat dimanfaatkan untuk orang banyak, misalnya produk rekayasa yang digu- nakan dalam industri kecil. 2. Dasar Kewirausahaan Wirausaha berasal dari kata wira dan usaha. Arti kata wira adalah pejuang, utama, gagah, berani, teladan, dan jujur. Arti kata usaha adalah kegiatan yang dilakukan. Pengertian wirausaha adalah orang yang pandai atau berbakat mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun kegiatan untuk mengadakan produk baru, mengatur permodalan serta memasarkannya. Pelaku wirausaha disebut wirausahawan atau entrepreneur. Kegiatan yang bersifat kewirausahaan misalnya a menghasilkan produk baru dengan cara baru pula, b menemukan peluang pasar baru dengan menghasilkan produk baru pula, c mengombinasikan faktor-faktor produksi dengan cara baru, d mendukung budaya yang mendorong eksperimen yang kreatif, d an e mendorong perilaku eksperimen dll. Wirausahawan adalah seorang yang mandiri, orang yang memiliki perusahaan sebagai sumber penghasilannya. Dengan perkataan lain, ia tidak menggan- tungkan diri untuk penghasilannya kepada orang lain. Wirausaha adalah kegiatan yang sangat mulia karena selain bisa menghidupi dirinya sendiri dan keluarganya, juga banyak dampak positif lain dari akti vitasnya, di antaranya seperti berikut. a Menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat. b Memanfaatkan sumber-sumber bahan baku yang belum digunakan sehingga menjadi bermanfaat bagi masyarakat. Rek ayasa Di unduh dari : Bukupaket.com 64 Kelas X SMASMKMAMAK Semester 2 c Sumber devisa bagi pemerintah. d Secara keseluruhan mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Kewirausahaan, seperti tercantum dalam lampiran Keputusan Menteri Koperasi dan Pembinaan Pengusahan Kecil Nomor 961KEPMXI1995, adalah semangat, sikap, perilaku dan kemampuan seseorang dalam menangani usaha atau kegiatan yang mengarah pada upaya mencari, menciptakan serta mene- rapkan cara kerja, teknologi, dan produk baru dengan meningkatkan eisiensi dalam rangka memberikan pelayanan yang lebih baik dan atau memperoleh keuntungan yang lebih besar. Entrepreneurship adalah sikap dan perilaku yang melibatkan keberanian mengambil risiko, kemampuan berpikir kreatif dan inovatif. Kewirausahaan adalah kemampuan menciptakan sesuatu yang baru secara kreatif dan inovatif untuk mewujudkan nilai tambah Overton, 2002. Kreatif berarti menghasilkan sesuatu yang belum pernah ada sebelumnya, misalnya membuat wirausaha pengolahan produk sabun dengan aroma, bentuk dan kemasan yang belum pernah ada sebelumnya. Inovatif berarti memperbaiki, memodiikasi, dan mengembangkan sesuatu yang sudah ada, seperti mem- buat casing dan kemasan baru dari produk yang sudah ada. Nilai tambah berarti memiliki nilai lebih dari sebelumnya. Nilai tambah suatu produk diperoleh dari inovasi dan kreativitas dalam mengembangkan produk rekayasa dengan gerak sederhana. 3. Karakter dan Sikap Kewirausahaan Sikap yang harus ada dalam jiwa seorang wirausahawa adalah kreativitas, inisiatif, dan percaya diri. Ciri-ciri seorang wirausahawan adalah seperti berikut.

a. Percaya diri self confidence