Membaca Bacaan Menggunakan Teknik Membaca Intensif

Bab 7 Transportasi 89

A. Membaca

Apakah kalian pernah mendengar kata transportasi? Apa yang dimaksud dengan transportasi? Benar sekali, transportasi merupakan suatu sistem pengangkutan barang maupun manusia dari tempat satu ke tempat lain dengan menggunakan berbagai jenis kendaraan sesuai dengan kemajuan teknologi. Apakah kalian juga mengetahui jenis-jenis transportasi? Tentu saja kalian bisa menyebutkannya. Jenis transportasi ada tiga, yaitu transportasi darat, air, dan udara. Sarana apa saja yang termasuk ke dalam transportasi darat, air, dan udara? Tentunya kalian bisa menyebutkannya masing-masing

1. Membaca Bacaan Menggunakan Teknik Membaca Intensif

Apa yang dimaksud dengan teknik membaca intensif? Apakah di antara kalian ada yang mengetahui? Teknik membaca intensif adalah teknik membaca yang menitikberatkan pada persoalan pemahaman yang mendalam hingga hal-hal yang rinci. Sekarang, bacalah bacaan berikut dengan saksama Transportasi di Indonesia Negara Indonesia adalah negara kepulauan yang penduduknya berjumlah lebih dari dua ratus juta orang. Pulau-pulau di Indonesia, baik besar maupun kecil, kurang lebih berjumlah 13.000 pulau. Untuk pergi dari satu daerah atau satu pulau ke pulau lainnya, tentu saja seseorang memerlukan suatu alat transportasi. Dalam hal ini, transportasi menjadi suatu hal yang sangat penting karena sangat dibutuhkan. Di Indonesia, seseorang sudah terbiasa berpindah-pindah dari satu kota ke kota lain untuk bekerja ataupun bersekolah. Orang Indonesia memang tidak banyak yang memiliki mobil pribadi, namun ada banyak alat transportasi yang bisa mereka gunakan. Tranportasi darat, air, maupun udara sudah tersedia. Selain mobil, bus, dan truk, di jalan raya juga banyak kita jumpai seseorang yang beraktivitas Sumber: www.indonesiacare.com Di unduh dari : Bukupaket.com Bahasa Indonesia SDMI 4 90 dengan menggunakan kendaraan kecil seperti sepeda, becak, maupun kendaraan bermotor. Dahulu di kota Jakarta banyak terdapat kendaraan roda tiga yang bernama bemo dan bajaj. Saat ini keberadaan bemo sudah sangat jarang. Selain sering menimbulkan kemacetan dan banyak menimbulkan polusi udara, bemo juga menimbulkan polusi suara. Oleh karena itu, sekarang keberadaan bemo diganti dengan kendaraan yang lebih ramah lingkungan. Di kota-kota yang banyak dikunjungi oleh turis, seperti Yogyakarta dan Solo, juga tersedia alat transportasi yang bernama dokar. Dokar adalah kendaraan yang ditarik oleh kuda. Perjalanan naik dokar lebih menarik dan menyenangkan karena pelan-pelan dan tidak ada ribut. Dengan demikian, kita bisa menikmati suasana perjalanan. Selain jenis transportasi darat seperti yang telah disebutkan di atas, di Indonesia juga tersedia transportasi air dan udara. Di daerah Sumatra, Kalimantan, dan Papua sungai- sungai juga bisa dipakai sebagai Sarana transportasi. Banyak sungai-sungai besar yang dijadikan sebagai jalur transportasi antardaerah. Selain itu, jika kita ingin pergi dari satu pulau ke pulau yang lain, kita bisa naik pesawat ataupun kapal laut. Sumber: http:web.uvic.cahrdindonesianunit12trans1.htm, karya Martin Holmes, dengan pengubahan Apakah kalian sudah membaca bacaan di atas? Sekarang, jawablah pertanyaan- pertanyaan di bawah ini 1. Berapakah jumlah pulau di Indonesia? 2. Jenis tranportasi apa saja yang ada di Indonesia? 3. Mengapa saat ini keberadaan bemo sudah sangat jarang? 4. Daerah mana saja yang masih banyak menggunakan transportasi air? 5. Mengapa transportasi menjadi hal yang sangat penting dan dibutuhkan? Pelatihan Di unduh dari : Bukupaket.com Bab 7 Transportasi 91

2. Mencari Kalimat Utama pada Bacaan